Penggunaan gadget yang terus-menerus sepanjang hari dapat memberikan efek yang buruk terhadap kesehatan mata. Paparan cahaya biru terus menerus dapat berakibat pada kurangnya kemampuan penglihatan atau rabun. Salah satu gangguan pada mata akibat terlalu banyaknya konsumsi gawai salah satunya adalah miopi atau rabun jauh, yang sering juga disebut sebagai mata minus.
Untuk mengatasi penglihatan yang kurang jelas, sebagian besar orang biasanya mengenakan kacamata sebagai alat bantu penglihatan. Namun, bagi seseorang yang tidak terbiasa mengenakan kacamata karena mata minus, hal tersebut memang menjadi sesuatu yang menggangu dan dirasa kurang nyaman.
Meskipun tidak dapat dilakukan secara instan kecuali dengan operasi LASIK, namun mata minus tetap dapat diusahakan untuk berkurang. Untuk menguranginya, ada beberapa kebiasaan baik hingga cara-cara alami yang mudah dan aman ketimbang harus menjalani operasi, sebagai berikut
1. Senam mata
Senam mata bisa dilakukan dengan menggoyangkan bola mata dari kiri ke kanan, kemudian berputar dan berkedip sebanyak 100 kali setiap hari. Latihan ini juga berfungsi untuk membersihkan dan melumasi biji mata agar lebih rileks saat digunakan untuk beraktivitas.
Setelah itu, pijat juga pelipis kanan dan kiri searah dengan jarum jam. Dilanjutkan dengan pijit perlahan pada bagian bawah kepala. Lakukan cara ini secara rutin untuk mengurangi mata minus dan silinder, minimal di pagi dan malam hari sebelum tidur.
2. Latihan fokus mata menggunakan jari telunjuk
Melatih fokus mata pada satu titik juga merupakan salah satu cara untuk mengurangi mata minus. Cara ini sangat gampang untuk dilakukan, kamu dapat melakukan latihan ini dengan duduk santai dan letakkan jari telunjuk 10 cm dari hidung. Fokuskan pandangan kamu ke arah jari telunjuk, kemudian alihkan sebentar fokus kamu ke objek jauh yang berada di belakang telunjuk, kemudian kembalikan fokus kamu ke telunjuk tanpa menggeser posisi kepala. Lakukan hal secara berulang-ulang minimal sebanyak 10 kali dalam sehari.
3. Menjemur mata di pagi hari
Salah satu cara alami untuk mengurangi minus pada mata, adalah dengan menjemur mata saat matahari pagi. Cara ini sangat mudah dilakukan karena hanya perlu menutup mata menggunakan tangan kedua mata dan arahkan ke matahari sampai bola mata terasa hangat. Hal ini baik dilakukan untuk memenuhi kebutuhan vitamin D.
4. Lepas kacamata jika tidak diperlukan
Melepas kacamata ketika sudah tidak lagi diperlukan, juga dapat menjadi cara alami untuk membantu mengurangi minus mata. Menggunakan kacamata akan membuat mata menjadi terbiasa untuk fokus pada pusat lensa atau bagian tengah kacamata. Dimana hal ini dapat menyebabkan otot mata menjadi kaku karena bola mata jarang bergerak untuk memandang ke arah lainnya. Oleh karena itu, biasakanlah mata untuk melihat kembali tanpa menggunakan kacamata.
5. Mengonsumsi buah dan sayur
Mungkin kita sering mendengar bahwa mengonsumsi buah dan sayur baik untuk kesehatan mata. Hal tersebut memang benar adanya, misalnya mengonsumsi wortel dapat membantu pemenuhan kebutuhan vitamin A yang baik untuk menjaga kesehatan mata. Rutin meminum jus lidah buaya juga dapat digunakan untuk membantu mengurangi minus pada mata karena kandungan gizi yang terkandung di dalamnya.
Tidak hanya itu, buah bit juga dapat membantu mengurangi mata minus yang sudah tinggi. Kamu dapat meminum jus buah bit dengan mencampurkan belimbing atau wortel untuk mendapatkan manfaat yang lebih manjur. Dapat juga menggunakan dua helai daun sirih segar yang telah dicuci bersih, lalu tempelkan daun sirih tersebut pada mata sebelum tidur dan lepaskan di keesokan harinya.
Itulah beberapa kebiasaan baik dan cara-cara alami yang dapat dilakukan untuk mengurangi minus pada mata. Jika terus dilakukan dan menjadi kebiasaan, cepat atau lambat penglihatan mata dapat berangsur-angsur membaik.
Baca Juga
-
Ramai Dibicarakan, Apa Sebenarnya Intrusive Thoughts?
-
Menjamurnya Bahasa 'Gado-Gado' Sama dengan Memudarnya Jati Diri Bangsa?
-
7 Tips Efektif Menjaga Hubungan agar Tetap Harmonis saat Pacar PMS, Cowok Wajib Tahu!
-
Sering Merasa Lelah Akhir-akhir Ini? 5 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
-
Kuliah sambil Healing, 2 Universitas Negeri Terbaik di Malang Versi THE WUR 2023
Artikel Terkait
-
Samsung XR: Kacamata Pintar Super Cerdas dengan AI Gemini, Tantang Ray-Ban Meta
-
Penyebab dan Cara Mengatasi Mata Anak Sering Berkedip, Orangtua Perlu Tahu
-
Potret Raffi Ahmad dan Geng The Dudas di Kamera Fans Bikin Syok: Ariel Kayak Tukang Ojek
-
Kacamata AI Xiaomi Siap Debut, Target 300 Ribu Unit di Tahun Pertama
-
Biasa Tampan Berkharisma, Penampilan Asli Ariel NOAH di Kamera HP Warga Jadi Omongan: Ternyata...
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?