Hipotensi atau yang biasa dikenal darah rendah adalah gangguan kesehatan yang disebabkan tekanan darah di arteri lebih rendah daripada orang normal.
Darah rendah dapat menyebabkan aliran darah menuju organ vital seperti jantung dan paru-paru menjadi terhambat. Hal ini dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan seperti sakit kepala, tubuh terasa lemas dan cepat lelah.
Berbeda dengan anemia, darah rendah biasanya disebabkan karena kelelahan, dehidrasi, kurangnya nutrisi dan bisa juga karena kesehatan jantung yang buruk. Gejala darah rendah memang tidak berlangsung lama. Meski begitu, apabila gejala darah rendah sudah kambuh maka harus sesegera mungkin untuk ditangani. Dilansir dari klikdokter.com, ada 4 pertolongan pertama yang bisa dilakukan saat darah rendah kambuh.
1. Minum Air Putih
Pertolongan pertama yang bisa dilakukan untuk mengatasi darah rendah adalah dengan banyak minum air putih. Komposisi utama dalam darah adalah air, jadi sangat memungkinkan apabila gejala kurang darah disebabkan karena dehidrasi.
Untuk mencegah terjadinya kurang darah, sebaiknya cukupi kebutuhan cairan setiap hari. Minum air putih yang disarankan minimal delapan gelas per hari.
BACA JUGA: Apa Itu Diffuse Axonal Injury? Penyebab David Koma, Otak Bergeser, Masa Depannya Terancam
2. Konsumsi Makanan yang Mengandung Natrium Tinggi
Mengonsumsi makanan dengan kandungan natrium yang tinggi dapat membantu mengatasi gejala kurang darah. Salah satunya adalah makanan yang mengandung garam. Kandungan natrium yang tinggi dalam garam bisa mengatasi gejala kurang darah.
Bagi penderita darah tinggi dianjurkan untuk mengurangi konsumsi darah, sementara untuk penderita darah rendah dianjurkan untuk mengonsumsi garam lebih banyak. Meski begitu, sebaiknya tetap batasi jumlah garam yang dikonsumsi dan mencari makanan dengan kandungan natrium alami.
3. Beristirahat
Darah rendah juga bisa diakibatkan karena tubuh merasa kelelahan. Untuk penderita darah rendah sebaiknya menghindari bekerja terlalu keras. Apabila ditemukan gejala darah rendah kambuh seperti badan menjadi lemas, penglihatan menjadi buram atau gejala yang lain, segeralah beristirahat. Hindari dulu kegiatan yang membutuhkan terlalu banyak tenaga.
BACA JUGA: Perbedaan Hipertensi Primer dan Hipertensi Sekunder Penyebab Sakit Jantung, Lebih Bahaya Mana?
Penderita darah rendah sangat dianjurkan untuk memperhatikan waktu istirahat agar kebutuhan istirahat tubuh selalu tercukupi.
4. Minum Suplemen
Untuk mengatasi darah rendah, bisa dilakukan dengan mengonsumsi suplemen penambah darah yang dijual di pasaran. Darah rendah biasanya juga disebabkan karena nutrisi dalam tubuh tidak tercukupi dengan baik. Oleh karena itu, mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin B12, asam folat, zat besi dan vitamin C sangat dianjurkan untuk mencegah terjadinya darah rendah.
Nah, itu dia 4 pertolongan yang dapat dilakukan saat darah rendah kambuh. Seseorang yang memiliki riwayat darah rendah sebaiknya selalu mencukupi kebutuhan nutrisi dan cairan dalam tubuh serta memberikan tubuh waktu istirahat yang cukup.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
-
Tragis! "Ratu Fitness" Meninggal Mendadak, Minuman Energi Jadi Tersangka?
-
Obat-obatan yang Wajib Anda Persiapkan Agar Perjalanan Mudik Anda Aman dan Nyaman
-
Perbedaan Anemia dan Darah Rendah, Ini Gejala dan Penyebabnya
-
Awas! Suplemen Berlebihan Picu Risiko Kanker, Ini Kata Ahli Gizi
-
Bahaya Mengintai! Risiko Mengonsumsi Suplemen Secara Berlebihan
Health
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
-
Intermittent Fasting vs. Keto, Mana yang Lebih Efektif untuk Panjang Umur?
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit