Dilansir dari Goal.com, gelandang serang Internasional Spanyol Isco besar kemungkinan akan meninggalkan Real Madrid dan mengakhiri karirnya bersama Los Blancos (Julukan Real Madrid) di akhir musim ini (2021/2022). Isco tampaknya akan segera keluar dari Estadio Santiago Bernabeu (Stadion Real Madrid) dalam beberapa bulan mendatang dengan kontraknya yang akan berakhir pada Juni.
Meski kehilangan tempat di tim inti Real Madrid, Isco masih diminati klub lain, seperti tiga tim Inggris yakni Arsenal, Chelsea, dan Tottenham Hotspur. Dengan begitu, Isco akan meninggalkan Real Madrid usai sembilan tahun mengenakan seragam klub raksasa asal Spanyol itu. Isco pun menyampaikan salam perpisahan secara emosional melalui unggahan media sosial pribadinya. Berikut ini adalah ucapan Isco melalui akun Instagramnya (@iscoalarcon) kepada Real Madrid.
“Kala saya berkostum Malaga dan tahu bahwa saya harus pindah, saya telah berkomitmen untuk bergabung dengan tim lain, tapi Real Madrid menelepon dan Anda tidak bisa mengatakan tidak, meski selalu ada pengecualian," begitu bunyi unggahan Isco di Instagram dengan menempelkan emoji kura-kura (nama panggilan Mbappe) dan wajah tertawa.
“Saya ingat pernah mengatakan bahwa 'Madrid sudah lama belum lagi menjuarai Liga Champions, tapi saya merasa itu akan datang,’ dan kemudian kami meraih La Decima dan sisanya adalah sejarah.”
"Sembilan tahun kemudian waktu saya di klub yang membuat impian saya menjadi kenyataan berakhir sudah. Selain menggapai cita-cita, saya juga memenangkan lebih banyak gelar daripada yang saya bayangkan, dan bermain bersama para pemain terbaik : SAYA MEMILIKI PERIODE YANG HEBAT DAN TIDAK ADA YANG BISA MENGAMBILNYA!”
"Kemarin saya bilang ke salah satu teman bahwa saya bingung mengapa klub mengadakan pesta [perayaan juara Liga Champions] jika gelar ke-15 telah menunggu.”
"Selamat tinggal dan Hala Madrid,” pungkasnya.
Total musim ini berjalan, Isco hanya tampil di 15 laga di semua ajang pertandingan. Real Madrid dilaporkan siap melepas Isco pada akhir musim ini seiring dengan berakhirnya kontrak sang pemain. Pemain berusia 30 tahun itu sulit mendapatkan menit bermain di tim utama Real Madrid. Di Real Madrid saat ini Isco kalah bersaing dengan gelandang Real Madrid yang lain seperti Luka Modric, Toni Kroos, Casemiro, Valverde dan pemain lainnya.
Isco bergabung ke Real Madrid pada tahun 2013 ketika di rekrut dari Malaga dengan nilai transfer mencapai 27juta euro (sekitar Rp348miliar) pada saat itu. Statistik Isco di Real Madrid menorehkan 353 penampilan, 56 assist dan mencetak 53 gol dalam semua ajang pertandingan.
Untuk raihan gelar juara bersama Real Madrid Isco mendapatkan 3 kali La Liga (2016-2017, 2019-2020, 2021-2022), 1 kali Copa del Rey (2013-2014), 3 kali Super Copa del Espana (2017, 2019-2020, 2021-2022), 5 kali UEFA Champions League (2013-2014, 2015-2016, 2016-2017, 2017-2018, 2021-2022), 3 kali UEFA Super Cup (2014, 2016, 2017), dan 4 kali FIFA Club Word Cup (2014, 2016, 2017, 2018).
Pemilik nama lengkap Francisco Roman Alarcon Suarez itu meninggalkan Santiago Bernabeu dengan status bebas transfer. Isco berhasil mengantar Real Madrid meraih 19 trofi di semua kompetisi. Pencapaiannya terbilang sangat manis, mengingat Isco menjadi bagian dari La Decima (gelar Liga Champions ke-10), termasuk mengoleksi lima trofi Si Kuping Besar. Trofi terbarunya direngkuh usai Real Madrid mengalahkan Liverpool 1-0 di partai final Liga Champions 2021-2022. Gelar juara tersebut merupakan yang ke 14 untuk Real Madrid.
Baca Juga
-
Penyerang MU Mason Greenwood Bebas Atas Tuduhan Tindakan Asusila
-
Joao Cancelo Sepakat Berlabuh Ke Bayern Munchen dengan Status Pinjaman
-
Timo Werner Resmi Balik Lagi ke RB Leipzig
-
Chelsea Lepas Andreas Christensen, Barcelona Siap Menampung
-
Tinggalkan Arsenal, Alexandre Lacazette Resmi Kembali ke Olympique Lyon
Artikel Terkait
-
Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen saat Real Madrid Hadapi Liverpool
-
Gelandang Serang Keturunan Batak Garang di Liga Norwegia, Ancaman Nyata Marselino Ferdinan?
-
Arsenal Incar 'Adik' Mesut Ozil, Gelandang Serang Real Madrid
-
Ole Romeny Berhasrat Bela Real Madrid, Sejarah Buat Timnas Indonesia
-
Dear STY, 2 Gelandang ini Bak Serigala Jago Duel di Segala Medan Lawan Jepang, Wajib Starter!
Hobi
-
PSSI Fokus Naturalisasi Ole Romeny, Proses Mauro Ziljstra Akan Ditunda?
-
Raih Hasil Gemilang di China Masters, Jonatan Christie Masuk BWF World Tour Final 2024
-
Jorge Martin Debut Pakai Motor RS-GP, Bagus tapi Masih Butuh Penyesuaian
-
Media Vietnam Soroti Kualitas Skuad Indonesia Jelang AFF Cup 2024, Ada Apa?
-
Metaphor: ReFantazio Pecahkan Rekor, Terjual 1 Juta Kopi di Hari Pertama!
Terkini
-
Ulasan Film Bad Times at the El Royale: Konflik Menegangkan di Hotel Misterius
-
Jadi Desain Interior, Ini Peran Lee Se Young di Drama Korea Motel California
-
Ulasan Novel Beautiful Broken Love, Kisah Cinta setelah Kehilangan
-
Menyesali Pilihan Hidup di Masa Lalu dalam Novel The Book of Two Ways
-
Berlatar di Periode Edo, Anime Shabake Siap Tayang Tahun 2025