Pada usia hamil seorang ibu mengalami perubahan-perubahan pada dirinya, entah itu perubahan dari segi fisik maupun perubahan dari segi emosional. Terkadang pada masa awal kehamilan, seorang ibu tidak menyadari bahwa dirinya sedang hamil.
Berikut lima perubahan-perubahan fisik ibu hamil pada trimester pertama, sebagaimana disadur dari tulisan Dewi Kartika Alam, Warning! Ibu Hamil:
1. Mual dan muntah
Mual dan muntah ini nyaris 50% dialami oleh ibu hamil, biasanya dimulai sejak awal kehamilan. Umumnya terjadi di awal kehamilan sampai tubuh ibu mampu beradaptasi dengan perubahan hormon. Mual dan muntah ini dapat terjadi setiap saat dan akan berakhir pada 14 minggu kehamilan. Pada beberapa kasus, mual dan muntah terus berlanjut sampai kehamilan trimester kedua dan ketiga.
2. Sering buang air kecil
Keinginan sering buang air kecil pada awal kehamilan ini dikarenakan rahim yang membesar dan menekan kandung kemih. Keadaan ini akan lenyap pada trimester kedua dan akan muncul lagi pada akhir kehamilan, disebabkan kandung kemih dapat tekanan dari kepala janin.
3. Meningkatnya cairan vagina
Peningkatan produksi cairan vagina disebabkan oleh peningkatan suplai darah dan hormonal. Kualitas dan kuantitas dari bercak vagina berubah pada usia hamil. Umumnya yang terjadi pada seorang wanita, produksi cairan vagina lebih banyak saat hamil. Cairan vagina yang normal berwarna putih atau bening, tidak gatal, tidak berbau, atau terlihat berwarna kuning ketika lengket pada pakaian dalam.
4. Kram perut
Kram perut saat trimester pertama kehamilan terasa seperti kram saat menstruasi di perut bagian bawah atau rasa sakit seperti ditusuk-tusuk yang terasa hanya beberapa menit dan tidak sering. Kondisi ini terbilang normal, yang terjadi sebagai akibat adanya pertumbuhan dan pembesaran rahim. Saat itu otot dan ligamen meregang untuk menyokong rahim.
5. Peningkatan berat badan
Pada akhir trimester pertama, ibu hamil akan merasa kesulitan memasang kancing baju atau kancing celana panjangnya. Hal ini bukan sebab adanya peningkatan berat badan yang banyak, namun karena rahimnya telah berkembang dan memerlukan ruang.
Inilah lima perubahan-perubahan fisik yang terjadi pada ibu hamil saat trimester pertama. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Temukan Potensi Diri dan Kekuatan Pikiran dalam Buku Mind Power Skills
-
Ulasan Buku Memaknai Jihad, Mengenal Pemikiran Prof. Dr. KH. Quraish Shihab
-
Cinta Datang dari Ranum Buah Mangga dalam Buku Kata-Kata Senyap
-
Proses Perubahan Ulat Menjadi Kupu-Kupu dalam Buku Metamorfosis Sempurna
-
Kritik Tajam tapi Santai dalam Buku Kumpulan Cerpen Jreng Karya Putu Wijaya
Artikel Terkait
-
Siti Badriah Dihujat saat Hamil: Ini Lho Perubahan Fisik yang Normal Dialami Ibu Hamil
-
5 Perubahan Fisik yang Normal Dialami Ibu Hamil, Siti Badriah Curhat Sempat Insecure
-
Ibu Hamil Boleh Tidak Puasa? Ini Kata Hukum Islam dan Penjelasan Dokter!
-
Bolehkah Ibu Hamil Muda Trimester 1 Puasa Ramadan? Ini Kata Dokter Kandungan!
-
Aaliyah Massaid Ziarah ke Makam Adjie Massaid saat Hamil, Memang Boleh dalam Islam?
Health
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
-
Intermittent Fasting vs. Keto, Mana yang Lebih Efektif untuk Panjang Umur?
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit