Akhir-akhir ini gempar mengenai berita kasus flu burung. Pada umumnya, virus flu burung menular pada hewan, terlebih lagi unggas. Manusia juga bisa terinfeksi atau tertular dengan virus ini. Bisa melalui beragam cara yang dapat ditularkan seperti adanya kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi, mengonsumsi daging olahan hewan yang terkena flu burung, atau sekadar mengunjungi pasar hewan dan terdapat unggas yang sakit flu burung.
Pada umumnya, manusia yang telah terinfeksi oleh virus flu burung mengalami beberapa gejala seperti badan demam, flu, mengigil dan lain sebagainya. Jika kamu mengalami gejala di atas, bisa jadi kamu telah tertular setelah mengonsumsi daging olahan hewan unggas yang telah terinfeksi. Untuk itu, pentingnya mengolah dengan tata cara yang baik, agar bisa terhindar dari virus flu burung.
Disadur dari laman halodoc, beberapa tata cara yang bisa kamu lakukan ketika hendak mengolah makanan adalah sebagai berikut:
1. Biasakan mencuci tangan
Membiasakan untuk mencuci tangan setelah beraktivitas adalah kegiatan yang wajib untuk dilakukan. Kegiatan ini cukup sederhana untuk dilakukan yang berdampak besar untuk kesehatan.
Biasakanlah untuk mencuci tangan dan bila perlu gunakan anti septik sebelum mulai mengolah makanan yang berasal dari unggas.
2. Memisahkan antara makanan mentah dengan yang matang
Cara ini bisa dilakukan dengan memisahkan wadah tempat daging yang matang dengan yang telah dimasak. Hal ini bertujuan untuk menghindari kontaminasi bakteri saat proses memasak. Bila membeli daging ayam, usahakan untuk tidak membeli bagian jeroan ayam serta bagian sayap ayam.
BACA JUGA: Ketemu Nathalie Holscher Lagi, Sikap Ferdy Anak Sule Jadi Sorotan: Kecewa Berat?
3. Dimasak dengan suhu yang tepat
Memasak daging ayam atau unggas lain perlu memperhatikan suhu pemanasnya. Untuk terhindar dari virus flu burung, daging dimasak mencapai suhu minimum 74 derajat celcius. Hal ini karena energi panas bisa menghancurkan virus pada unggas.
4. Konsumsi telur yang matang
Untuk bisa terhindar dari virus flu burung, konsumsilah telur yang benar-benar matang secara sempurna. Untuk kamu penyuka setengah matang, sebaiknya hindari dulu mengonsumsi telur yang setengah matang ya, karena kulit telur sering terkontaminasi dengan kotoran unggas.
5. Mencuci peralatan masak sampai bersih
Pentingnya menjaga agar alat masak tidak terkontaminasi virus setelah memasak, ada baiknya mencuci dengan menggunakan air panas serta sabun. Tujuannya untuk menghancurkan virus yang menempel di peralatan masak apabila telah selesai mengolah daging unggas.
Itu tadi beberapa cara mengolah makanan yang baik agar terbebas dari virus flu burung. Semoga bermanfaat!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Wisata Rasa Probolinggo, Ini 13 Kuliner Khas yang Wajib Ada di Bucket List Liburanmu
-
Sejarah Tupperware, Wadah Legendaris Kesayangan Ibu-Ibu Indonesia yang Pamit Usai 33 Tahun Menemani
-
Food Waste, PR Besar di Balik Makan Bergizi Gratis
-
7 Kuliner Salatiga yang Bikin Nagih, Lebih dari Sekadar Udara Sejuk
-
7 Rekomendasi Makanan Khas Binjai, Terlalu Enak untuk Dilewatkan
Health
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
-
3 Tips agar Tetap Bugar saat Menjalankan Ibadah Puasa Ramadan
Terkini
-
Dijuluki The Red Hair Guy, Heeseung ENHYPEN Tampil Membara di Coachella
-
Serial Harry Potter Resmi Umumkan Jajaran Pemain, Diisi Wajah-Wajah Baru
-
Tak Hanya One Piece, Ini 4 Anime Populer dengan Jumlah Episode Terbanyak
-
Review My Neighbor Totoro: Perihal Makhluk Ajaib, Harapan, dan Alam
-
Ulasan Novel Three Days to Remember: Tentang Hati yang Mau Menerima Kembali