Dohoon telah merilis cover lagu easy listening yang bikin penggemar histeris dalam tajuk 'Yes or No' milik Jungkook BTS. Lagu dalam album 'Golden' ini dirilis pada 2023 silam.
Sementara itu Dohoon adalah anggota TWS selanjutnya yang mengisi konten 'TWS: TUDIO'. Dimana konten ini berisi cover lagu yang dilakukan secara solo oleh para member TWS. Diawali oleh Kyungmin, kemudian dilanjutkan oleh Shinyu, Youngjae, dan Dohoon.
Sama seperti member TWS sebelumnya yang mengisi konten ini, Dohoon pun menunjukkan sisi yang berbeda dengan sebelumnya dalam cover ini. Mulai dari style hingga genre.
Sementara itu, "Yes or No" milik Jungkook BTS punya lirik yang full berbahasa Inggris. Sementara story line-nya menunjukkan rasa penasaran saat seseorang menjalin hubungan yang tidak jelas.
Perasaan seperti ini mungkin terjadi ketika seseorang melakukan HTS (hubungan tanpa status) atau terjebak friendzone. Dimana ia selalu bertanya-tanya apakah cintanya pada si dia terbalaskan atau justru sebaliknya.
Sehingga perasaan ragu dalam ketidakpastian suatu hubungan pun terasa melalui liriknya. Dohoon pun menekannya untuk mengatakan "ya" atau "tidak" tentang perasaan si gadis agar ia tidak lagi frustasi karena bingung.
Dengan aktingnya yang terus meningkat sejak debutnya di Januari 2024, pemilik nama Kim Dohoon ini berhasil menyampaikan pesan tentang kegundahannya akan hubungan tersebut. Selain itu juga ada rasa cemas dan keinginan untuk mendapatkan kepastian tentang perasaan orang yang disukai.
Sisi hitam dan putih pun tersaji di musik videonya. Dimana Dohoon digambarkan seperti 2 orang yang berbeda. Musik video ini juga meng-highlight dadu berwarna hitam dan putih bertuliskan "yes" dan "no" sebagai benda yang mencuri perhatian.
Selain itu yang tak kalah bikin heboh adalah adegan minum wiski dan gaya anak motor, yang tentu saja sangat kontras dengan image TWS sebagai remaja yang polos.
Melalui cover kali ini idola kelahiran 2005 ini juga menunjukkan sisi perfectionist yang lebih dari biasa. Terlebih karena pemilik asli dari lagu ini begitu populer di industri ini.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
TWS Ungkap Keberuntungan Dicintai dan Mencintai Lewat Lagu Lucky to be Loved
-
4 Aplikasi Android untuk Nobar Online, Cocok untuk Introvert dan Para LDR
-
Simpan HP Jadulmu, Ini Spesifikasi iPhone 6 dan Tips Selfie ala Hanjin TWS
-
Viral Film Jumbo, Banyak Film Anak-anak Sebenarnya Menyasar Penonton Dewasa
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
Artikel Terkait
-
TWS Ungkap Keberuntungan Dicintai dan Mencintai Lewat Lagu Lucky to be Loved
-
Memaknai Cinta dan Komitmen dalam Lagu SEVENTEEN Eyes on You
-
Tampil Bak Rockstar, Jin BTS Pamer Gaya Baru di Foto Konsep Terbaru Echo
-
Citra Scholastika Ungkap 2 Makna Mendalam di Lagu Tilik Jogja
-
Tak Lagi Centil, Citra Scholastika Rilis Lagu Tilik Jogja dengan Nuansa Kalem
Entertainment
-
Jin Ki Joo Jadi Artis Pertama Basecamp Company Milik Dua Aktor Ternama
-
Paus Fransiskus Wafat, Jumlah Penonton Film 'Conclave' Meningkat 283 Persen
-
5 Upcoming Drama China Li Hongyi, Akting Bareng Wang Churan dan Sun Zhenni
-
Seohyun SNSD Keluar dari Agensi Namoo Actors Usai Bernaung Sejak 2019
-
Sinopsis Kesari Chapter 2, Film Terbaru Akshay Kumar dan Ananya Panday
Terkini
-
Danau Laguna, Dikelilingi Perbukitan yang Semakin Membuatnya Tampak Menawan
-
Timnas Indonesia Diminta Introspeksi Diri Jika Ingin Lolos ke Piala Dunia
-
Explore Bangka Belitung, Menelisik Sejarah Pertimahan di Museum Timah Indonesia
-
Spirit-Performatif Ki Hadjar Dewantara: Jalan Politik dalam Laku Pendidikan Bangsa
-
Kkuljaem Edu, Gerbang Menuju Impian Kuliah di Korea Selatan