Bagi mahasiswa, memiliki penghasilan sendiri terkadang memang perlu. Selain untuk jajan, memiliki penghasilan sendiri juga bisa membantu mahasiswa menabung untuk hal-hal yang bermanfaat di masa depan. Oleh karena itu, tak jarang mahasiswa yang memilih kuliah sambil bekerja untuk bisa memiliki penghasilan sendiri.
Sebenarnya ada banyak jenis pekerjaan yang bisa dilakukan oleh mahasiswa. Jenis pekerjaan tersebut juga bisa disesuaikan dengan kondisi mahasiswa sendiri. Salah satu pekerjaan yang banyak diminati oleh mahasiswa adalah menjadi penulis lepas atau freelance writer. Banyak mahasiswa yang memilih menghasilkan uang dengan menulis artikel populer hingga artikel ilmiah. Berikut ini beberapa alasan kenapa freelance writer bisa jadi pekerjaan yang cocok dilakukan oleh mahasiswa.
1. Fleksibel
Menjadi freelance writer tentu saja sangat fleksibel karena tidak terikat dengan perusahaan maupun jam kerja. Sebagai mahasiswa, tentu sangat penting untuk bisa mengatur waktu dalam melakukan kegiatan. Jam longgar yang dimiliki mahasiswa bisa saja tak tentu.
Terkadang memiliki banyak waktu luang namun terkadang juga banyak kegiatan atau event. Menjadi freelance writer akan membantu mahasiswa dalam memaksimalkan waktu yang mereka miliki. Jadi pekerjaan tersebut mahasiswa sendiri yang menentukan kapan dan dimana mereka akan melakukannya.
2. Penghasilan yang Lumayan
Meskipun sangat fleksibel, penghasilan dari freelance writer tidak boleh disepelekan, lho. Saat ini ada banyak sekali platform yang bisa dimanfaatkan mahasiswa untuk memasarkan tulisannya. Ada yang menggunakan viewers, ada juga yang membayar per-artikel yang berhasil terbit.
BACA JUGA: 4 Hal yang Bisa Merusak Kinerja Otak dari Sisi Psikologi
Nominal yang ditawarkan juga bervariasi tergantung ketetapan perusahaan yang telah disepakati oleh penulis. Bayangkan jika mahasiswa konsisten dalam menulis, tentu saja itu akan sangat lumayan untuk membantu pemasukan.
3. Menambah Wawasan
Menulis tidak hanya sekedar menghasilkan uang saja lho. Akan ada banyak yang mahasiswa pelajari selama menjadi freelance writer seperti menambah pengetahuan, serta bagaimana cara menghasilkan tulisan yang menarik.
Pasalnya, menjadi freelance writer sangat penting untuk mengetahui bagaimana cara menghasilkan tulisan yang benar dan menarik untuk dibaca dan menghindari plagiasi. Menulis dan membaca juga sesuatu yang tidak dapat dipisahkan. Jadi, saat menjadi freelance writer mahasiswa juga akan semakin banyak mempelajari hal baru.
Nah, itu dia beberapa alasan kenapa freelance writer menjadi pekerjaan yang cocok dilakukan oleh mahasiswa.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
Hobi
-
Jadi Lawan Terkuat Garuda di FIFA Series, Bulgaria Ternyata Tak Asing dengan Sepak Bola Indonesia
-
Tak Panggil Pemain dari Eropa, Penggawa Kesayangan STY Berpotensi Comeback Bareng John Herdman?
-
Jumpa Bulgaria di FIFA Series 2026, Bagaimana Peluang Indonesia Raih Kemenangan?
-
Pulih dari Cedera, Shayne Pattynama Dirumorkan Merapat ke Liga Indonesia?
-
Pascal Struijk Tolak Indonesia, Bek Keturunan Inggris Bisa Jadi Opsi Instan
Terkini
-
Membaca Pola Traumatis dalam Drama 'Can This Love Be Translated?'
-
Film Wicked: For Good Tak Kebagian Nominasi Oscar 2026, Kok Bisa?
-
Hobi sebagai Self-Healing: Awalnya Iseng, Eh Malah Jadi Pelepas Stres
-
Di Tengah Harga Naik, Ini Laptop 2-3 Jutaan Paling Masuk Akal 2026
-
Alasan Wajib Nonton Be Passionately in Love, Drama Youth China yang Viral di WeTV