Trailer film terbaru produksi A24 berjudul Eddington akhirnya dirilis. Proyek ini menjadi karya terbaru dari Ari Aster, sang maestro horor.
Dijadwalkan tayang di bioskop pada 18 Juli 2025, Eddington menampilkan deretan bintang besar yang sudah tak asing lagi di layar lebar.
Pedro Pascal menjadi salah satu sorotan, apalagi ia baru saja tampil di season kedua serial The Last of Us. Ia akan beradu akting dengan Joaquin Phoenix dan Emma Stone.
Eddington juga turut dibintangi oleh Austin Butler (Elvis), Deirdre O’Connell (The Penguin), Micheal Ward (The Beautiful Game), serta Luke Grimes (Yellowstone).
Ada juga Clifton Collins Jr. (Westworld), William Belleau (Killers of the Flower Moon), dan Amélie Hoeferle (The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes) yang mengisi jajaran pemain.
Ari Aster sebelumnya menyebut Eddington sebagai sebuah dark comedy ensemble bergaya western-noir yang berlatar di masa pandemi Covid-19.
Meski detail lengkap soal alur ceritanya masih dirahasiakan, Aster sempat memberi sedikit bocoran dalam sesi AMA (Ask Me Anything) di Reddit.
"Meski bisa dibilang ini semacam... aku tidak yakin apakah ini bisa disebut western revisionis. Film ini berlatar masa kini; satu kakinya berpijak pada genre western, sementara kaki lainnya lebih kuat menapak pada noir," tutur Ari Aster, dikutip pada Rabu (16/4/2025).
Ari Aster juga membahas pengalamannya bekerja dengan Joaquin Phoenix dalam film Beau Is Afraid saat berbincang bersama Yorgos Lanthimos dalam segmen Directors on Directors milik Variety.
"Setelah bekerja langsung dengannya, saya jadi paham kenapa dia begitu selektif dalam memilih proyek — karena dia benar-benar mencurahkan seluruh dirinya ke dalam apa pun yang dia kerjakan," ujarnya.
Ia melanjutkan, “Cara dia menantang materi juga bukan dengan cara yang berlebihan atau menyulitkan. Pertanyaannya biasanya berkisar pada, ‘Apakah ada hal yang belum kita pertimbangkan di sini?’ Saya sadar, itu adalah sesuatu yang sebenarnya saya cari dari seorang aktor, dan sekarang saya tidak bisa membayangkan membuat film tanpa kehadirannya,"
Sebelumnya, Pedro Pascal sempat membagikan foto cuplikan adegan dirinya bersama Joaquin Phoenix di Eddington. Keduanya tampak tengah terlibat adu argumen di sebuah jalanan.
Meski tak mengungkap detail baru soal karakter yang mereka perankan, Pedro Pascal menyebut bahwa film ini masuk dalam daftar resmi kompetisi di Festival de Cannes yang akan digelar pada bulan Mei.
Pedro Pascal belum lama ini tampil di season kedua The Last of Us, salah satu serial terbesar dalam kariernya.
Tak hanya itu, ia juga akan memulai debutnya di jagat sinema Marvel lewat The Fantastic Four: First Steps yang dijadwalkan rilis akhir tahun ini.
Sementara Emma Stone kembali mengukir prestasi dengan memenangkan Oscar keduanya berkat perannya di Poor Things.
Ia pun akan kembali berkolaborasi dengan Yorgos Lanthimos dalam proyek terbaru berjudul Bugonia yang menandai kerja sama ketiga mereka.
Joaquin Phoenix kembali memerankan Arthur Fleck dalam Joker: Folie à Deux yang dirilis bulan Oktober tahun lalu. Sayangnya, sekuel ini mendapat kritikan pedas dari para kritikus.
Di sisi lain, Austin Butler dipastikan akan membintangi sekuel dari film legendaris Heat garapan Michael Mann.
Eddington akan menjadi film layar lebar keempat Ari Aster. Setelah sukses besar lewat debutnya Hereditary pada 2018, Aster melanjutkan gebrakannya lewat Midsommar di tahun 2019.
Pada 2023, ia kembali merilis film ketiganya berjudul Beau Is Afraid yang dibintangi oleh Joaquin Phoenix sebagai pemeran utama. Sementara Eddington siap tayang di bioskop pada 18 Juli 2025.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Film Orisinal Netflix yang Dipuji Kritikus, Jarang Disorot!
-
Mengenal Jiki Jiki no Mi, Buah Iblis Magnet yang Jadi Andalan Eustass Kid
-
Akhirnya, Bintang Film The Breakfast Club Reuni Setelah 40 Tahun
-
Biar Gak Bingung, Ini Daftar dan Penjelasan Arc Anime Fire Force Season 3
-
Ulasan Novel Cheat Day: Ketika Ambisi Mengaburkan Batas Kesetiaan
Artikel Terkait
-
Kalahkan Malaysia, Jumbo Jadi Film Animasi Asia Tenggara Terlaris Sepanjang Masa
-
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
-
Stop Bullying Mulai dari Rumah, Film Rumah untuk Alie Beri Tamparan Keras dan Pelukan Hangat
-
Film Drop: Kencan Pertama yang Jadi Teror Mematikan
-
4 Rekomendasi Film tentang Krisis Ekonomi yang Seru, Wajib Nonton!
Entertainment
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Kwon Eunbi 'Hello Stranger', Tebar Pesona Lewat Melodi yang Menggoda
-
Libur Paskah Lebih Berkesan, Ini 4 Rekomendasi Film yang Cocok untuk Refleksi
-
Film Eddington: Ari Aster Mengangkat Kekacauan Kecil di Tengah Pandemi
-
Ceria dan Berjiwa Muda, Intip Highlight Medley Album Baru TWS 'Try With Us'
Terkini
-
Tanpa Tyronne Del Pino saat Jamu Bali United, Persib Bakal Sulit Cetak Gol?
-
Dihancurkan Korea Utara 6 Gol, Timnas Indonesia U-17 Tak Ubahnya Tottenham Hotspurs!
-
Ulasan Film The Call, Harga yang Harus Dibayar oleh Para Pengingkar Takdir!
-
Misi Kemanusiaan Prabowo: Siapkah Indonesia Menampung Pengungsi Gaza?
-
Timnas U-17 Dibantai 6 Gol, Warganet Uzbekistan: Kalian Melawan Korea Utara U-23 Hari Ini!