Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Fadia/Siti Fadia Silva Ramadhanti dipastikan akan turut bertanding dalam ajang kejuaraan YONEX French Open 2022 yang bergulir mulai 25-30 Oktober 2022 di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Perancis. Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) telah resmi merilis daftar pemain dan draw babak awal 32 besar YONEX French Open 2022. Apriyani/Fadia dijadwalkan akan menghadapi pasangan ganda putri andalan Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan di babak awal French Open 2022.
Melansir catatan head to head yang dirilis BWF di aplikasi Badminton4u, pertemuan antara Apriyani/Fadia dan Pearly/Thinaah di YONEX French Open 2022 nanti menjadi pertemuan ketiga diantara kedua pasangan selama pergelaran pertandingan bulutangkis internasional. Pertemuan terakhir keduanya terjadi saat babak perempat final PERODUA Malaysia Masters 2022 dimana Apriyani/Fadia harus mengakui keunggulan Pearly/Thinaah san kalah secara straight game.
Sedangkan pertemuan pertama terjadi pada saat pertama kali Apriyani/Fadia debut di BWF World Tour Super 500 keatas yaitu DAIHATSU Indonesia Masters 2022 dan dimenangkan oleh Apriyani/Fadia. Catatan head to head keduanya imbang 1-1.
Secara peringkat, tentunya Pearly/Thinaah berada jauh lebih unggul dari Apriyani/Fadia. Pearly/Thinaah saat ini menduduki peringkat 11 dunia, sedangkan Apriyani/Fadia berada di peringkat 26 dunia.
Meskipun tertinggal secara peringkat, Apriyani/Fadia merupakan ganda putri andalan Indonesia yang baru debut di tahun 2022 ini. Meskipun baru debut, namun 7 turnamen yang diikuti berhasil menyabet 2 gelar juara yaitu di ajang kejuataan PETRONAS Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.
Dengan catatan head to head yang imbang 1-1, tentunya baik Apriyani/Fadia maupun Pearly/Thinaah memiliki kesempatan yang sama untuk merebut kemenangan dan memperkuat dominasi rekor pertemuan.
YONEX French Open 2022 sebagai HSBC BWF World Tour Super 750 akan disiarkan langsung melalui berbagai platform resmi yang tersedia. Informasi mengenai pertandingan YONEX French Open 2022 juga dapat diikuti melalui tournament software BWF dan aplikasi resmi BWF yaitu aplikasi Badminton4u.
Baca Juga
-
All England 2025, Peluang Tunggal Putra Sabet Gelar Juara Bertahan?
-
Mundur All England, Anthony Ginting Terancam Keluar Top 20 Dunia
-
Deretan Film Terbaik Junior Roberts, Terbaru Bareng Adhisty Zara di Jepang!
-
Pemain Kelas Atas, Viktor Axelsen Buat Kejutan di German Open 2025
-
Kesempatan Dua Turnamen Super 300, PBSI Justru Tarik Mundur Verrel/Pitha
Artikel Terkait
-
BAC 2025: Dua Wakil Ganda Campuran Indonesia Lolos ke Perempat Final
-
Dua Wakil Tunggal Putri Indonesia Melaju ke Babak Kedua BAC 2025
-
BAC 2025 Day 2: Jadwal Laga 15 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar
-
BAC 2025: Tiga Ganda Campuran Indonesia Amankan Tiket Babak Kedua
-
Langkah Terjal Dejan/Fadia di BAC 2025, Lawan Berat Menanti di Babak Awal
Hobi
-
3 Fakta Menarik Timnas Indonesia U-17 di Fase Grup C Piala Asia U-17 2025
-
Jadwal MotoGP Qatar 2025: Statistik Biasa Saja, Marc Marquez Perlu Waspada
-
Piala Asia U-17: Perhitungan Rumit Klasemen Akhir Membuat Australia Ikut Tersingkir
-
BAC 2025: Dua Wakil Ganda Campuran Indonesia Lolos ke Perempat Final
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Wajib Jaga Marwah saat Ladeni Afghanistan
Terkini
-
Blaka Suta: Kejujuran dalam Daily Life dan Hukum Tabur Tuai Lintas Generasi
-
Ketika Seni Menjadi Musuh Otoritarianisme
-
4 Drama China dengan Plot Friends to Lovers, Bikin Senyum-Senyum Sendiri!
-
Menemukan Kembali Semangat Politik Ki Hadjar Dewantara di Era digital
-
Refleksi Kelabu Kebebasan Berkesenian di Indonesia