Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Desyta Rina Marta Guritno
Chelsea Gelar Buka Puasa Bersama di Stamford Bridge (Situs Chelsea)

Penggemar Chelsea FC yang beragama muslim, khususnya yang berada di London, patut bangga pada klub kesayangannya. Pasalnya hari Minggu kemarin (26/03/2023), Chelsea FC menggelar acara buka puasa untuk pertama kalinya. Acara ini sekaligus menjadi yang pertama kali dalam sejarah Premier League.

Hal tersebut menuai banyak respon positif dari penggemar di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Kalau di Indonesia, buka puasa bersama adalah hal yang lumrah terjadi, mengingat sebagian besar penduduknya beragama muslim. Namun, kali ini diadakan oleh sebuah klub sepakbola dari salah satu liga bergengsi di Eropa dan dunia.

Melansir dari situs resmi Chelsea FC, untuk menyelenggarakan acara tersebut mereka telah bekerja sama dengan Ramadan Tent Project, sebuah badan amal pemenang penghargaan yang misinya menyatukan komunitas dan mengembangkan pemahaman tentang Ramadhan.

Acara ini juga sekaligus menjadi upaya kampanye No To Hate dari Chelsea FC dan Chelsea Foundation, sebuah kampanye yang memfokuskan pada kesetaraan, keragaman, dan upaya mencegah kebencian dan deskriminasi bagi orang-orang di dalam atau di luar Chelsea FC dan sepakbola.

Terlebih lagi, Chelsea FC juga punya pemain yang juga beragama muslim. Sebut saja N'golo Kante dan Hakim Ziyech, tidak menutup kemungkinan mereka juga akan hadir dalam acara yang akan diselenggarakan di sisi lapangan Stamford Bridge ini.

Untuk memastikan jumlah tempat yang akan disediakan, panitia mengatur tamu berdasarkan kepemilikan tiket atau undangan. Sehingga, siapa saja yang akan ikut adalah mereka yang telah memiliki undangan atau tiket resmi dari panita buka bersama.

Untuk pendistribusian tiketnya, panitia bersama Ramadan Tent Project akan membagikan tiket dalam jumlah terbatas ke masjid lokal, klub pemuda, jaringan pendukung, dan komunitas Muslim yang lebih luas.

Tak berhenti disini saja, melihat antusias yang luar biasa terhadap kegiatan buka bersama ini, Chelsea FC juga akan mengusahakan penambahan kuota tamu untuk acara buka puasa bersama di tahun-tahun yang akan datang. Jika acara ini berhasil, bukan tidak mungkin klub-klub lain juga akan melakukan hal yang sama.

Desyta Rina Marta Guritno