Waralaba Insidious terlihat tengah bersiap untuk merilis film terbaru yang dijadwalkan hadir pada 2025.
Usai sukses merilis Insidious: The Red Door pada 2023, Blumhouse Production sebagai rumah produksi tampak telah mendaftarkan film terbaru dari waralaba tersebut untuk direncanakan tayang pada 29 Agustus 2025.
Kabar ini dilaporkan langsung oleh Variety pada Kamis (16/5/2024) dengan menyebut masih belum ada informasi lebih lanjut terkait film terbaru Insidious itu, termasuk judul dari kelanjutan waralaba Insidious tersebut, plot, hingga deretan pemain yang akan mengisi film.
Namun, dilansir oleh Deadline, film terbaru Insidious ini disinyalir akan berbeda dari Thread: An Insidious Tale, atau spin-off semesta tersebut yang sudah lebih dulu diumumkan pada Mei 2023 dan akan dibintangi oleh Mandy Moore dan Kumail Nanjiani dengan Jeremy Slatter sebagai pengarah dan penulis naskah.
Film terbaru ini akan menjadi film keenam dari semesta Insidious bila tak ada yang dirilis lagi sebelumnya. Kehadiran film ini juga akan menjadi yang pertama usai pihak produksi menayangkan Insidious: The Red Door pada 2023 yang disebut menjadi akhir cerita dari perjalanan keluarga Lambert (Patrick Wilson).
Dalam film terakhirnya, keluarga Lambert kembali mendapat ancaman makhluk halus setelah 10 tahun terakhir.
Namun, kini Dalton (Ty Simpkins) yang menjadi sasaran utama dari gangguan misterius yang menyerang keluarganya tersebut sejak memulai kehidupan baru di bangku perkuliahan.
Tak hanya sebagai pemain, Patrick Wilson bahkan melakukan debut sebagai sutradara untuk film kelima Insidious tersebut.
Selama penayangannya, Insidious: The Red Door berhasil mengumpulkan keuntungan hingga lebih dari US$189 juta dari penghasilan box office global.
Waralaba Insidious pertama kali memulai perjalanan horor mereka di tahun 2010 dengan arahan dari James Wan. Selanjutnya, lima film lain hadir, mulai dari Insidious (2010), Chapter 2 (2013), Chapter 3 (2015), The Last Key (2018), dan The Red Door (2023).
Sejak saat itu, franchise tersebut berhasil mengantongi penghasilan sekitar US$730 juta dari seluruh penayangan di kancah global.
Melalui laman Rotten Tomatoes, film Insidious bahkan mencapai skor tertinggi dari para kritikus film, yakni 67 persen.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rilis First Look, Sutradara Film Harry Potter Kritik Hagrid Versi Serial
-
Umumkan Tunangan, Taylor Swift dan Travis Kelce Buat Instagram Sempat Crash
-
Kembali Diterpa Rumor, Jimin BTS Disebut Berkencan dengan Song Da-eun
-
Rich Brian Pulang Kampung! Siap Guncang Jakarta di Konser Where Is My Head?
-
Kode Keras, Sutradara Bongkar Ide Cerita untuk Sekuel Kpop Demon Hunters
Artikel Terkait
-
Selamat! Chris Hemsworth akan Dianugerahi Bintang di Hollywood Walk of Fame
-
Ruby Stokes Tak Lagi Perankan Franscesca untuk 'Bridgerton 3', Ada Apa?
-
Intip Potret Perdana Film 'Return to Silent Hill', Pyramid Head Makin Sadis!
-
Sama-sama Tampil Memukau, Intip 9 Potret Adu Gaya Cinta Laura dan Putri Marino di Cannes 2024
-
Sinopsis Supergirl: Woman of Tomorrow, Debut Milly Alcock di DCU!
Entertainment
-
Demi Mental Health Anak, Masayu Anastasia dan Lembu Kompak Meski Berpisah
-
Status Onad Dikonfirmasi Polisi, Bisa Bebas dari Ancaman Penjara?
-
Resmi! Agensi 51K Umumkan Taecyeon 2PM Bakal Nikah Musim Semi Tahun 2026
-
Apa Itu Jibaro? Kostum yang Dipakai Lisa BLACKPINK di Halloween 2025
-
Setelah Lebih 15 Tahun, Manga Akatsuki no Yona akan Tamat Desember 2025
Terkini
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
Timnas U-17 Dapat Lebih Banyak Dukungan Suporter daripada Senior, Kok Bisa?
-
10 Tahun 'Reply 1988': Ryu Jun Yeol Sempat Absen, Akhirnya Muncul di Acara Spesial
-
Ulasan Novel My Darling Dreadful Thing, Cerita Horor di Rumah Tua Beckman
-
Dua Bulan Aman, Aura Kartu Kuning Justin Hubner Akhirnya Muncul Lagi!