Ada hal menarik dari eksperimen yang dilakukan oleh Thomas Doll terhadap Witan Sulaeman. Saat ini mantan pemain FK Senica tersebut dimainkan di posisi barunya yakni sebagai wingback kanan.
Hal ini dilakukan oleh Thomas Doll demi menutupi kecacatan dari Persija Jakarta seiring dengan kehilangan Hansamu Yama Pranata yang diterpa cedera dan juga ditinggal dalam jangka waktu yang lama oleh Muhammad Ferrari karena ikut pendidikan kepolisian.
Namun di luar dugaan posisi baru yang diberikan oleh Thomas Doll justru menuai berkah bagi Witan Sulaeman. Dilansir dari akun instagram @liga1match, Kini pemain berusia 21 tahun tersebut berhasil menjadi top assist sementara BRI Liga 1 sampai dengan pekan ke-6
Dalam 6 pertandingan awal kasta tertinggi liga Indonesia, Witan Sulaeman sudah berhasil mencetak total 4 assist bagi Persija Jakarta. Pencapaian ini dirasa akan kembali menumbuhkan kepercayaan dirinya setelah di musim lalu dia tampil di bawah standar dan dihujani kritikan.
Peforma dari pemain yang sempat mencicipi petualangan di benua Eropa tersebut sejatinya menurun drastis sejak ajang piala AFF 2022 lalu. Hal ini cukup beralasan karena selama berkarir di luar negeri dia tidak mendapatkan menit bermain secara reguler.
Pada akhirnya dia pun memilih untuk kembali ke Indonesia dan bergabung dengan Persija Jakarta di pertengahan kompetisi musim lalu demi memulihkan peformanya. Namun di awal Kepindahannya ke klub yang berjuluk macan Kemayoran tersebut ternyata juga tidak mampu memperbaiki performanya.
Baru sekarang dia berhasil tampil baik yakni saat dimainkan diposisi yang tidak pernah dia perankah sebelumnya. Namun hal ini tidak terlepas dari kecerdasan seorang Thomas Doll yang mampu untuk melihat bakat lain dari Witan Sulaeman.
Namun pertanyaannya apakah Witan Sulaeman akan dimainkan secara Permanen di posisi Wingback apa pun kondisinya atau pada akhirnya akan dikembalika pada posisi aslinya sendiri, yakni sebagai winger.
Jika pada akhirnya Witan Sulaeman tetap dimainkan sebagai wingback maka dipastikan Firza Andika yang berposisi asli sebagai wingback Persija Jakarta harus tetap berbesar hati digeser sebagai bek tengah.
Namun pertanyaan ini baru akan terjawab apabila Hansamu Yama pulih dari cedera karena pada kenyataannya Firza Andika saat ini juga berstatus menggantikan Hansamu karena alasan di atas.
Baca Juga
-
Mengenal Zahaby Gholy, Striker Indonesia yang Jadi Pemain Terbaik di Piala AFF U-16
-
Hanya Penghangat Bangku Cadangan, Pratama Arhan akan Susul Asnawi ke Liga Thailand?
-
Siap Bela Timnas Indonesia, Ini Dia Sosok Mauro Zijlstra
-
Ernando Ari Akui Hampir Jadi Korban Malpraktek Dokter Gadungan Timnas
-
Kalahkan Calvin Verdonk, Segini Harga Fantastis Thom Haye Usai Bela Timnas Indonesia!
Artikel Terkait
-
Banjir Gol! Persita Sikat Arema FC dalam Duel Menegangkan
-
Pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya Dipastikan Bakal Digelar di Bali
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
-
Disalip Kamboja, 4 Kerugian Indonesia usai Peringkat BRI Liga 1 Melorot ke Urutan 6 ASEAN
-
3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance