Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | šŸ€e. kusuma. nšŸ€
Fajar Alfian/M. Rian Ardianto (instagram.com/badminton.ina)

Yonex-Sunrise India Open 2023 memasuki babak semifinal pada Sabtu (21/1/2023). Empat wakil dari empat negara berbeda berhasil amankan tiket ke semifinal pasca lewati laga seru di babak perempat final pada Jumat (20/1/2023) kemarin. Indonesia sendiri hanya mampu kirimkan satu wakil, yaitu Fajar Alfian/M. Rian Ardianto.

Fajar/Rian melaju ke semifinal usai membekuk wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel dalam dua gim langsung dengan skor 21-13 dan 21-13. Sebelumnya, Lamsfuss/Seidel juga sudah pernah dikalahkan ganda putra nomor satu dunia tersebut di Malaysia Open 2023. Kekalahan di India Open 2023 membuat catatan head to head menjadi 3-1 untuk keunggulan Fajar/Rian.

Sayangnya, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon justru gagal tembus ke semifinal usai kalah dari Liang Weikeng/Wang Chang, 21-12, 21-18. Liang/Wang sendiri memang selalu berhasil menjegal langkah The Minions dan India Open 2023 menjadi kali ketiga kesuksesan mereka. Di semifinal nanti Liang/Wang akan menghadapi unggulan Korea, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

BACA JUGA: Aldi Taher Bikin Lagu 'Maafkan Abi' Banjir Pujian, Diduga Parodikan Ferry Irawan Minta Maaf ke Venna Melinda

Sebelumnya, Kang/Seo melaju ke semifinal setelah menang straight game atas Liu Yuchen/Ou Xuanyi dengan skor 21-17, 21-17. Keduanya memang baru pertama kali bertemu di India Open 2023. Begitu juga di babak semifinal nanti yang akan menjadi pertemuan pertama bagi Kang/Seo dan Liang/Wang.

Satu posisi yang tersisi di semifinal akan ditempati oleh ganda putra andalan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Sebelumnya, Chia/Soh harus terjebak laga perang saudara melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di perempat final dan berhasil unggul dengan skor akhir 21-17, 21-11. Chia/Soh pun harus bersiap melawan Fajar/Rian di babak semifinal nanti.

Kedua ganda putra Indonesia dan Malaysia ini punya riwayat pertemuan sebanyak enam kali dengan head to head imbang. Terakhir, Fajar/Rian berhasil meraih kemenangan atas Chia/Soh di babak semifinal Malaysia Masters 2022 dalam laga rubber dengan skor 21-14, 19-21, dan 21-10.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

šŸ€e. kusuma. nšŸ€