Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Zulfah Ariyani
Kaktus (Freepik/rawpixel.com)

Musim kemarau kerap menjadi suatu tantangan tersendiri bagi pencinta tanaman hias. Pasalnya, suhu udara yang tinggi kerap membuat tanaman mudah layu dan mengalami kekeringan.

Namun, ada juga beberapa jenis tanaman yang tahan panas dan mudah dalam perawatannya. Sehingga tanaman hias ini dapat bertahan hidup meskipun sedang musim kemarau sekalipun. 

Lalu, jenis tanaman hias apa saja yang dapat bertahan hidup saat musim kemarau? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Lidah Mertua

Lidah mertua (Freepik/plantstory)

Jenis tanaman hias pertama yang cocok ditanam saat musim kemarau adalah lidah mertua. Tanaman ini memiliki ciri khas daun memanjang berwarna hijau dengan sedikit warna kuning di sekelilingnya. Daun lidah mertua yang tebal berfungsi untuk menyimpan cadangan air. Sehingga tanaman ini tetap dapat bertahan hidup meskipun tidak rutin dilakukan penyiraman. Selain itu, lidah mertua juga tergolong tanaman yang tahan terhadap sinar matahari sehingga sangat cocok ditanam di luar ruangan. 

Kaktus

Kaktus (Freepik/rawpixel.com)

Kaktus bisa menjadi pilihan tanaman hias selanjutnya yang bisa kamu tanam. Kaktus sangat mudah dalam perawatannya serta tidak membutuhkan banyak air untuk proses pertumbuhannya. Kaktus juga mampu menyimpan cadangan air di batang dan daun sehingga dapat digunakan untuk bertahan hidup.

Kini, ada beragam jenis kaktus dengan daun dan bunga yang indah. Jadi, kamu bisa menanam tanaman ini untuk mempercantik taman tanpa takut mati meskipun sedang musim kemarau. 

Cocor Bebek

Cocor bebek (Freepik/artursfoto)

Cocor bebek atau kalanchoe merupakan jenis tanaman hias yang bisa kamu tanam saat musim kemarau sekalipun. Pasalnya, jenis tanaman hias ini memiliki kemampuan beradaptasi dengan kondisi kering dan suhu yang tinggi. Tak hanya itu, cocor bebek juga memiliki bunga indah dan berwarna-warni. Sehingga sangat cocok untuk kamu tanam untuk mempercantik rumah dan perawatannya sangat mudah.

Pakis Haji

Pakis haji (Freepik/freepik)

Ingin menanam tanaman hias di dalam ruangan? Pakis haji bisa menjadi salah satu tanaman yang cocok untuk ditanam di dalam ruangan. Tanaman ini tidak terlalu membutuhkan banyak cahaya matahari. Selain itu, pakis haji juga mudah dalam perawatannya karena tahan terhadap suhu panas dan kelembapan rendah. Jadi, kamu tak perlu khawatir tanaman ini akan mati karena dapat bertahan saat musim kemarau sekalipun. 

Nah, itulah empat jenis tanaman hias yang tahan terhadap panas dan cocok ditanam saat musim kemarau. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Zulfah Ariyani