Baru-baru ini, aktor Pedro Pascal mengonfirmasi siap memerankan Reed Richards dalam film Fantastic Four.
Film terbaru Marvel Cinematic Universe (MCU) ini turut mengumumkan dereta pemain lainnya, mulai dari Joseph Quinn, Ebon Moss-Bachrach, hingga Vanessa Kirby.
Pedro Pascal langsung mencurahkan perasaan senangnya kepada para penggemar melalui postingan terbaru di Instagram pada Kamis (15/2). Dalam foto tersebut, tampil ilustrasi para aktor dengan tulisan Happy Valentine's Day di bagian atas foto.
"Dari keluarga kami untuk keluarga Anda," tulisnya disertai emoji hati berwarna biru di Instagram.
Dalam keterangan fotonya itu, Pascal turut memberikan tagar khusus #TheFantasticFour serta tanggal perilisan film yang siap tayang mulai 25 Juli 2025 mendatang.
Pascal menutup keterangan unggahannya dengan menyertakan tagar #AllYouNeedIsLove yang merupakan judul lagu milik The Beatles.
Selain Pedro Pascal yang berperan sebagai Reed Richards atau Mr. Fantastic, film ini juga diperankan oleh Joseph Quinn sebagai Johnny Storm atau Human Torch, lalu Ebon Moss-Bachrach sebagai Ben Grimm atau Thing, dan Vanessa Kirby sebagai Sue Storm alias Invisible Woman.
Sebelumnya, kabar hadirnya Pedro Pascal sebagai Mr. Fantastic di Fantastic Four sudah dirumorkan sejak tahun 2023 lalu. Bahkan, Matt Shakman selaku sutradara sempat tidak sengaja mengunggah foto Pascal sehingga memunculkan spekulasi bahwa aktor tersebut akan berperan dalam film terbaru MCU ini.
Pengumuman nama-nama pemeran utama disampaikan oleh Marvel Studios bersamaan dengan tanggal perilisan film Fantastic Four. Kabar tersebut diumumkan tepat di Hari Valentine pada Rabu (14/2) waktu setempat.
Berbeda dengan film-film MCU lainnya, gambar pengumuman untuk film Fantastic Four mengusung tema ilustrasi yang tengah merayakan hari kasih sayang di sebuah ruangan bernuansa merah muda dan biru.
Melalui foto tersebut, tampak Mr. Fantastic tengah berpegangan tangan dengan Invisible Woman yang duduk di sebuah kursi. Sementara itu, terdapat Human Torch yang tengah memperhatikan Thing yang sedang membaca majalah di depannya.
Bak tamu kejutan, gambar tersebut turut menghadirkan sosok H.E.R.B.I.E yang dikenal sebagai robot pintar ciptaan Mr. Fantastic.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Intip Harga Tiket Konser Kyuhyun Super Junior di Jakarta, Mulai Rp1,35 Juta
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Artikel Terkait
-
Menang Piala Citra 2024, Ini 4 Rekomendasi Film Terbaik Nirina Zubir
-
Austin Butler Dikonfirmasi Main di Film The Barrier Garapan Edward Berger
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
Entertainment
-
Penasaran! 5 Misteri yang Muncul di Episode Awal Drama When The Phone Rings
-
Menang Piala Citra 2024, Ini 4 Rekomendasi Film Terbaik Nirina Zubir
-
Austin Butler Dikonfirmasi Main di Film The Barrier Garapan Edward Berger
-
Baru Tayang, Drama Korea When the Phone Rings Puncaki Netflix di 31 Negara
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
Terkini
-
Sudah Dapat Juara Dunia Keempat, Max Verstappen Masih Belum Puas?
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
17 Tahun Itu Bikin Pusing: Inspirasi Menjadi Gen Z Tangguh Pantang Menyerah