Dilansir dari Espn.com Luis Suarez akan meninggalkan Atletico Madrid di akhir musim nanti. Striker Timnas Uruguay itu sampai menangis terharu di momen perpisahannya dengan fans di laga terakhirnya saat menghadapi Sevilla Senin (16 Mei 2022) dini hari WIB di Wanda Metropolitano (Stadion Atletico Madrid).
Dalam laga yang berkedudukan 1-1 itu, Suarez turun menjadi starter dan bermain selama 65 menit, sebelum digantikan Matheus Cunha dan mendapatkan tepuk tangan hangat dari para pendukung di stadion ketika ditarik keluar.
Usai pertandingan, Atletico Madrid memberi seremoni perpisahan untuk Suarez. Mantan Pemain Ajax Amsterdam, Liverpool, dan Barcelona itu dilepas dengan sambutan di tengah lapangan.
Suarez, yang kemudian ditemani istri serta ketiga anaknya, tak bisa menutupi kesedihannya. Ia berpelukan dengan istrinya dan terlihat menangis. Suarez kemudian mendapat kenang-kenangan sebuah jersey yang diberi figura diberikan Koke kepada El Pistolero (Julukan Luis Suarez). Luis Suarez tidak akan membela lagi Atletico Madrid di musim depan setelah kontraknya habis per Juni 2022.
Suarez membela Atletico Madrid selama dua tahun, setelah di datangkan dari Barcelona tahun 2020. Suarez membela Atletico Madrid di musim 2020/2021 setelah ia di depak dari skuad Barcelona dan tidak masuk dalam rencana Barcelona yang saat itu di bawah arahan Ronald Koeman.
Dibuang oleh Barcelona, pemain 35 tahun Di musim pertamannya saat pindah ke Atletico Madrid Suarez membantu memenangkan gelar Juara La Liga 2020/2021 untuk Los Rojiblancos (Julukan Atletico Madrid). Suarez mencetak 21 gol di musim tersebut dan membawa Atletico raih gelar liga kedua di bawah asuhab pelatih Diego Simeone.
Statistik Suarez bersama Atletico Madrid bermain selama 82 penampilan dan mencetak 34 gol dalam semua ajang pertandingan. Musim ini, Suarez cuma bisa mencetak 11 gol, dan membantu Atletico sementara berada di peringkat tiga klasemen Liga Spanyol, sudah dipastikan gagal mempertahankan gelar juaranya, yang jatuh ke tangan sang rival yakni Real Madrid.
Dilansir laporan dari Ficajhes menyebutkan bahwa ada tiga klub yang berminat untuk mengontrak penyerang Uruguay tersebut dengan bebas transfer, salah satunya adalah klub Premier League (Liga Inggris) Aston Villa. Legenda Liverpool dan kini Pelatih dari Aston Villa yakni Steven Gerrard sebelumnya telah bereuni dengan Philippe Coutinho dan bahkan mempermanenkan playmaker asal Brasil tersebut yang sebelumnya di pinjam dari Barcelona.
Baca Juga
-
Penyerang MU Mason Greenwood Bebas Atas Tuduhan Tindakan Asusila
-
Joao Cancelo Sepakat Berlabuh Ke Bayern Munchen dengan Status Pinjaman
-
Timo Werner Resmi Balik Lagi ke RB Leipzig
-
Chelsea Lepas Andreas Christensen, Barcelona Siap Menampung
-
Tinggalkan Arsenal, Alexandre Lacazette Resmi Kembali ke Olympique Lyon
Artikel Terkait
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Fungsi Kabel Fiber Optik Bagi Jaringan Internet Modern
-
Here We Go! Rumor Kevin Diks Pindah ke Bundesliga Mendekati Kenyataan
-
Transfer Saldo DANA ke GoPay Tanpa Premium? Gampang Banget!
-
Cara Kirim Uang dari ShopeePay ke DANA dan Sebaliknya, Mudah dan Praktis!
Hobi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik