Sineas Korea memang tak pernah ada matinya dalam berkarya! Di penghujung bulan ini saja telah berseliweran sederet informasi film Korea mendatang dengan sederet genre yang beragam. Buat kamu yang penasaran soal film apa yang dimaksud, berikut informasinya!
1. HERO: Live in Cinema
Di daftar pertama ada HERO: Live in Cinema, ialah film arahan sutradara Park Jae-suk dan dibintangi oleh sederet kenamaan Korea seperti Jung Sung-hwa, Chung Jae-eun, Kim Do-hyung, hingga Yoon Jin-sol. Film berlatarkan tahun 1909 ini berkisah tentang kegentingan kedaulatan yang dialami Kekaisaran Korea sewaktu berhadapan dengan kekuatan asing, Jepang.
Di tengah kegentingan tersebut, Letnan Jenderal An Jung-geun dari pasukan sukarelawan Kekaisaran Korea, beserta dengan para rekannya tergerak untuk melakukan pergerakan kemerdekaan, juga sebagai sekutu, sekaligus kaki tangan Permaisuri Myeongseong, Seol-hee, yang juga terbakar semangat untuk bergabung dengan gerakan kemerdekaan.
Dalam upayanya, Letnan Jenderal An Jung-geun ikut merencanakan dan bergerak dalam perencanaan dan pembunuhan It Hirobumi, pemimpin negara musuh yang telah merampas negaranya. Film ini bakal tayang perdana di Korea pada 21 Oktober 2024 mendatang!
2. My Dearest Fu Bao
Selanjutnya, ada My Dearest Fu Bao! Termasuk film yang akan segera meramaikan khazanah perfilman Korea. Film dokumenter yang menularkan suasana menghangatkan hati ini disutradarai oleh Shim Hyung-jun dan merangkum kisah tentang peristiwa pertemuan serta perpisahan panda Fu Bao dengan para pengasuh yang telah merawatnya.
Diketahui, Fu Bao adalah panda raksasa asal Tiongkok yang lahir di Korea. Sejak kelahirannya, Fu Bao memperoleh popularitas dan cinta yang luar biasa dari para penggemarnya di Korea, ataupun di belahan dunia lainnya.
Sampai akhirnya, kepulangan Fu Bao ke Tiongkok tiba, penggemar serta para penjaga kebun binatang harus menghadapi perpisahan yang emosional. Diketahui, film ini bakal rilis di Korea pada 4 September 2024 nanti.
3. BARIDEGI: The Abandoned Girl
Terakhir, ada BARIDEGI: The Abandoned Girl, film arahan sutradara Lee Se-won. Film Korea mendatang satu ini dibintangi oleh Gong Jung-hwan, Ji Dae-han, Hwang Seol-ah , Hwang Ba-ul, hingga Jeon Ji-hak.
Alur ceritanya berkenaan dengan pengusiran setan darah, tapi berujung petaka sebab tak sengaja membangkitkan sesuatu yang seharusnya tidak dibangkitkan.
Alkisah, Keluarga Cha Byeong-hak, seorang pedagang organ, yang anggota keluarganya mendadak mengalami kematian beruntun satu per satu.
Atas saran Dukun Won Go-myeong, Keluarga Cha Byeong-hak mengadakan ritual pengusiran setan. Namun, bukannya menjadi solusi, ritual tersebut malah menyebabkan kecelakaan yang tak terduga, dan dalam sekejap merubah situasi jadi penuh dengan kekacauan. Film ini disebut bakal tayang perdana di Korea pada 4 September 2024.
Nah, itulah tadi 3 film Korea mendatang yang layak buat kamu nantikan!
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Ulasan Film Hitman 2: Hadirkan Narasi dan Aksi Lebih Menantang!
-
Ulasan Film The Noisy Mansion, Misteri di Balik Teror Bising Dini Hari
-
Ulasan YADANG: The Snitch, Film Aksi Kriminal Korea Terbaik Sepanjang 2025
-
The Old Woman with the Knife, Film Laga Solid dengan Karakter yang Impresif
-
3 Film Korea Beragam Genre Tayang Bulan Juli, Wajib Masuk Watchlist Kamu!
Artikel Terkait
Entertainment
-
Debut di Dunia Film, Ariel Noah Ungkap Alasan Terima Peran Dilan ITB 1997!
-
Cinta dan Karier Tetap Jalan, Amanda Manopo Tetap Bersinar Usai Menikah
-
Amanda Manopo dan Kenny Austin Rencanakan Honeymoon Akhir Tahun: Mau Ikut?
-
NCT Dream Suguhkan Lagu Cinta Penuh Emosional di Comeback Album Beat It Up
-
Tiara Andini Pernah Trauma Gegara Dilecehkan Oknum Fans: Sedih Banget dan Kaget
Terkini
-
Marceng Berpeluang Dipanggil, Lini Tengah Timnas SEA Games Bakal Ungguli Tim-Tim Rival
-
Adultifikasi di Medsos Bikin Anak Kehilangan Masa Kanak-Kanak
-
1159 Tahun Merti Ngupit, Warga Klaten Menjawab Krisis Air dengan Tradisi
-
Bukan Cuma Pisang Goreng, Ini 10 'Jodoh' Makanan Manis yang Bikin Kopimu Makin Nikmat
-
Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia Bakal Langsung Panen 3 Rekor Piala Dunia U-17