tripleS telah merilis lagu bertemakan feminisme berjudul 'Girls Never Die' pada 8 Mei 2024. Lagu utama dalam album 'ASSEMBLE24' ini bercerita tentang perempuan kuat yang pantang menyerah walau mengalami kesulitan dalam hidupnya.
'Girls Never Die' juga berhasil mengantar tripleS meraih piala bergengsi 1theK Global Icon di ajang MelOn Music Award (MMA) 2024.
Lagu ini menampilkan kesan garang sekaligus sisi keren dari perempuan. Terlebih saat mereka membawakannya di panggung MMA. Rasanya perpaduan akting, story line, dan vokal para membernya mampu membuat banyak penonton tercengang.
Dibuka dengan akting layaknya zombie, tripleS menunjukkan kesulitan yang mereka alami dalam hidup telah membuat mereka sangat kepayahan dan terluka. Namun di sisi lain, mereka juga berusaha terus melangkah. Hingga akhirnya ada satu member yang mengulurkan tangan padanya.
Hal ini pun tergambar melalui lirik:
"I want to go until the end, I won't give up. Even if I fall, I get up. We go, we high, go now, oh-oh".
'Girls Never Die' terasa sangat asyik dan adiktif, bahkan sejak detik pertama. Terutama di bagian 'La-la-la, la-la-la-la. La-la-la, la-la-la-la'. Rasanya lirik ini mudah terngiang di kepala.
Perempuan biasanya digambarkan sebagai sosok yang lemah, mudah menangis, hingga mudah menyerah. Namun melalui lagu ini, tripleS ingin menunjukkan bahwa 'girls never die, never cry'.
Bagian ini terasa sangat menarik. Karena para member tripleS seperti memberi semangat pada wanita lain bahwa dunia ini penuh warna dan indah. Maka kita harus menikmatinya bersama dan bila ada masalah, tidak boleh mudah berputus asa.
Namun di sisi lain, mereka juga tampak manusiawi seperti para perempuan lainnya.
"I hate my shabby self. I don't even want to see myself. The reason I wore heavy makeup. Do you understand why I used a filter? Do you understand now?"
Bagian ini membuat lagu ini terasa dekat dengan banyak orang. Karena walau tampak kuat di luar, semua perempuan pada dasarnya sama dan ingin tampak cantik.
Akhir kata, melalui 'Girls Never Die', tripleS ingin menunjukkan bahwa mereka adalah perempuan yang ingin terus berkembang. Namun sekaligus juga mencintai diri sendiri.
"I will take care of the pain and trials and become myself. I'm just now I understand a little bit. I shine Why did you just let me cry so hard?"
Lagu ini memiliki lirik yang sangat indah dan adiktif. Lalu performa vokal para membernya membuat 'Girls Never Die' semakin hidup.
Banyaknya member dalam formasi grup ini juga membuat mereka unik. Karena menyatukan banyak kepala tentu menjadi tantangan tersendiri dalam vokal, dance, ekspresi wajah, hingga pembagian line-nya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
TIOT 'The Long Season': Pengalaman Sepahit Apa Pun Tetap Layak Dikenang
-
Lagu Key SHINee 'Burn': Saat Cinta dan Hubungan Toksik Membakar Seperti Api
-
Bedah Lagu TXT 'Love Language', Komunikasi Cinta Lewat Nada Afro House
-
Investasi Masa Depan: Antara Hidup Cuma Sekali dan Godaan Makan Enak
-
Bedah Lagu AB6IX NVKED: Genre Dance Funky yang Suarakan Keberanian
Artikel Terkait
-
Raissa Anggiani Nyanyi dan Bintangi Film Lagu Cinta untuk Mama, Kisah Haru Ibu dan Anak
-
RM BTS Maknai Perjalanan dan Keterikatan di Lagu Terbaru Feat. Moses Sumney
-
TWS 'Comma,': Semua Belum Berakhir, Saatnya Pegang Kendali Setir Kehidupan
-
Aldi Haqq Kembali dengan "Feels Like We're Still a Lover", Kisah Cinta yang Belum Usai
-
Kumpulan Lagu Natal Terbaik
Entertainment
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
Ada Park Ju Hyun, Drama Korea Hunter with a Scalpel Umumkan Jajaran Pemain
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Mengenal Ras Lunarian One Piece, Dianggap Jelmaan para Dewa di Masa Lalu
Terkini
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora
-
BRI Liga 1: Madura United Terhindar dari Degradasi, Bali United Gigit Jari
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Resmi Rilis, Oppo Reno 14 Pro Chipset Kencang dan Triple Rear Camera 50 MP