Memelihara hewan menjadi hobi bagi sebagian orang. Merawat hewan menjadi aktivitas yang menyenangkan. Kehadiran hewan yang kita sayangi dapat membuat hari-hari kita lebih berwarna.
Alasan orang memelihara hewan bisa karena hobi atau sekedar ingin memiliki teman di rumah. Memelihara hewan juga tidak boleh sembarang, karena kita sama saja mengurus makhluk hidup yang wajib kita jaga.
Dibalik rasa senang ketika memelihara hewan, terdapat manfaat memelihara hewan untuk kamu. Apa saja manfaat tersebut, baca artikel ini sampai selesai!
1. Melatih tanggung jawab
Memelihara hewan membutuhkan tanggung jawab yang besar. Ketika kita sudah memutuskan untuk memeliharanya, otomatis kita sudah berkomitmen untuk merawatnya dengan baik.
Kamu harus merawat hewan peliharaan layaknya keluarga sendiri. Saat sakit, kamu harus mengobati atau membawanya ke dokter. Begitu pun saat normal, kamu harus sering memerhatikan kondisi kesehatan serta kebersihan kandangnya.
Dengan memelihara hewan, kamu dituntut untuk bertanggung jawab ketika merawat hewan. Kamu juga akan terbiasa untuk bertanggung jawab ketika mendapatkan masalah dihidup kamu.
2. Menghilangkan stres
Hewan kesayangan kita bisa menjadi obat ketika sedang stres dan lelah. Kamu bisa mengajak hewan peliharaan untuk bermain atau sekedar melihatnya. Hal sederhana ini dapat menghilangkan rasa penat setelah bekerja atau beraktivitas.
3. Dapat mengatur waktu
Layaknya manusia, hewan juga memiliki waktu untuk makan atau dibersihkan kandangnya. Kamu dituntut untuk rutin memberi makan sesuai jadwal seharusnya.
Hal tersebut dapat melatih kamu untuk mengatur waktu. Kamu bisa menyisihkan waktu yang kamu tentukan untuk berinteraksi sambil memberikan makan hewan peliharaan kamu.
Kamu akan terbiasa mengatur waktu karena sudah terbiasa merawat hewan yang memiliki jadwal tersendiri. Kamu juga bisa lebih bijak dalam menentukan waktu.
4. Menjauhkan dari rasa malas
Penyebab rasa malas salah satunya karena tidak adanya aktivitas yang dilakukan. Ketika kamu memelihara hewan, kamu sudah berkewajiban untuk memberi makan dan membersihkan kandang.
Dengan memiliki aktivitas untuk peliharaan kamu, rasa malas yang awalnya muncul menjadi hilang. Kamu memiliki aktivitas rutin untuk memantau peliharaan kamu yang membuat kamu lebih aktif.
5. Menambah relasi
Siapa sangka, dengan memelihara hewan ternyata dapat menambah teman. Ketika kamu memiliki hewan yang disayangi, kamu akan antusias mencari orang yang memelihara hewan yang sama.
Banyak di internet yang tersebar tentang komunitas bagi pecinta hewan peliharaan. Ketika kamu masuk dan membagikan hewan peliharaan kamu, secara otomatis kamu akan mendapatkan teman.
Teman dari komunitas pecinta hewan juga menjadi relasi untuk bertukar informasi yang penting. Jadi, relasi kamu akan semakin luas dengan masuk ke grup atau komunitas pecinta hewan.
Peliharaan kita sudah selayaknya keluarga sendiri. Kita harus bertanggung jawab penuh untuk merawatnya. Alhasil, kita mendapatkan teman lucu untuk diajak main di rumah.
Baca Juga
-
5 Tips Sederhana agar Kamu Bisa Membaca dengan Fokus, Segera Terapkan!
-
5 Cara agar Orang Lain Betah Ngobrol Sama Kamu, Terapkan!
-
5 Tips agar Kamu Mendapatkan Pasangan yang Berkualitas
-
So Sweet! Tingkah Bule Ini Bikin Warganet Baper saat Makan Mie
-
4 Hal yang Akan Terjadi Ketika Kamu Serius Menggapai Mimpi, Siap Kesepian!
Artikel Terkait
-
Nggak Perlu Inget Umur, Melakukan Hobi di Umur 30 Itu Nggak Dosa Kok!
-
Penyanyi Vadel Nasir Selalu Makan Pedas Jelang Manggung, Ini Manfaat dan Bahaya Makanan Pedas Bagi Kesehatan
-
Beragam Manfaat Minyak Kelapa untuk Kesehatan dan Kecantikan, Ini Daftarnya
-
Syarat Memelihara Hewan di Pemukiman Padat Penduduk
-
Manfaat Minum Teh Setiap Hari
Hobi
-
Keputusan Kontroversial Ubisoft terhadap Prince of Persia: The Lost Crown
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Indonesia Bersiap Hadapi Jepang dalam Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Analisis Kekuatan Skuad, Indikasi Jepang Takut ke Timnas Indonesia??
Terkini
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Duka di Balik Komedi, Ulasan Novel Capslok: Capster Anjlok
-
3 Produk Wardah Crystal Secret Mengandung Arbutin Ampuh Samarkan Noda Hitam
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain