Setelah dua musim memerankan tokoh Francesca dalam series Netflix Bridgerton 3, musim ini Ruby Stokes, tidak dapat lagi memainkan peran dari anak keenam Violet Bridgerton tersebut.
Lantas, apa yang menjadi halangan bagi Ruby Stokes sehingga harus diganti? Melansir dari laman Screen Rant pada Jumat (17/5/2024), Ruby Stokes terpaksa meninggalkan peran Francesca karena dia sedang menjadi tokoh utama dalam series lain, yakni Lockwood & Co. sebagai Lucy Carlyle.
Sementara itu, dalam film ketiga ini, pihak produser telah mengganti Ruby Stokes dengan Hannah Dodd untuk memainkan tokoh Francesca.
Hannah sudah direkrut sebagai Francesca Bridgerton pada Mei 2022, dua bulan sebelum syuting Bridgerton 3 dimulai, dialah yang nantinya akan maju ke debut Francesca di Istana Ratu Charlotte.
Kendati mengalami pergantian pemain, hal ini tidak terlalu berpengaruh terhadap alur cerita maupun kesan daripada penonton terhadap peran Francesca itu sendiri, tidak seperti saat Bridgerton kehilangan Daphne dan The Duke of Hastings yang menyisakan kesan mengganjal dalam benak penonton.
Hal tersebut dikarenakan dalam musim sebelumnya, tokoh Francesca tidak banyak disorot seperti saudara-saudaranya yang lain. Selama 2 musim kemarin, hanya 6 dari dari 8 anak keluarga Bridgerton yang karakternya benar-benar ditonjolkan.
Sementara 3 anak terakhir hanya muncul sekilas-sekilas saja mungkin karena film ini lebih fokus mengisahkan tokohnya yang sudah dewasa.
Barulah di musim ketiga ini tokoh Francesca akan lebih banyak tampil karena sudah waktunya dia menjalani debut dalam ajang pencarian jodoh di Inggris.
Selain itu, penggemar juga menilai bahwa raut wajah Hannah terlihat lebih dewasa dibandingkan dengan Ruby, artinya dia lebih sesuai memerankan Francesca yang sedang debut dan sebentar lagi akan menikah.
Sedangkan Ruby Stokes masih tampak seperti gadis belia yang polos dan belum ada rencana untuk mencari jodoh, sehingga dapat dikatakan mereka pantas memerankan sosok Francesca sesuai dengan waktunya masing-masing.
Nah, itu tadi penyebab Ruby Stokes tidak dapat kembali bergabung dengan projek Bridgerton 3. Di antara kalian adakah yang sudah menonton musim ketiga dari series ini? Kalau sudah, bagaimana menurut kamu akting dari Hannah Dodd?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Salut, Johann Zarco Beri Tips ke Jack Miller Agar Dipertahankan Pramac
-
Rumor Max Verstappen Makin Kencang, Bos Red Bull Salahkan George Russell?
-
Menang di 3 Sirkuit Tersulit, 2025 Jadi Musim Terbaik Marc Marquez?
-
Bersaing dengan Honda, Gigi Dall'igna Minat Rekrut Jack Miller di WorldSBK
-
Percaya Diri, Bos McLaren Tak Tertarik Sama Sekali pada Max Verstappen
Artikel Terkait
-
Intip Potret Perdana Film 'Return to Silent Hill', Pyramid Head Makin Sadis!
-
Sama-sama Tampil Memukau, Intip 9 Potret Adu Gaya Cinta Laura dan Putri Marino di Cannes 2024
-
Sinopsis Supergirl: Woman of Tomorrow, Debut Milly Alcock di DCU!
-
Sentil Sahabat Vina Cirebon, Wirang Birawa Diduga Spill Curhatan Salah Satu Pembunuh yang Buron
-
4 Film Biografi Epik yang Mengungkap Sisi Lain Ilmuwan, Wajib Nonton!
Entertainment
-
Debut Tak Memuaskan di Box Office, Produser Ngaku M3GAN 2.0 Flop
-
8 Rekomendasi Film Horor yang Dibintangi Anya Taylor-Joy, Ada Favoritmu?
-
Momen Viral di Konser BLACKPINK, Ada Naeyon, Jihyo hingga Red Velvet
-
Doh Kyung Soo Galakkan Semangat Bernyanyi Bersama di Lagu Baru, Sing Along
-
Tampilkan Beragam Emosi, Intip Preview Album Onew SHINee Bertajuk Percent
Terkini
-
4 Moisturizer Lokal Kandungan Collagen, Rahasia Kulit Kencang dan Kenyal!
-
Menjalani Hidup Baik dengan Cara Realistis di Buku The Art of the Good Life
-
A World Where the Sun Never Rises: Aimer untuk Kegelapan Infinity Castle
-
Gabung Buriram United, Shayne Pattyanam Masih Berpeluang Dipanggil Timnas?
-
Jempol Lincah, Otak Rebahan: Fenomena Nyinyir Zaman Now