SEVENTEEN, boygrup yang beranggotakan 13 member yakni S.Coups, Jeonghan, Joshua, Jun, Hoshi, Wonwoo Woozi, DK, Mingyu, The 8, Seungkwan, Vernon dan Dino.
Grup ini baru saja melakukan comeback dengan merilis album baru yang diberi tajuk ‘Spill the Feels’ yang mana lagu hits-nya adalah ‘Love, Money, Fame’.
Kini, SEVENTEEN juga mengunggah lagu baru yang hanya dinyanyikan oleh Hip Hop team yakni S.Coups, Wonwoo, Mingyu dan Vernon yang berjudul ‘Water’.
Single ‘Water’ ini menjadi salah satu lagu penutup dari mini album terbarunya. Di mana musik ini memiliki aliran upbeat yang catchy dan cheerful banget. Lagu ini juga menggambarkan rasa semangat yang membara untuk terus bersemangat dalam menggapai mimpi.
SEVENTEEN Hip Hop Unit juga menegaskan untuk terus maju dan jangan pernah khawatir tentang apa yang akan terjadi hari esok.
Disadur dari laman Genius pada Jumat (1/11/2024), lagu ini menceritakan tentang motivasi untuk terus berusaha walaupun terjatuh. Lirik lagu ini menjadi salah satu simbol sebuah pencapaian, ambisi dan perjuangan hidup dalam meraih mimpi.
Tentu, kata ‘Water’ dalam single ini yang bermakna ‘Air’ menjadi sebuah metafora yang mana menggambarkan rasa haus akan kesuksesan dan ingin terus menggapai apapun yang diinginkan, seperti pada liriknya “I stand on oceans, walking on water, while you're struggling" ini merujuk pada kepercayaan diri dan kesuksesan yang telah diraih dan ingin terus berjuang melakukan hal yang lebih.
Di bagian chorus lagu SEVENTEEN ‘Water’ ini juga selalu mengulang kata ‘water’ yang menjadi sebuah simbol ketenangan. Dalam lirik "We're a waterfall bursting with luck," atau jika diartikan ke bahasa Indonesia bermakna ‘Kita adalah air terjun yang penuh dengan keberuntungan.’
Setiap bait lirik dalam single ini juga memberikan dorongan untuk terus berusaha dan melakukan hal yang terbaik dalam hidup.
Selain itu, pada penggalan bait seperti "Here comes the sun, let it beam on my skin" (Matahari telah datang, biarkan menyinari kulitku) yang mana ini menandakan tentang masih ada sebuah harapan baru dan pembaruan setelah perjuangan dan perjalanan panjang.
Secara keseluruhan, makna lagu "Water" milik SEVENTEEN ini mengajak para pendengar untuk merayakan setiap pencapaian tanpa melupakan bahwa pertumbuhan dan kemajuan dalam kehidupan layaknya roda berputar.
Dari lagu ini, SEVENTEEN benar-benar memberikan semangat dan penguatan kepada para pendengar, dan meminta mereka untuk tetap bersikap tenang dalam menjalani kehidupan layaknya air yang terus mengalir.
Jadi, bagaimana nih menurutmu tentang lagu "Water" Milik SEVENTEEN ini?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rilis 15 Januari, Film Penunggu Rumah: Buto Ijo, Adaptasi Timun Mas Lebih Gila dan Seram
-
Rilis 27 Februari 2026, Scream 7: Teror Ghostface Keluarga Sydney Prescott
-
Mangrove dan Manusia Pelajaran tentang Kesabaran yang Tak Instan
-
Menaklukkan atau Bertahan? Belajar Harmoni dengan Alam dari Cara Hidup Masyarakat Pesisir
-
Laut Mengambil Kembali Haknya: Belajar Etika Ekologi dari Abrasi
Artikel Terkait
-
Ulasan Lagu 'I Don't Know Why' HOA: Sensasi Segar Musik 60an di Abad 21
-
Dere Kisahkan Cinta dan Ragu Bertemu Dalam Rilisan Terbaru Berjudul 'Biru'
-
NCT Dream Ekspresikan Kebebasan dan Kegembiraan di Album Baru 'Dreamscape'
-
Nowela Mikhelia Comeback, Beri Pesan Menyentuh Melalui Nomor Terbaru 'Back To You'
-
Yovie & Nuno Hadirkan Nuansa Optimis dan Positif di Single 'Yang Baru'
Entertainment
-
4 Drama dan Film Korea yang Dibintangi Kang Hyung Suk, Layak Ditonton!
-
Bittersweet! Manga Populer The Dangers in My Heart Akan Tamat di Volume 14
-
Ada Jung Woo-sung, Seleb Korea Hadiri Pemakaman Aktor Senior Ahn Sung-ki
-
Bikin Baper Maksimal! 4 Drama Korea Romantis Kim Seon Ho di Netflix
-
Disney Umumkan Pemain Rapunzel dan Flynn Rider di Tangled Live Action