Drama Korea terbaru garapan TVING yang bertajuk “Pyramid Game” telah membagikan potongan gambar baru menjelang penayangan perdananya.
“Pyramid Game” adalah drama bergenre thriller yang menceritakan tentang sebuah permainan di SMA khusus putri yang menilai satu sama lain berdasarkan popularitas. Jika ada murid yang mendapatkan nilai F, mereka secara resmi ditetapkan sebagai target kekerasan di sekolah.
Potongan gambar yang dirilis melalui Instagram @tving.official memperlihatkan Song Su Ji (Bona WJSN), Baek Ha Rin (Jang Da Ah), Myung Ja Eun (Ryu Da In), Seo Do Ah (Shin Seul Ki), dan Im Ye Rin (Kang Na Eon) di tengah-tengah permainan Pyramid Game, yang dimainkan sebulan sekali di Kelas 2-5 SMA Putri Baekyeon.
Meski disebut permainan, “Pyramid Game” tidak ada bedanya dengan perang. Melalui pemungutan suara rahasia, peringkat resmi dalam kelas ditentukan secara berurutan, mulai dari nilai A hingga nilai F. Murid yang mendapatkan nilai F otomatis akan menjadi sasaran kekerasan di sekolah.
Foto berikutnya memperlihatkan siswa yang berpartisipasi dalam permainan piramida dengan ekspresi wajah yang berbeda. Myung Ja Eun dan Sung Su Ji terlihat memasang ekspresi serius karena terancam mendapatkan nilai F.
Sementara itu, Baek Ha Rin, yang selalu berada di peringkat teratas, memasang ekspresi wajah santai dengan senyuman. Lain halnya dengan Seo Do Ah yang satu kelas dengan Baek Ha Rin, dia mengamati teman-temannya dengan ekspresi yang sulit dipahami.
Foto lainnya menggambarkan reaksi dari para siswa setelah hasil permainan diumumkan. Sung Su Ji berjuang sendirian tanpa ada satu pun yang menolongnya, setelah dia menjadi korban penindasan.
Baek Ha Rin kemudian muncul di depan Sung Su Ji, dan tingkah lakunya yang tidak terduga membuat Sung Su Ji, Bang Woo Yi, dan Hwang Hyun Jung (Kim Da Yeon) bingung.
Mengutip dari Soompi, tim produksi “Pyramid Game” berkomentar, “Permainan piramida yang terjadi di Kelas 2-5 SMA Putri Baekyeon, bersamaan dengan permainan pikiran antara mereka yang ingin melindungi permainan piramida dan mereka yang ingin menghancurkannya, akan digambarkan secara dinamis."
Mereka melanjutkan, "Melalui proses transformasi siswa, kami bertujuan tidak hanya untuk menggetarkan hati pemirsa, tetapi juga menyampaikan pesan yang bermakna.”
Sementara itu, "Pyramid Game" akan tayang perdana pada 29 Februari 2024. Jangan sampai ketinggalan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
Entertainment
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Min Hee-jin Tuntut Rp56 M terhadap Agensi ILLIT Atas Pencemaran Nama Baik
-
Vera Farmiga Tulis Pesan Haru untuk Patrick Wilson usai Conjuring 4 Selesai, Apa Isinya?
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?