Ada sesuatu yang selalu menggoda dari cerita-cerita kelam. Tentang manusia yang menyimpan rahasia, perihal malam yang menutupi kebusukan, atau tentang dendam yang nggak pernah benar-benar mati.
Cerita-cerita kayak gini seringkali terasa lebih dekat dari yang kita kira, karena pada akhirnya, siapa sih yang benar-benar bersih dari rasa bersalah dan dosa?
Semua itu langsung terasa waktu muncul first look dari film terbaru garapan Danial Rifki yang berjudul: Dendam Malam Kelam, drama-thriller yang siap menyeret Sobat Yoursay masuk ke lorong-lorong gelap dalam batin manusia. Ngeri, tapi pasti bikin nagih deh.
Film ini diproduksi Falcon Pictures, rumah produksi yang udah punya track record kuat di perfilman Indonesia dan berani mengangkat berbagai genre, dari drama keluarga menyentuh kayak Film Miracle in Cell No. 7, komedi animasi lokal lewat Film Si Juki, sampai horor-komedi lewat Film Kang Mak from Pee Mak. Dan kali ini, Falcon Pictures bikin gebrakan baru dengan terjun ke wilayah psychological thriller yang masih jarang digarap serius di industri perfilman kita.
Oh iya, Danial Rifki bukan nama asing lho. Lewat film sebelumnya: ‘Rembulan Tenggelam di Wajahmu’ dan Series Rencana Besar, dia sudah menunjukkan kebolehannya membangun cerita yang kuat, emosional, dan penuh lapisan emosi Jadi, bisa dibilang, harapan pada Film Dendam Malam Kelam sudah tinggi sejak awal.
Sekilas tentang Film Dendam Malam Kelam dan Para Bintangnya
Film ini sebenarnya remake dari Film El Cuerpo, yang berpusat pada pasangan selingkuh: Jefri dan Sarah. Mereka hidup dalam kebohongan—dan segalanya mulai runtuh saat mayat istri Jefri, Sofia, tiba-tiba menghilang dari kamar mayat.
Kejadian itu bukan cuma mengusik logika, tapi juga membuka pintu untuk rahasia-rahasia yang selama ini terkubur.
Apakah Sofia benar-benar mati? Atau ada sesuatu (atau seseorang) yang jauh lebih mengerikan sedang mengintai mereka? Semisterius itu deh!
Dan yang bikin film ini makin menjanjikan adalah jajaran pemainnya yang kuat banget. Di antaranya:
- Arya Saloka – makin dikenal lewat aktingnya yang intens dan penuh emosi.
- Davina Karamoy – aktris muda dengan potensi besar.
- Bront Palarae – aktor asal Malaysia yang langganan main film-film misteri dan horor berkualitas.
- Marissa Anita – selalu mencuri perhatian dengan penampilan yang kalem tapi dalam.
Gabungan para bintangnya jelas bikin penasaran. Siapa karakter yang benar-benar jahat? Siapa yang cuma korban keadaan? Dan siapa yang menyimpan rahasia paling gelap?
Semenarik Apa Film Dendam Malam Kelam?
Sesuai judulnya, ‘Dendam Malam Kelam’ dipenuhi nuansa suram. Pencahayaan yang remang-remang, suara bisikan yang membuat merinding, semua terasa seperti elemen-elemen dalam mimpi buruk yang perlahan jadi nyata.
Jelas ya, paling menyeramkan bukan hantu dong, melainkan perasaan bersalah yang menumpuk. Ketegangan nggak cuma datang dari luar, tapi juga dari dalam diri tiap tokohnya. Ini film yang akan menguji logika sekaligus emosi kita sebagai penonton.
Termasuk yang bikin beda dari film sejenisnya ialah ambisinya. Film Dendam Malam Kelam bukan cuma mau bikin kaget, tapi juga mau ngajak kita mikir. Tentang dosa, pilihan hidup, dan kemungkinan kalau kematian bukanlah akhir dari segalanya. Bisa dibilang ini adalah film thriller yang nyaris berbau filsafat, tapi tetap dengan pacing dan ketegangan yang bikin betah nonton sampai akhir.
Sobat Yoursay sudah nggak sabar mau nonton ya? Sabar dikit ya, Film Dendam Malam Kelam dijadwalkan tayang di bioskop mulai 28 Mei 2025.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sederhana Tapi Penonton Tak Sadar, Ryan Adriandhy Ungkap Cara Kemas Film Jumbo
-
Sukses Besar, Ryan Adriandhy Mau Rilis Film Jumbo Versi Directors Cut?
-
Review Film Zero: Ledakan Visual dan Kritik Politik
-
Pecah Telur! Jumbo Jadi Film Animasi Terlaris Asia Tenggara Sepanjang Masa
Entertainment
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Sambil Nunggu F1 Tayang, Ini Dia 3 Film Balapan Seru yang Bisa Kamu Tonton!
-
Sinopsis Witch Watch, Anime Romcom Terbaru Berlatar di Dunia Magis
Terkini
-
Ki Hadjar Dewantara dalam Revitalisasi Kurikulum yang Relevan
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?
-
Menghidupkan Semangat Ki Hadjar Dewantara dalam Politik Pendidikan Era AI
-
Harta Koruptor Aman, RUU Perampasan Aset Mandek Lagi