Penyuka lagu ballad merapat, karena EXO punya lagu melankolis dalam tajuk 'Miracles in December'. Lagu dalam album musim dingin ini dirilis pada 9 Desember 2013.
Di mana 'Miracles in December' dinyanyikan dalam 2 versi yaitu berbahasa Korea dan berbahasa China.
Lagu ini bercerita tentang seseorang yang harapan adanya keajaiban di musim dingin untuk kembali pada kekasihnya. Masing-masing member EXO tampak belum bisa move on dan mengenang kekasihnya yang sudah pergi.
Ada yang melukis, memandang hadiah, menyiapkan buket bunga, hingga menatap ke luar jendela. Namun semya itu sia-sia karena sosok gadis itu tampak menghilang dan menyisakan member EXO seorang diri.
Dengan latar yang serupa tempat membeku, 'Miracles in December' seolah menggambarkan seseorang yang juga membeku karena terjebak di masa lalu dan belum siap menatap masa depan.
Dengan iringan piano dan vokal kuat dari Chen, Baekhyun, dan D.O. serta Luhan yang menggantikan D.O. untuk versi Mandarinnya, lagu ini tampak menyedihkan dan benar-benar menggambarkan kepiluan setelah si dia tidak lagi di sisi.
EXO pun berusaha menemukan dan mendengar kembali gadisnya tapi semua terasa nihil. Mereka pun merasa lemah karena kesedihan yang dialami. Namun setelahnya, EXO juga mulai instropeksi diri dengan menyalahkan diri sendiri.
Karena perpisahan ini disebabkan sifat mereka yang egois dan kurang mengerti keadaan si gadis. Terlalu melihat pada diri sendiri pun lambat laun akan menyebabkan keretakan pada sebuah hubungan. Dimana mereka bahkan tidak menyadari ada sifat yang menyakiti si dia.
Melalui liriknya EXO juga menggambarkan si gadis seperti dunianya yang berharga. Sehingga mereka terus berharap setiap tetes air mata dan kepingan salju ini bisa mengantar pertemuan dengan mantannya.
Bahkan mereka berharap bisa menghentikan waktu dan kembali ke masa lalu. Dimana kenangan di masa itu terisi oleh mereka berdua yang sangat ia syukuri.
Lagu ini bisa membuatmu meleleh karena vokal angelic dari Chen. Nada tinggi yang bisa ia lakukan tanpa kesulitan memang banyak membuat orang tercengang.
Namun, vokal Baekhyun dan D.O. yang lembut tapi tegas juga membuat Miracle in December semakin adiktif dan mudah dicintai sejak awal.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
SEVENTEEN Left and Right: Terombang-ambingnya Masa Muda yang Penuh Keraguan
-
Lagu SEVENTEEN 'Hot': Ambisi yang Membara untuk Menjadi Orang Lebih Baik
-
EXO "Don't Fight the Feeling": Ajakan Ikuti Insting untuk Bertahan Hidup
-
CRAVITY Party Rock: Konsep Dance dan Party yang Melambangkan Kebebasan
-
10CM Borrow Your Night: Manisnya Menghabiskan Larut Malam Berdua Bareng Dia
Artikel Terkait
-
Siap-Siap, Kai EXO Bakal Gelar Konser Solo di Jakarta
-
Lagu SEVENTEEN 'Hot': Ambisi yang Membara untuk Menjadi Orang Lebih Baik
-
Ada Jakarta! Kai EXO Umumkan Jadwal Tur Konser Solo 'Kaion'
-
EXO "Don't Fight the Feeling": Ajakan Ikuti Insting untuk Bertahan Hidup
-
Terjebak di Lingkaran Toxic? Simak Review Lirik Lagu "Love Hangover" Jennie
Ulasan
-
5 Rekomendasi Drama China Genre Romance yang Disutradarai Gia Lee
-
Sinopsis Dupahiya, Series Komedi India Terbaru Gajraj Rao di Prime Video
-
Sinopsis Meet Love Again, Drama Romantis yang Dibintangi Lia Jia Ming dan Li Meng Meng!
-
Novel Penebusan: Menyelami Sisi Gelap Kehidupan di balik Topeng Kebahagiaan
-
3 Novel ini Merupakan Medium atas Sebutan "Perempuan yang Melawan"
Terkini
-
3 Langkah Membatasi Komentar Spam Judi Online di Kanal YouTube
-
Debut MotoGP Fermin Aldeguer, Sempat Tak Percaya Diri tapi Puas Finis P13
-
Drama When Life Give You Tangerines Tempati Peringkat Pertama di Empat Negara
-
Nostalgia! TREASURE Tampil Ceria di Video Dance Performance Lagu Yellow
-
Antropogenik dan Banjir Jabodetabek: Mengapa Kita Harus Menjaga Alam?