Komik digital kini kian marak. Hadir dengan tampilan yang lebih mewah dan cerita yang beragam. Semua genre pun tersedia, mulai dari kisah cinta yang begitu manis dan romantis, aksi sadis yang berakhir tragis, atau angst yang bikin hati pembaca teriris sampai menangis. Itu semua dibuat demi menghibur pembaca dari penatnya kehidupan.
Berikut, 5 manhwa komedi yang wajib banget kamu baca!
1. Wee!
Di sini, kamu bakalan ketemu para tokoh unik yaitu Amu, Toro, Sho, Kiki, Upi, dan lain-lain. Webtoon berjudul "Wee!" ini bakalan bikin kamu ngakak berguling-guling di setiap episodenya.
Selalu ada hal yang nyeleneh dari sekawanan anak SMA di komik ini. Sisi humor dalam komik ini juga selalu fresh dan out of the box, jadi gak akan bosan kalau baca komik satu ini. Meski bergenre komedi, komik ini punya pesan moral yang sangat dalam.
2. A Stepmother Marchen
Punya alur yang menyayat hati dan gaya art yang terlihat serius, komik ini ternyata juga bisa bikin ngakak. Apalagi kalau sudah berkaitan sama tingkah absurd dan jail setengah hidupnya 4 anak angkat Shuri.
Mulai dari anak pertama sampai si kembar bungsu, selalu ada aja tingkahnya yang bikin terhibur dan nangis ketawa. Tapi biarpun begitu, komik ini punya plot yang lebih kompleks dan keren banget! Jangan lewatkan ya!
3. Beware The Villainess!
Bergenre kerajaan juga, meski punya cover yang terlihat 'serius'. Faktanya, komik ini gokil abis. Gak hanya gaya art yang sangat cantik, tapi cerita di komik ini juga gak bakal bikin bosen.
Terutama tingkah putri yang jauh dari jaga image sampai bisa dijadikan bahan meme. Pokoknya wajib banget masuk reading list kamu!
4. The Empress Lipstick
Salah satu komik yang membahas tentang make up, The Empress Lipstick bakalan bikin kamu geleng-geleng kepala sama alurnya yang tak terduga.
Alur di komik ini benar-benar tak tertebak dan bikin ngakak sampai pingsan. Terisekai ke genre kerajaan, komik ini seolah mematahkan kakunya dunia kerajaan!
5. Hantu +62
Kalau cerita hantu biasanya identik dengan genre horor, di sini kamu bakalan lupa kalau hantu itu adalah sosok menyeramkan.
Dengan guyonan yang khas dan sosok hantu endemik Indonesia, komik ini punya nilai plus tersendiri. Selain itu, penggambaran hantu di komik ini juga gak ada serem-seremnya. Jadi, amanlah buat kamu yang takut hantu.
Sekian ulasan tentang 5 rekomendasi webcomic super gokil dan seru. Mana favorit kamu?
Baca Juga
-
5 Alasan Kamu Harus Nonton Film The Monkey, Kocak dan Sadis Abis!
-
6 Rekomendasi Tempat Makan Seblak Enak di Malang!
-
Pantai Batu Bengkung, Serpihan Surga di Malang Selatan!
-
Menikmati Indahnya Gunung Lorokan: Si Ramah Buat Kaum Mageran!
-
Mengintip Keindahan Gunung Tanggung: Solusi Hiking Kalau Minim Libur!
Artikel Terkait
-
Review Serena: Story Berat, Art Cakep, dengan Tension yang Menembus Layar
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
-
Manhwa The Count's Secret Maid: Konflik Berat dengan Eksekusi Plot Bikin Penasaran
-
Mengenal Sillad 'Solo Leveling' yang Berperan di Kebangkitan Shadow Monarch
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance