Kamis (14/11/2024) menjadi momen penuh senyuman bagi penggemar Nicholas Saputra. Selain ada kompetisi mirip sang aktor, Kamis juga menjadi hari pengumuman film terbaru pria yang akrab disapa “Niscap” ini.
Starvision bekerjasama dengan rumah produksi Cinesurya dan Legacy Pictures siap memproduksi film berjudul Tukar Takdir. Film ini disutradarai Mouly Surya yang tak lain pemilik dari Cinesurya.
Film Tukar Takdir merupakan adaptasi dari buku laris berjudul sama karya Valiant Budi alias Vabyo. Kumpulan cerpen ini diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2019.
Buku ini menceritakan perkara yang kita takuti dan pasti terjadi dalam 12 cerita dari 12 orang berbeda tentang nasib yang salah satunya mungkin pernah, sedang, atau akan dialami manusia.
Menyuguhkan tema yang berat dan gelap, Starvision dan Mouly pun tidak tanggung-tanggung dalam memilih pemain. Berikut ini daftar pemeran Tukar Takdir yang telah diumumkan di konferensi pers pada Kamis kemarin.
- Nicholas Saputra sebagai Rawa
- Marsha Timothy sebagai Dita
- Adhisty Zara sebagai Zahra
- Meriam Bellina sebagai Shinta
- Marcella Zalianty sebagai Damianti
- Hannah Al Rashid sebagai Patricia
- Teddy Syach sebagai Raldi
- Tora Sudiro sebagai Dirga
- Ringgo Agus Rahman sebagai Adrian
- Devi Permatasari sebagai dr. Vita
- Ariyo Wahab sebagai Purwanto
- Roy Sungkono sebagai Dimas
- Bagus Ade Saputra sebagai Bambang
- Revaldo sebagai Adam
- Ayez Kassar sebagai Pak Mukhsin
Kabar produksi dan comeback film Nicholas Saputra ini pun mendapat sambutan hangat dari penggemar dan warganet.
“Ini genrenya horor kah? Gak bisa nonton horor tapi kalo ada masnya aku coba walaupun sambil pake earphone di bioskop,” tulis akun @mul***.
“Buset cast-nya menyala semua. Btw, novelnya juga bagus. Semoga filmnya nanti bakal bagus juga, Mouly Surya,” ujar akun @jus***.
“Kemarin jadi bapak sungai, sekarang jadi rawa, next jadi apa nih?” tambah akun aiz***.
Film Tukar Takdir dipastikan tayang di bioskop pada tahun 2025 mendatang. Dengan deretan cast, cerita, dan sutradara yang menggiurkan, film Tukar Takdir pun digadang-gadang menjadi salah satu film terbaik tahun depan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis dan Pemeran Film 'Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu', Tayang 21 November
-
4 Rekomendasi Series Mawar de Jongh, '10 PM' Tayang 5 November
-
3 Film Remake Dibintangi Angga Yunanda, My Annoying Brother Teranyar
-
Adaptasi Series YouTube, Enzy Storia Jadi Aktris Utama Film 'Yakin Nikah'
-
Naura Ayu Rilis Single Di Depan Mata, Spesial Buat Fadi Alaydrus?
Artikel Terkait
-
Nicholas Saputra Bintangi Film Tentang Kecelakaan Pesawat, Bakal Sedramatis Apa Nih?
-
Sinopsis The Substance, Referensi Apik Film Body-Horor yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Ulasan Buku High Value Woman: Menjadi Perempuan Berprinsip dan Percaya Diri
-
Ulasan Film The King's Letters, Sejarah di Balik Penciptaan Alfabet Korea
-
3 Film Jepang yang Dibintangi Rena Nounen, Terbaru The Hotel of My Dream
Entertainment
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
-
ILLIT Rasakan Debaran Jantung yang Kencang di MV Lagu Terbaru 'Tick-Tack'
-
Sinopsis When the Phone Rings, Drama Terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix
Terkini
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Gantengnya Yanan, Villain di Drama Fangs of Fortune Bikin Susah Dibenci
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans