Semenjak menafikan pemanggilan Timnas Indonesia senior untuk FIFA match day bulan Maret 2023 lalu, nama seorang Egy Maulana Vikri sampai saat ini masih ditepikan oleh Shin Tae Yong. Terbaru, dalam daftar panggil 26 pemain yang dipersiapkan pelatih asal Korea Selatan untuk agenda FIFA match day bulan Juni lalu, nama winger Dewa United tersebut masih tak termasuk di dalamnya.
Namun, kesempatan bagi Egy Maulana Vikri untuk kembali berseragam timnas Indonesia belumlah habis. Keputusan PSSI untuk melakukan split tugas kepelatihan di tubuh Timnas Indonesia U-23 sedikit banyak membuka kans Egy untuk bermain untuk timnas Indonesia kembali terbuka.
Sepertimana disadur dari laman suara.com (5/7/2023), PSSI memecah tugas kepelatihan Timnas Indonesia U-23 dan membaginya kepada Shin Tae Yong serta Indra Sjafrie. Shin Tae Yong bertanggung jawab terhadap Timnas U-23 yang berlaga di Piala AFF U-23 dan Kualifikasi Piala Asia U-23, sementara Indra Sjafrie fokus membentuk skuat untuk Asian Games di Hangzhou China.
Dan disinilah celah itu. Untuk Asian Games China, panitia penyelenggara mengumumkan bahwa para negara kontestan bisa memainkan para pemain yang kini berusia 24 tahun. Hal ini meruoakan imbas dari diundurkan Asian Games yang sedianya digelar pada tahun 2022, namun karena adanya pandemi Covid-19, akhirnya mundur setahun di tahun ini.
Dengan usia Egy Maulana yang kini berada di angka 24 tahun, besar kemungkian pemain yang pernah berkiprah di Eropa bersama Lechia Gdansk itu dipanggil ke Timnas Asian Games. Terlebih, Indra Sjafrie merupakan sosok pelatih yang memiliki kedekatan emosional dengan Egy Maulana, dan seringkali menjadikan Egy sebagai salah satu pemain andalan dalam skema permainan yang dikembangkannya.
Maka tak berlebihan jika nantinya ajang Asian Games di Hangzhou, akan menjadi momen pembuktian bagi seorang Egy Maulana sekaligus mengirimkan sinyal kepada Shin Tae Yong untuk kembali memberikan kesempatan baginya bermain di level tertinggi Timnas Indonesia. Sebuah kesempatan yang belakangan ini mulai menjauh darinya, pasca mengecewakan sang pelatih karena bertindak tak sesuai dengan kenyataan di lapangan.
Mari kita tunggu bersama, apakah Egy Maulana Vikri akan kembali mampu menarik simpati dari Shin Tae Yong melalui aksi-aksinya di Asian Games yang akan berlangsung mulai bulan September 2023 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Piala Asia U-17 dan Potensi Terjadinya Perang Saudara di Puncak Perhelatan
Artikel Terkait
-
Pemain keturunan Jawa Perpanjang Kontrak di Almere City, Eligible Bela Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Jay Idzes Gusur 2 Bek Inter Milan!
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Gabung ke ASEAN All Stars, PSSI Kasih Jawaban Ngambang
Hobi
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
Terkini
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot