Reza Artamevia, ibunda dari Aaliyah Massaid, baru saja mengadakan pesta ulang tahunnya yang ke-49 tahun pada tanggal 29 Mei 2024 yang lalu.
Tidak ingin kehilangan momen, pasangan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid pun kompak memberikan kejutan kepada ibunda dari Aaliyah Massaid tersebut. Keduanya pun membagikan momen itu lewat vlog.
Vlog berjudul 'Doa Ibu Reza Artamevia untuk Thariq dan Aaliyah' yang diunggah pada tanggal 30 Mei 2024 kemarin menunjukkan momen ketika Thariq dan Aaliyah bersiap memberiksn kejutan. Di awal video, mereka terlihat masih berada di dalam mobil dan menunggu waktu yang pas untuk keluar serta memberiksn kejutan.
"Hari ini kita mau surprise-in Ibu, Ibu hari ini ulang tahun. Dan sekarang udah pukul 11.50. Kita ngumpet dulu sampai jam 11.57," ujar Thariq Halilintar pada menit-menit awal vlog tersebut, dikutip pada Selasa (04/06/2024).
Thariq Halilintar mengatakan bahwa saat itu dirinya saat itu sedang tidak enak badan, tetapi ia tetap menyempatkan diri untuk ikut memberikan kejutan kepada sang calon mertua.
Video pun berlanjut ke momen ketika Reza Artamevia mendapatkan kejutan ulang tahun dari Thariq dan Aaliyah serta keluarga dan rekan-rekannya yang lain yang juga berkumpul.
Ketika momen pemotongan kue, ibunda dari Aaliyah ini memberikan potongan kue pertama untuk sang anak perempuan, yakni Aaliyah. Ibu dan anak ini pun saling menunjukkan kasih sayang satu sama lain.
"Gemes, anak kesayangan Ibu," ujar Reza Artamevia sembari mencium gemas sang buah hati.
Reza Artamevia pun tampak memberikan potongan kue yang lain ke kerabat dan keluarganya. Hingga tiba saatnya ia memberiksn salah satu potongan kue ulang tahunnya untuk sang calon menantu, Thariq Halilintar.
"Buat calon mantu, soleh, semoga lancar sampai ke hari H, langgeng abadi dunia wal akhirah. Sejahtera ya Allah, rukun enggak ada berantem-berantem aamiin," ujar Reza Artamevia sembari menyuapkan satu potong kue untuk Thariq.
Mendengar pernyataan sang ibunda, Aaliyah pun segera memberikan klarifikasi bahwa ia dan Thariq tidak pernah bertengkar.
"Kita mah emang nggak pernah berantem ya Allah," ujar Aaliyah yang ditanggapi dengan tawa oleh orang-orang yang ada di sekitarnya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Jawab Kritik Soal Selalu Pakai Celana Selama Hamil, Aaliyah Massaid Ngamuk Difitnah Sudah Lahiran
-
Aaliyah Massaid Tak Terima Dituding Sudah Lahiran: Perut Segede Ini Masih Aja Digosipin
-
Tepis Tangan Thariq Halilintar saat Ultah Lily, Adab Aaliyah Massaid Digunjing
-
Reza Artamevia Kehilangan Sosok Titiek Puspa: Nama dan Karyanya Tak Lekang Oleh Waktu
-
Calon Istri Tak Harus Anak Artis, Saaih Halilintar Bersedia Nikahi Penggemarnya
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan