Hikmawan Firdaus | Rana Fayola R.
Potret Luna Maya (Instagram/@lunamaya)
Rana Fayola R.

Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin menjadi pusat perhatian publik, terutama karena momen bahagia itu diadakan secara tertutup dengan tamu undangan yang sangat terbatas. Di tengah euforia warganet yang ramai membahas acara tersebut, nama Luna Maya yang tak diundang pun ikut menjadi sorotan.

Banyak yang mempertanyakan alasan absennya Luna dalam pernikahan yang disebut-sebut penuh kehangatan dan kesederhanaan itu. Melansir suara.com, upacara pemberkatan berlangsung secara intim di The Langham Hotel, Jakarta Selatan, pada Jumat (10/10/2025).

Acara yang berlangsung sekitar pukul 08.00 WIB itu hanya dihadiri oleh keluarga serta kerabat dekat kedua mempelai. Meski sederhana, suasana upacara tampak penuh haru dan doa dari orang-orang terdekat.

Setelah prosesi pemberkatan selesai, Amanda dan Kenny melanjutkan dengan resepsi bernuansa putih dan dihiasi bunga melimpah di lokasi yang sama. Konsep intimate yang mereka pilih membuat pernikahan itu terasa lebih hangat dan personal. Banyak pihak memuji keputusan Amanda dan Kenny untuk menggelar acara yang jauh dari kesan glamor.

Namun, publik justru dibuat penasaran karena sejumlah artis ternama tampak tidak hadir dalam momen tersebut. Salah satu yang paling banyak dibicarakan adalah Luna Maya. Warganet ramai berspekulasi tentang hubungan antara Luna dan Amanda, mengingat keduanya sama-sama dikenal di dunia hiburan Tanah Air.

Spekulasi ini semakin berkembang di media sosial, terutama setelah muncul potongan video siaran langsung Luna yang menanggapi pertanyaan netizen soal kehadirannya di acara tersebut. Cuplikan video itu diunggah oleh akun TikTok @gigikering88 pada Sabtu (11/10/2025), dan langsung menyita perhatian publik.

Dalam video tersebut, Luna Maya tampak sedang dirias oleh seorang makeup artist. Seorang warganet bertanya kepadanya, “Datang ke nikahan Amanda?” tanpa diduga, Luna memberikan jawaban yang lugas dan jujur.

“Aku enggak diundang,” balasnya dengan santai.

Jawaban sederhana itu justru menarik perhatian banyak orang. Tak sedikit warganet yang mengapresiasi cara Luna menjawab dengan tenang dan apa adanya, tanpa menimbulkan drama baru di dunia hiburan.

Luna Maya Paparkan Hubungannya dengan Amanda Manopo yang Hanya Sebatas Rekan Kerja

Dalam kesempatan yang sama, Luna juga menjelaskan bahwa dirinya memang tidak memiliki hubungan yang terlalu dekat dengan Amanda Manopo. Ia menyebut, hubungan mereka sebatas rekan sesama artis yang saling mengenal di dunia kerja.

“Aku kayaknya kenal Manda tuh sekadar kenal, kayak ‘oh ya, halo, apa kabar?’,” paparnya 

Pernyataan itu sekaligus meluruskan anggapan publik yang sebelumnya mengira mereka cukup dekat di luar pekerjaan. Luna juga menambahkan bahwa dirinya bisa memahami mengapa dirinya tidak termasuk dalam daftar tamu undangan di pernikahan Amanda dan Kenny.

Ia menambahkan, “Kayaknya kawinannya juga bukan gede-gedean, aku enggak tahu."

Jawaban Luna dianggap warganet sebagai bentuk kedewasaan dalam menyikapi situasi yang kerap disalahartikan publik. Tak sedikit komentar positif yang menilai bahwa Luna telah menunjukkan sikap profesional dan tidak membawa urusan personal ke ranah publik.

Di sisi lain, pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin tetap menjadi salah satu momen paling banyak dibicarakan minggu ini. Dari pengumuman pertunangan hingga hari pernikahan, setiap detailnya berhasil menarik perhatian penggemar dan media hiburan.

Sumber: https://amp.suara.com/entertainment/2025/10/12/163000/luna-maya-jelaskan-alasan-tak-datang-ke-pernikahan-amanda-manopo-tak-terlalu-akrab