Banyak orang yang menganggap makanan dengan kandungan gula tinggi hanya dijumpai pada makanan yang rasanya manis. Namun, sebenarnya makanan atau minuman yang diyakini sehat juga dapat mengandung gula yang cukup tinggi.
Mengonsumsi kandungan gula yang berlebihan meningkatkan risiko terkena penyakit kronis. Untuk mencegah hal tersebut, ketahui inilah empat jenis makanan yang mengandung gula tinggi, mengutip dari Hellosehat.
1. Yogurt tanpa label plain
Yogurt dikenal sebagai makanan yang sehat. Yogurt memiliki manfaat yang baik untuk sistem pencernaan tubuh. Akan tetapi, kamu perlu memperhatikan kandungan gula dalam yogurt. Pasalnya, untuk yogurt dengan label rendah lemak dan tidak manis saja biasanya sudah mengandung gula hingga 17-33 gram. Oleh karena itu, dianjurkan untuk memilih yogurt dengan rasa plain sebab kandungan gulanya lebih rendah daripada yang telah diberi rasa buah-buahan.
2. Saus
Saus memiliki cita rasa yang pedas dan tidak terlalu manis. Namun demikian, perlu diketahui bahwa sebenarnya saus bisa mengandung gula yang tinggi. Dalam satu sendok saus saja dapat mengandung gula hingga 4 gram. Coba ingat kembali, berapa sendok saus yang biasa digunakan untuk sekali makan?
3. Jus buah kemasan
Jus buah kemasan terkadang menjadi pilihan bagi orang yang dalam kesibukan, namun ingin minum jus. Jus buah diyakini menjadi salah satu alternatif yang baik untuk sumber serat harian. Akan tetapi, perlu diingat bahwa hal tersebut tidak sebanding dengan kadar gula yang terdapat di dalamnya. Contohnya dalam 35 ml jus apel, setidaknya mengandung 39 gram gula atau setara dengan 10 sendok teh.
4. Buah kaleng atau buah kering
Sering mengonsumsi buah kaleng atau buah kering dapat meningkatkan risiko terserang penyakit kronis yang lebih tinggi. Misalnya dalam satu buah kalengan saja bisa mengandung gula hingga 39 gram. Lebih lanjut, pada 400 gram buah kering terdapat 25 gram gula yang jarang kamu sadari. Walaupun terkadang rasanya tidak manis, namun produk tersebut sebenarnya sudah mengandung gula yang cukup tinggi.
Nah, itulah beberapa jenis makanan yang sebenarnya mengandung gula yang cukup tinggi. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Cara Cegah Diabetes Sejak Dini, Atur Takaran Gula Makanan Anak!
-
Stres dan Diabetes: Bagaimana Kondisi Mental Memengaruhi Pengelolaan Gula Darah
-
Catat! Ini Pentingnya Pemantauan Gula Darah Rutin bagi Penderita Diabetes
-
Daftar 5 Minuman Penurun Gula Darah, Bisa Cegah Diabetes!
-
Hati-hati Gula Darah Naik! Ini Daftar Makanan Pemicu Gula Darah Anda Naik
Health
-
Bek Timnas Rizky Ridho Selalu Minum Sambil Jongkok, Ini Alasannya
-
5 Kebiasaan Kecil yang Berdampak Besar pada Kesehatan, Jangan Sepelekan Ya!
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
Terkini
-
Calvin Verdonk Singgung Taktik Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, Ini Alasannya
-
Bae Doona dan Ryoo Seung Bum Bersatu Hadapi Villain di Drama Korea Family Matters
-
Bersaing dengan 2 Seniornya, Apakah Arkhan Kaka Bisa Dilirik oleh STY?
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
Impian Lama Jadi Nyata, J-Hope BTS Siap Muncul di Variety Show I Live Alone