Perut kembung sering diartikan oleh kebanyakan orang, terjadi karena terlalu banyak minum air atau terlalu banyak makan. Padahal perut kembung disebabkan karena terjadi penumpukan gas di dalamnya.
Makanan yang kaya akan lemak dan protein, akan melakukan fermentasi di dalam usus dengan sedikit waktu. Proses fermentasi tersebut, akan menghasilkan gas sehingga dapat menyebabkan perut kembung.
Menyadur laman TUASAĆDE, berikut 5 makanan yang dapat meningkatkan produksi gas, serta sebabkan perut kembung.
1. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan kaya akan serat dan pati seperti raffinose, dimana kandungan tersebut akan sulit untuk dicerna. Sehingga membutuhkan waktu lama pada proses fermentasi di dalam usus besar, sehingga nantinya akan meningkatkan produksi gas yang lebih banyak.
Beberapa cara dapat dilakukan untuk mengurangi gas yang dihasilkan saat mengkonsumsi kacang-kacangan. Salah satunya, kamu dapat merendam kacang selama 12 jam sebelum dimasak, dan kamu perlu memasaknya dengan matang sempurna sebelum disajikan.
2. Buah-buahan
Beberapa buah dan jus buah mengandung gula yang disebut fruktosa. Konsentrasi gula tersebut tergantung dari jenis buahnya, dan tidak semua buah mengandung kadar fruktosa yang tinggi.
Fruktosa tidak sepenuhnya dapat diserap oleh usus, sehingga dapat sebabkan meningkatkan produksi gas. Buah-buahan yang tinggi fruktosa seperti apel, persik, dan pir, dapat menyebabkan perut kembung.
3. Susu
Susu mengandung gula yang disebut dengan laktosa. Tidak semua orang dapat mengkonsumsi laktosa, seseorang yang toleran dengan laktosa, itu artinya tubuhnya tidak mengandung cukup laktase untuk mencerna susu tersebut.
Dimana laktase, adalah sebuah enzim yang diproduksi secara alami oleh tubuh agar dapat mencerna laktosa di usus.
Ketika laktosa tetap utuh di dalam usus, maka bakteri usus akan mengkonsumsinya, sehingga terjadi pelepasan hidrogen dan asam lemak yang akan berkontribusi dalam pembentukan gas didalam usus.
4. Permen karet
Mengunyah permen karet dapat menyebabkan peningkatan udara yang tertelan. Sehingga hal ini dapat mengakibatkan peningkatan gas serta ketidaknyamanan di dalam usus. Permen karet mengandung beberapa gula seperti sorbitol, manitol, dan xylitol, yang dapat menyebabkan perut kembung.
5. Bawang
Bawang bombay mengandung fruktosa dalam jumlah yang tinggi. Dimana jenis gula tersebut, sulit untuk dicerna oleh usus, sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama saat proses fermentasi.
Saat mengonsumsi bawang secara berlebihan kamu akan mengalami gejala seperti, sakit perut dan perut kembung. Gejala ini tidak hanya dapat dialami oleh orang dewasa saja, anak-anak dan bayi pun dapat ikut mengalaminya.
Bayi yang masih mendapatkan ASI eksklusif juga dapat mengalami kembung, jika sang ibu mengkonsumsi makanan tinggi fruktosa dengan jumlah tinggi. Oleh karena itu dianjurkan, bagi ibu yang menyusui untuk mengurangi asupan makanan yang dapat meningkatkan produksi gas.
Itulah tadi 5 jenis makanan, yang dapat meningkatkan produksi gas. Bukan berarti, makanan tersebut tidak boleh dimakan, ya. Hanya saja, kamu perlu mengurangi porsi makanan tersebut.
Baca Juga
-
4 Cara Efektif untuk Hindari Distraksi dan Fokus pada Pekerjaan
-
Pahami! 4 Penyebab Utama Merasa Tidak Puas dalam Kehidupan
-
4 Cara Efektif untuk Mencapai Konsistensi dan Stabilitas dalam Hidup
-
4 Hal yang Dapat Kamu Lakukan untuk Atasi Stres di Perkuliahan
-
4 Kemampuan yang Wajib Kamu Miliki agar Menjadi Pribadi yang Menarik
Artikel Terkait
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Filosofi Mendalam di Balik Papeda, Makanan Khas Nusantara yang Memikat Hati Kevin Diks
-
Selain Nasi Liwet, Fefe Slinkert Pacar Nathan Tjoe-A-On Pernah Cicipi Kuliner Langka Indonesia Ini
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Han Ga In Dilarikan ke RS Usai Tantangan Buldak Pedas Berakhir Fatal
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans