Setiap orang pastinya mempunyai sebuah kebiasaan mandi yang berbeda-beda, ada yang terbiasa mandi menggunakan dengan air panas, tetapi ada pula yang terbiasa mandi menggunakan air dingin. Walaupun air hangat dapat memberikan rasa nyaman dibandingkan mandi dengan air dingin, namun mandi menggunakan air dingin dapat memberikan manfaat bagi tubuh. Yuk, simak ulasan mengenai manfaat mandi air dingin bagi kesehatan berikut ini:
1. Meredakan gejala depresi
Melansir dari laman Alodokter, manfaat pertama yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin yaitu bisa membantu untuk meredakan gejala depresi. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mandi menggunakan air dingin selama 5 menit setiap 2 hingga 3 kali dalam seminggu, dipercaya bisa meringankan gejala depresi ataupun stres. Ketika mandi dengan air dingin, maka tubuh akan memicu pelepasan sebuah hormon endorfin yang bisa membuat kamu menjadi lebih bahagia.
2. Menghaluskan rambut dan kulit
Melansir dari laman Hellosehat, manfaat kedua yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin yaitu bisa membantu untuk menghaluskan rambut dan juga kulit. karena mandi air dingin merupakan salah satu cara alami guna menjaga kesehatan rambut dan juga kulit. Air panas memiliki sifat melucuti minyak alami dan juga mengeringkan kulit.
Sementara itu, air dingin justru dapat mengencangkan kutikula rambut dan juga kulit melalui pengerutan pembuluh darah sementara selagi tubuh bereaksi terhadap perubahan suhu. Kutikula dan juga pori pada kulit yang mengencang dapat mencegah kotoran dan juga elemen berbahaya lainnya menyumbat pori-pori kulit serta kulit kepala.
Mandi menggunakan air dingin juga bisa membuat rambut nampak lebih bersinar, kuat, dan juga sehat dengan meratakan folikel rambut, dan juga meningkatkan kemampuannya dalam menggenggam kulit kepala.
3. Mendukung sistem kekebalan
Dilansir dari laman YesDok, manfaat selanjutnya yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin yaitu mendukung sistem kekebalan tubuh. Karena sistem kekebalan kamu juga bisa mendapatkan sebuah dorongan dari mandi menggunakan air dingin.
Penelitian telah menunjukkan bahwa mandi menggunakan air dingin dapat membantu untuk meningkatkan jumlah sel darah putih yang terdapat pada aliran darah, sehingga dapat membantu untuk merangsang sebuah respons kekebalan yang lebih kuat dan juga lebih baik.
4. Mengatasi lelah
Seperti dilansir dari laman DokterSehat, manfaat lainnya yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin yaitu bisa mengatasi kelelahan. Apakah kamu pernah mengalami kelelahan setelah menjalankan aktivitas seharian yang begitu padat?
Maka kamu bisa mencoba untuk mandi menggunakan air dingin. Mandi dengan air dingin dipercaya bisa membantu mengatasi rasa lelah yang kamu alami. Air yang dingin bisa membantu utnuk meredakan nyeri dan juga inflamasi pada otot.
5. Mengatasi susah bangun tidur
Dilansir dari laman Alodokter, manfaat terakhir yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin yaitu mengatasi susah bangun tidur. Jika kamu termasuk orang yang susah sekali untuk bangun tidur, maka cobalah untuk mandi pagi menggunakan air dingin untuk mengatasinya.
Ketika kamu terkena suhu yang dingin, maka tubuh pun akan bereaksi dengan meningkatkan denyut jantung dan juga asupan oksigen ke dalam tubuh. Hal ini dapat membuat tubuh langsung sigap untuk terjaga.
Nah, itulah lima manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan mandi menggunakan air dingin, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Tag
Baca Juga
-
6 Inspirasi Baju Lamaran di Rumah, Cantik dan Pasti Berkesan!
-
6 Daftar Merek Es Krim Terfavorit di Indonesia, Kamu Wajib Tahu
-
7 Tips Memilih Venue untuk Menggelar Acara, Pertimbangkan Hal Ini
-
4 Mitos dan Fakta Seputar Keperawanan Wanita yang Wajib Kamu Ketahui
-
5 Manfaat Instagram untuk Bisnis, Maksimalkan Penjualanmu
Artikel Terkait
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon