Asnawi Mangkualam menjadi pemain sepak bola Indonesia yang mencatat sejarah tergabung dalam klub bola Korea Selatan.
Setelah sebelumnya berseragam Ansan Greeners, kini bek Timnas Indonesia itu meneruskan kariernya di Jeonnam Dragons FC.
Memiliki perbedaan bahasa, tentunya Asnawi Mangkualam harus beradaptasi. Tidak sendirian, pesepak bola kelahiran 1999 ini didampingi oleh sosok perempuan yang menemaninya selama berada di Korea Selatan.
Bukan tanpa alasan, ternyata wanita tersebut adalah seorang penerjemah yang membantu Asnawi Mangkualam dalam hal berkomunikasi.
Penerjemah tersebut diketahui bernama Luna, yang memiliki nama asli Hana-yeon.
Usut punya usut, Luna memiliki latar belakang yang tidak biasa, lho! Sosok perempuan yang mendampingi Asnawi Mangkualam di Jeonnam Dragons ini sempat bekerja di Indonesia sebagai penerjemah. Salah satunya Luna pernah bekerja di OJK sebagai penerjemah bank-bank Korea.
Namun tidak sedikit penggemar wanita yang mengalami patah hati setelah mengetahui Asnawi dekat dengan perempuan berparas bak aktris Korea tersebut.
Tetapi penggemar tidak perlu cemburu dengan sosok perempuan pendamping setia Asnawi Mangkualam itu, sebab Luna adalah sosok yang profesional.
Selain itu, Luna rupanya sudah berkeluarga. Ia telah menikah dengan pria Korea dan dikaruniai seorang anak.
Kebersamaannya ketika bersama suami dan anaknya itu pernah masuk ke dalam cuplikan video YouTube-nya yang ikut ke stadion untuk menonton laga Asnawi atau ketika menemani Luna bekerja.
Luna juga sering kali mengunggah foto-fotonya dengan keluarga melalui akun media sosial pribadi.
“Hana Luna sudah punya suami dan anak ya gaes,” tulis warganet.
“Penerjemah yang bantu Asnawi sewaktu awal di Korea Selatan itu adalah ibu-ibu Korea Selatan yang merupakan alumnus jurusan Bahasa Indonesia, sudah punya suami dan anak, sangat profesional,” jelas warganet.
“Dia (Luna) memang freelancer reporter sekaligus translator di Korea sana. Dan dia (Luna) sepertinya ada kerjasama untuk mendampingi Asnawi karena bisa berbahasa Indonesia. Dan dia (Luna) sudah berkeluarga dan punya anak,” tambah yang lain.
Itulah sosok perempuan yang mendampingi Asnawi Mangkualam di Korea Selatan yang bikin salfok ke statusnya.
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Asnawi Mangkualam Dapat Kabar Buruk dari Pelatih Persib
-
Asnawi Mangkualam: Indonesia Negara Asia Tenggara Pertama ke Piala Dunia
-
Selamat! Anak Pertama Choiza Dynamic Duo Akhirnya Lahir
-
Pejabat Korea Selatan Tuding Rusia Pasok Rudal ke Korea Utara sebagai Imbalan Pengiriman Pasukan ke Ukraina
-
Revolusi Transportasi: Korea Selatan Operasikan Bus Malam Otonom di Seoul
Hobi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik