Semenjak Paulo Dybala tidak lagi menjadi bagian dari skuat Juventus, kini spekulasi eks Argentina itu simpang siur. Ke mana ia akan berlabuh untuk menata musim depan bersama klub barunya, masih saja suram. Dybala masih belum menjadi milik siapa-siapa. Tak heran bila banyak klub top elit Eropa ingin mengambil jasanya. Dan, yang paling santer diperbincangkan akhir-akhir ini untuk merekrutnya adalah AC Milan.
AC Milan yang kini ditukangi oleh Stefano Pioli itu, diklaim cocok untuk mendaratkan Dybala ke San Siro Stadium. Pasalnya, ketika klub Turin, Juventus tidak lagi bergandeng tangan dengan Dybala, secara tidak langsung kepergiannya adalah kepingan emas bercampur intan permata untuk sang rival Rossoneri, Milan. Mengapa demikian?
Hal itu senada dengan apa yang disampaikan oleh sang mantan bintang Milan sekaligus legenda The Blues, Chelsea Hernan Crespo, bahwa Dybala adalah pemain yang tepat untuk direkrut oleh AC Milan. Sebab, lini depan Milan bisa semakin cair dan tajam.
Mantan timnas Argentina tersebut memaparkan kepada La Gazzetta dello Sport bahwa mantan striker Juventus itu adalah tipikal pemain yang cocok untuk Milan dan juga adalah emas yang hilang dari Milan. Dan kedatangannya adalah melengkapi suatu hal yang amat berharga, yang hilang itu.
"Paulo Dybala adalah elemen yang hilang dari AC Milan dan dia akan sempurna untuk mereka," papar Hernan Crespo kepada La Gazzetta dello Sport.
Adanya Dybala di skuat Milanisti, dapat menumbuhkan kualitas serangan. Bahkan, kolaborasinya diklaim dapat mengkombinasikan dengan pemain sayap dan tengah dengan apik. Dan itu yang AC Milan butuhkan.
"Dia dapat menjadi kualitas untuk seluruh lini depan, dapat memulai pergerakan dengan menggabungkan dengan penyerang tengah atau dua pemain sayap, dan juga dengan menyelesaikannya sendiri," tambah Hernan Crespo.
Kita tahu, bahwa pergerakannya yang amat lincah dan akselerasinya yang piawai dalam menusuk dan merobohkan pertahanan lawan, adalah tidak bisa diragukan lagi dari Dybala. Dan menurut Crespo, apa yang dimiliki oleh Dybala itu adalah menguntungkan sektor lini depan. Dan tentu saja semakin menambah amunisi serangan tim yang baru saja merebut Scudetto itu.
"Mengingat cara dia bergerak, ini juga akan menguntungkan penyerang tengah seperti Olivier Giroud dan Divock Origi, serta pemain sayap macam Rafael Leao," sambung Hernan Crespo.
Baca Juga
-
Final Piala Super Spanyol: Mengurai Benang Kusut Permasalahan Barcelona
-
Chat Dosen Pembimbing Harus Sopan biar Tugas Skripsi Lancar Itu Nggak Cukup
-
5 Tradisi yang Dulu Sering Dilakukan, tapi Kini Sudah Jarang, Apakah di Kampungmu Juga?
-
Wisata Goa Soekarno Sumenep: Dulu Berkawan Keramaian, Kini Berteman Kesepian
-
3 Cara agar Video TikTok Ditonton Banyak Orang meski Sedikit Pengikutnya, FYP Bos!
Artikel Terkait
-
Pemain Keturunan Ambon Setengah Triliun Rupiah Dilirik Pep Guardiola untuk Selamatkan Manchester City
-
Klub Kakak Eliano Reijnders Tak Puas Usai Bantai Real Madrid, Bidik Kemenangan Lawan Tim Ini
-
Real Madrid Tak Lebih Baik dari Monza
-
Reaksi Pemain Timnas Indonesia usai Lihat Kakaknya Jebol Gawang Real Madrid di Liga Champions
-
Deretan Tim Besar yang Dijebol Tijjani Reijnders, Real Madrid Jadi Korban Terbaru
Hobi
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders
-
Kedatangan Ole Romeny ke Timnas Indonesia, Solusi Kebuntuan Lini Depan?
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Timnas Indonesia, Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan Satu Poin Sakral yang Tak Kunjung Didapatkan
Terkini
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu