Rambut jagung yang biasanya berakhir sia-sia di tepat sampah ternyata memiliki khasiat luar biasa. Kalau biasanya kita hanya tahu cara mengolah jagung, dan membuang rambut jagungnya, kini, kamu bisa coba mengolahnya dengan dijadikan teh. Teh rambut jagung atau yang biasa dikenal dengan nama corn silk tea, memang bukan merupakan sajian baru. Teh rambut jagung ini sudah digunakan lebih dari 6000 tahun, loh. Teh rambut jagung ini juga digunakan oleh Tiongkok dan Amerika sebagai pengobatan tradisional mereka. Tidak hanya enak, teh rambut jagung ternyata juga memiliki banyak khasiat yang mungkin belum pernah kamu tahu.
1. Membantu menurunkan tekanan darah dan kolesterol
Dilansir dari buku berjudul Ramuan Herbal Penurun Kolesterol, rambut jagung memiliki banyak kandungan seperti nitrat, stigmasterol, potasium, betha-sitosterol, alpha-tocopherylquinone, vitamin K, dan volatile alkaloid, yang berperan dalam menjaga kadar kolesterol tetap stabil. Tak hanya itu, rambut jagung juga memiliki efek farmakologi diuretik yang memicu buang air kecil. Secara tak langsung, hal ini tentu berperan untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah.
2. Memiliki kandungan antioksidan tinggi
Tidak hanya mampu mengendalikan kadar kolesterol dan tekanan darah dalam tubuh, teh rambut jagung ini juga digadang memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Hal ini tentu bagus untuk membantu tubuh mekindungi sel-sel dalam tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Ini sangat baik untuk kamu yang tinggal di daerah padat lalu lintas seperti di perkotaan.
3. Kaya akan kandungan vitamin dan mineral
Setidaknya terdapat Vitamin C, Vitamin K, Kalium, dan bahan aktif lainnya di dalam secangkir teh rambut jagung. Kita semua tahu, Vitamin C baik untuk menjaga daya tahan tubuh, mempercepat penyembuhan sariawan, hingga menyehatkan kulit. Sementara Vitamin K dibutuhkan untuk proses pembekuan darah dan Kalium membantu proses penyerapan kalsium serta menjaga kepadatan tulang.
4. Membantu mengurangi risiko berbagai penyakit
Teh rambut jagung juga bermanfaat untuk membantu mengurangi risiko berbagai penyakit, seperti membantu mengurangi risiko terjadinya stres oksidatif yang menjadi penyebab utama terjadinya berbagai penyakit seperti diabetes, jantung, kanker, dan peradangan lainnya.
Hingga saat ini, masih penelitian lanjutan mengenai beragam manfaat teh rambut jagung. So, mulai sekarang jangan memandang rambut jagung sebagai limbah, ya.
Baca Juga
-
4 Hal Ini Bisa Jadi Pemicu Pasangan untuk Berselingkuh, Segera Hindari!
-
4 Alasan Kenapa Kadang Memendam Perasaan Cinta Itu Lebih Baik daripada Diungkapkan
-
4 Alasan Kenapa Beberapa Orang Lebih Suka Menulis daripada Membaca
-
4 Alasan Kenapa Kita Harus Mulai Berhenti Beli Barang KW, Rugi!
-
4 Alasan Kenapa Sebaiknya Kita Tidak Mengisi Kuliah Hanya dengan Belajar
Artikel Terkait
Health
-
Popcorn Brain: Ketika Otak Sulit Fokus Akibat Sering Terpapar Gadget
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Attention Fragmentation: Pecahnya Pikiran Akibat Konsumsi Konten Receh
-
Fenomena Brain Fog: Kesulitan Fokus Akibat Sering Konsumsi Konten Receh
-
6 Jenis Tanaman yang Dapat Mengatasi Bau Mulut, Ada Apel hingga Kemangi
Terkini
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya