Salah satu bagian yang penting untuk menjaga kesehatan yakni memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. Begitupula jika sedang sakit, tubuh membutuhkan asupan yang ekstra.
Orang yang sedang sakit tidak bisa sembarangan dalam mengonsumi makanan, pada umumnya makanan yang memiliki gizi lengkap serta mudah untuk dicerna akan dijadikan makanan untuk orang yang sedang sakit.
Merangkum dari hellosehat.com dan honestdocs.id, berikut ini 5 daftar makanan untuk orang sakit agar cepat kembali pulih:
1. Buah-buahan segar
Di dalam buah yang segar terdapat kandungan mineral, vitamin, dan juga antioksidan yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Buah adalah salah satu jenis makanan yang mengandung nutrisi, hidrasi, serta membnatu untuk membangkitkan imun pada orang yang sedang sakit.
Selain manfaat yang terdapat dalam buah, rasa alami yang ada di dalamya menjadi salah satu opsi atau pilihan makanan bagi orang yang memiliki selera makan yang rendah. Beberapa buah yang bisa kamu konsumsi seperti, jeruk, melon, berry dan juga anggur.
2. Sup ayam
Makanan yang satu ini seringkali menjadi menu wajib di rumah sakit, karena sejak lama terkenal sebagai makanan yang sehat untuk orang yang sedang sakit.
Sup ayam memiliki kandungan seperti protein, kalori, mineral, serta vitamin yang berguna untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ketika dalam proses penyembuhan.
3. Jahe
Rempah yang satu ini memang telah terkenal akan manfaatnya yang laur biasa, seperti membantu meredakan mual, pilek dan juga sakit tenggorokan. Di dalam jahe juga terdapat kandungan yang begitu melimpah, seperti magnesium, vitamin C dan juga kalium.
4. Oatmeal
Terdapat kandungan kalori, vitamin, mineral dan juga protein yang cukup baik untuk tubuh di dalam oatmeal. Maka tak heran jika makanan yang satu ini juga acapkali disajikan di rumah sakit.
Di dalam semangkuk oatmeal juga terdapat manfaat untuk membantu menstimulasi sistem imun serta membantu mengontrol gula darah.
Oleh karena itu, makanan yang satu ini menjadi opsi bagi para penderita diabetes, hipertensi dan juga kolesterol tinggi.
5. Daging ikan
Terdapat kandungan seperti mineral, protein, dan juga vitamin di dalam daging ikan. Beberapa jenis ikan tertentu mempunyai kandungan seperti asam lemak omega-3 yang tinggi, misalnya ikan salmon, ikan kembung dan ikan tuna.
Dengan mengonsumsi ikan secara rutin, maka beragam peradangan yang ada dalam tubuh akan berkurang, sehingga dapat membantu proses pemulihan menjadi cepat.
Itulah tadi beberapa daftar makanan untuk orang saki agar cepat pulih, semoga bermanfaat.
Sumber:
https://www.honestdocs.id/14-makanan-untuk-orang-sakit-yang-sangat-dianjurkan
https://hellosehat.com/nutrisi/tips-makan-sehat/makanan-pembangkit-selera-orang-sakit/
Baca Juga
-
6 Inspirasi Baju Lamaran di Rumah, Cantik dan Pasti Berkesan!
-
6 Daftar Merek Es Krim Terfavorit di Indonesia, Kamu Wajib Tahu
-
7 Tips Memilih Venue untuk Menggelar Acara, Pertimbangkan Hal Ini
-
4 Mitos dan Fakta Seputar Keperawanan Wanita yang Wajib Kamu Ketahui
-
5 Manfaat Instagram untuk Bisnis, Maksimalkan Penjualanmu
Artikel Terkait
Health
-
Kopi vs Teh: Mana yang Lebih Nampol Buat Otak? Fakta Kafein dan L-Theanine yang Wajib Kamu Tahu!
-
Yuk Lebih Aware: Mitos vs Fakta Kanker Payudara yang Perlu Kamu Tahu
-
Setelah Dievakuasi, Ancaman Belum Usai: Risiko Kesehatan Kontaminasi Cs-137
-
Apakah Susu Rendah Lemak Benar-Benar Lebih Sehat? Ini Penjelasannya
-
Mata Lelah Gara-gara Layar? Ini 6 Jurus Sakti Biar Gak Cepat Rusak
Terkini
-
Fuji Jadi Korban Transfer Silang, Modus Penipuan Baru Admin Endorse
-
Suka Traveling? Ini Rekomendasi Catokan Portable Biar Rambut Tetap Badai
-
Review Film Rosario: Kutukan yang Menggali Luka Keluarga dan Identitas!
-
Tentang Perasaan Kosong dan Gelisah, RIIZE Umumkan Single Terbaru 'Fame'
-
Akhiri Paceklik Bersama Dewa United, Kapan Terakhir Kali Rafael Struick Dentumkan Gol?