Saddil Ramdani seorang penyerang timnas Indonesia baru-baru ini menjadi perbincangan panas di jagat media sosial. Pasalnya dia mengungkapkan semua unek-unek yang selama ini dipendam lalu menuliskan semuanya pada akun Instagram pribadinya @saddilramdanii.
Saddil terpicu menanggapi komentar warganet yang tak segan menghujani hujatan yang tertuju kepada dirinya. Warganet menilai bahwa Saddil selalu bermain bagus saat bersama klub, sedangkan saat bermain bersama tim nasional garuda performa Saddil langsung menurun drastis.
Alih-alih memberikan pembelaan, penyerang tim Sabah dari liga super Malaysia tersebut hanya menjadi bulan-bulanan warganet karena dianggap mengungkapkan tanggapan yang cukup kontroversial. Kegaduhan tersebut ramai dibicarakan di jagat media sosial tanah air.
Setelah kejadian tersebut, pada Kamis (29/6/2023) Saddil Ramdani tiba-tiba mengunggah sebuah foto pada akun Instagramnya dan membuat sebuah tanggapan atau komentar yang lebih tenang mengenai kegaduhan yang dia buat beberapa hari yang lalu.
“Terima kasih kritikannya yang luar biasa untuk saya dan saya yakin berarti supporter garuda sayang sama saya,” tulis Saddil dalam unggahannya.
“Ke depannya saya akan kerja keras di klub memberikan performa terbaik agar saya mendapat kesempatan bermain membela timnas di masa mendatang, minta doanya. Terima kasih semuanya,” lanjutnya.
Cukup terlihat sekali perbedaan tanggapan yang dibawakan oleh Saddil Ramdani sebelumnya, kali ini dia cukup terlihat kalem dan suasana hatinya lebih cair.
Saddil Ramdani merupakan seorang pesepak bola profesional yang mengisi posisi penyerang. Pria kelahiran asli Muna, Sulawesi Tenggara saat ini sedang bermain untuk salah satu klub Liga Super Malaysia yaitu Sabah FC.
Bergabung pada 2021, Saddil Ramdani berhasil mencatatkan namanya dengan torehan sebanyak 13 goal dan 13 assist dalam 51 pada semua kompetisi pertandingannya bersama Sabah, termasuk juga Liga Super Malaysia.
Sementara itu, Saddil sudah memulai kariernya bersama tim nasional Indonesia sejak tahun 2017 di umurnya yang ke 17 tahun. Bersama tim Garuda, Saddil bermain sebanyak 20 kali penampilan dengan mengantongi satu goal dan empat assist.
Baca Juga
-
Timnas Indonesia Wajid Pertajam Lini Serang jika Ingin Lolos Piala Dunia 2026!
-
Kenapa Penalti Justin Hubner Diulang? Ternyata Begini Alasannya!
-
Bak Emi Martinez, Ernando Ari Unjuk Tarian Usai Blok Tendangan Penalti
-
Miliki Squad Lebih Mahal, Apakah Timnas Indonesia U-23 Bisa Taklukan Qatar?
-
Menerka Peluang Timnas Indonesia Lawan Qatar di Piala Asia U-23
Artikel Terkait
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Cek Fakta: Arab Saudi Batasi Kuota Haji Indonesia, Gara-gara Kalah 2-0 di Kualifikasi Piala Dunia
-
Setelah Ole Romeny, 3 Pemain Keturunan Indonesia Ini Layak Segera Dinaturalisasi PSSI
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
Hobi
-
Berpisah dengan Ducati, Bos Pramac Sampaikan Pesan Kesan yang Positif
-
Hanya Hadapi Anders Antonsen, Jonatan Christie Berpeluang Raih Gelar Juara
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Striker Vietnam Sebut Timnas Indonesia Bisa Juara AFF, Semakin Pesimis?
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
Terkini
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan