Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo dijadwalkan akan turun bertanding untuk China Open 2023. Pada babak awal 32 besar, Chico akan langsung berhadapan dengan tunggal putra peringkat 1 dunia, Viktor Axelsen.
VICTOR China Open 2023 sendiri merupakan HSBC BWF World Tour dengan kelas Super 1000. Untuk pergelaran bulutangkis internasional tahun ini, China Open akan menjadi penutup untuk World Tour dengan kelas Super 1000.
Beberapa turnamen yang tersisa sampai akhir tahun, paling tinggi adalah World Tour dengan kelas Super 750 yaitu Denmark Open, French Open dan juga China Masters. Ajang kejuaraan China Open 2023 akan memperebutkan hadiah total sebesar $1.250.000 atau setara 19 Milyar Rupiah.
Melansir informasi resmi yang dirilis Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) di aplikasi Badminton4u, pertemuan di China Open 2023 bukanlah pertamakalinya untuk Chico dan juga Viktor. Catatan head to head menunjukkan 0-3 dimana keunggulan untuk sang peringkat 1 dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.
Pertemuan terakhir mereka terjadi saat pertandingan babak 16 besar DAIHATSU Japan Open 2023 dimana Axelsen menang straight game dengan skor 19-21 dan 10-21. Kemudian, mereka juga pernah bertemu di babak awal 32 besar YONEX Swiss Open 2023, Chico retired disaat gim pertama berjalan dengan skor 1-5.
Pertemuan perdana Chico dan Axelsen terjadi tahun lalu saat kejuaraan Swiss Open. Viktor Axelsen berhasil menunjukkan dominasi menang straight game dengan skor 15-21 dan 12-21.
Lalu, apakah Chico dapat memecahkan rekor pertemuannya dengan Viktor Axelsen di China Open 2023 nanti? Tenang, siaran langsung pertandingan akan tersedia di berbagai platform seperti iNews TV, MNCTV, aplikasi RCTI+ dan juga kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.
Selain Chico Aura Dwi Wardoyo, ada 15 wakil Indonesia lainnya yang akan bertanding di China Open 2023. Untuk sektor tunggal putra sendiri, Indonesia masih memiliki Anthony Sinisuka Ginting dan juga Jonatan Christie. Kemudian di sektor lainnya, Indonesia juga memiliki wakil unggulan seperti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan juga Gregoria Mariska Tunjung.
Baca Juga
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Babak Awal Arctic Open 2024, Rehan/Lisa Siap Melawan Juara Canada Open
-
Kembali Hadapi Wakil Denmark, Gregoria Mariska Siap untuk Arctic Open 2024
-
Arctic Open 2024, Fajar/Rian Hadapi Unggulan Taipei di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Tak Risau RK-Pramono Diendorse Jokowi, Kubu Pram-Rano Pamer Gerbong Ahokers dan Anak Abah
-
Pengakuan Budi Arie Soal Sosok T Tersangka Judol Masuk Tim Pramono-Rano, Dibalas Ancaman PDIP
-
PDIP Bantah Sosok T Tersangka Judol Bagian Timses Pramono-Rano, Pertimbangkan Laporkan Budi Arie ke Polisi
-
Telak! Kubu Pram Sebut Selera Humor Suswono Norak: Tak Pantas Perempuan Dijadikan Objek Lelucon
-
Jelang Debat Kedua, Pramono-Rano Karno Bakal Sampaikan Program Baru Hasil Belanja Masalah
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap