Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Richa Apriyanto
Ilustrasi terkejut (Freepik/tirachardz)

Setiap orang pasti pernah mengalami kaget atau terkejut. Hanya saja, sebagian orang mungkin cukup sering merasa kaget, bahkan hanya karena hal-hal sederhana. Sayangnya, kondisi seperti ini dapat memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan.

Dkutip dari hellosehat.com berikut adalah 4 dampak negatif terlalu sering kaget bagi kesehatan tubuh.

1. Menyebabkan serangan jantung

Pasti kalian sudah sering mendengar bahwa mengagetkan seseorang adalah hal berbahaya karena dapat menyebabkan serangan jantung. Diketahui bahwa seseorang yang sering kaget memiliki risiko terkena serangan jantung lebih besar dibandingakan dengan orang yang tidak mudah kaget.

2. Menyebabkan gagal jantung

Masih berkaitan dengan jantung, diketahui juga bahwa sering kaget dapat menyebabkan gagal jantung. Perlu diketahui bahwa serangan jantung dan gagal jantung adalah kondisi yang berbeda. Gagal jantung adalah kondisi jantung yang tidak mampu memompa darah dengan baik ke seluruh tubuh.

3. Menyebabkan sesak napas

Sesak napas adalah kondisi seseorang merasa kesulitan untuk bernapas karena rasa sesak di dada. Kondisi ini juga cukup berbahaya, bahkan mampu mengancam nyawa. Beberapa faktor yang dapat menyebabkan sesak napas adalah olahraga berat, suhu ekstrem, alergi, dan juga sering kaget atau terkejut.

4. Terjadinya kerusakan organ dalam

Saat kamu terkejut, otak akan memproduksi senyawa neurotransmitter. Jika senyawa tersebut dilepaskan dalam jumlah yang banyak secara bersamaan, senyawa  ini akan merusak organ dalam, di antaranya adalah jantung, paru-paru, hati, dan ginjal. Namun, kasus kematian karena kaget atau terkejut yang sering terjadi disebabkan karena kerusakan pada oragan jantung.

Dengan mengetahui begitu banyaknya dampak berbahaya karena sering kaget, ada baiknya bagi kamu untuk bisa mengelola emosi dengan baik. Maka dari itu, disarankan untuk melakukan latihan teknik-teknik relaksasi, seperti yoga dan meditasi zen.

Relaksasi semacam ini dapat membantu sistem saraf untuk tidak bereaksi secara berlebihan atau mudah terkejut. Di sisi lain, sebaiknya kamu juga tidak menjahili orang lain dengan cara mengagetkannya, karena hal tersebut dapat berbahaya bagi beberapa orang.

Nah, itulah 4 dampak negatif terlalu sering kaget, semoga bermanfaat.

Richa Apriyanto