Key SHINee kembali curi perhatian setelah muncul di teaser 'I Live Alone' yang dijadwalkan tayang pekan depan. Melalui Instagram @mbc_ilive alone pada Senin, (11/3/2024), terlihat tayangan Key seorang diri yang sedang mempersiapkan diri untuk pergi berkemah.
Kegiatan pemilik nama Kim Kibum ini dimulai saat ia sarapan di apartemennya kemudian ia beralih ke kebun mini di terasnya. Key memang dikenal suka berkebun. Namun karena saat ini di Korea sedang musim dingin, kebun Key tampak kosong.
Lalu ia pun menyiapkan sangat banyak sekali barang dan perlengkapan untuk berkemah. Semuanya mungkin tampak normal, tapi tidak bagi Key karena ia sebenarnya tidak menyukai kegiatan seperti ini.
Namun sejak ia menghabiskan waktu untuk mendaki bersama Renjun NCT di beberapa episode sebelumnya, mungkin Key mulai menyukai kegiatan alam seperti berkemah. Hal unik lain dari episode ini adalah ia mengajak serta kedua anjing peliharaannya untuk berkemah.
Sehingga setelah selesai dengan barang bawaannya, ia pun memakaikan pakaian hangat untuk Commdes dan Garcon, kedua hewan peliharaannya itu. Setelah semuanya siap, Key pun menyetir sendiri mobilnya menuju lokasi kemah. Ia tampak menikmati perjalanannya dan sesekali bermain dengan Garcon yang duduk di sebelahnya.
Namun masalah pun datang saat mereka tiba di lokasi. Key tampak kewalahan saat membawa begitu banyak barang hingga harus memakai troli kayu. Kesulitan ini bertambah saat ia harus menyiapkan tenda. Ditambah cuaca yang masih bersalju dan kedua anjingnya yang terus menggonggong, tentu ini semakin tidak mudah.
Lebih lanjut, 'I Live Alone' adalah salah satu variety show populer yang tayang reguler setiap Jum'at malam. Program mingguan ini memang sangat digemari karena kerap menunjukkan sisi berbeda dari keseharian selebriti yang tinggal sendirian. Terlebih saat kemunculan Key di salah satu episodenya.
Sebagai salah satu cast tetap, kehadiran Key memang cukup diminati penonton. Kesehariannya yang natural pun sering kali viral karena dianggap lucu dan relevan dengan banyak orang.
Bahkan menurut Allkpop, episode terakhirnya saat mengunjungi rumah koreografer Kany, disebut sebagai episode paling fenomenal. Hal ini karena Key tampak begitu natural saat membantu Kany untuk menyiapkan kejutan bagi mertua Koreanya sambil menonton drama.
'I Live Alone' juga selalu mendapatkan peringkat yang mengesankan dengan hampir selalu berada di Top 5 variety show unggulan. Ratingnya pun sering tembus 2 digit hingga di atas 10% karena program tanpa naskah seperti ini dinilai dekat dengan keseharian banyak orang.
Baca Juga
-
Sinopsis My Daughter is a Zombie Siap Segera Tayang, Brutal Tapi Kocak!
-
Galau Brutal, Joshua SEVENTEEN Tak Ingin Ditinggal Doi di 'Love Is Gone'
-
Posisi di Futsal, Saat Semua Punya Peluang untuk Unjuk Gigi di Lapangan
-
Teknik Dasar Futsal, Hal yang Harus Kamu Punya untuk Raih Dukungan Satu Tribun
-
Posisi Menentukan Prestasi, Bedah Formasi Futsal saat Berlaga di Lapangan
Artikel Terkait
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!