Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | zahir zahir
Pesepakbola Timnas Indonesia Rafael William Struick (ketiga kanan) berusaha melewati hadangan pesepakbola Chinese Taipei pada pertandingan grup K kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (9/9/2023).[ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/Spt]

Pada lanjutan laga Kualifikasi Piala Asia U-23, timnas Indonesia yang bermain di grup K sukses menekuk lawannya, Chinese Taipei dengan skor telak 9-0. Laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo pada hari Sabtu (09/09/2023) kemarin menjadi laga perdana bagi skuad timnas Indonesia U-23 dalam ajang Kualifikasi Piala Asia U-23.

Indonesia yang memang lebih diunggulkan tampil menyerang dan mendominasi permainan sejak babak pertama. Hasilnya, skuad timnas U-23 unggul cepat di menit ke-2 melalui sepakan tendangan bebas yang dilakukan oleh Marselino Ferdinan dan membuka skor menjadi 1-0. Timnas Indonesia kembali menggandakan skor menjadi 2-0 setelah Ramadhan Sananta sukses menaklukkan penjaga gawang Chinese Taipei di menit ke-6.

BACA JUGA: Harga Transfer Ramadhan Sananta Saingi Pratama Arhan dan Asnawi, Prestasinya jadi Pemikat Klub-klub Besar

Skuad garuda yang memang memerlukan hasil kemenangan dengan jumlah margin gol besar kembali mencetak gol melalui pemain keturunan asal Belanda, Rafael Struick di menit ke-20. Beberapa menit berselang, Witan Sulaeman membobol gawang Chinese Taipei di menit ke-30 dan membuat skor menjadi 4-0 untuk keunggulan Indonesia. Fullback kanan timnas Indonesia, Rio Fahmi menutup pesta gol di babak pertama dengan golnya di menit ke-39 dan membuat skor menjadi 5-0.

Di babak kedua, timnas Indonesia tidak mengendorkan permainan. Alhasil, Elkan Baggott sukses mencetak gol di menit ke-56 memanfaatkan skema tendangan penjuru yang dilepaskan oleh Arkhan Fikri. Marselino Ferdinan kembali menambah gol bagi timnas Indonesia U-23 di menit ke-56 dan membuat skor menjadi 7-0. Indonesia menutup pesta gol skuad garuda U-23 ke gawang Chinese Taipei melalui gol Hokky Caraka di menit ke-79 dan Pratama Arhan di menit ke-85 dan menutup laga dengan skor telak 9-0 untuk kemenangan Indonesia.

Modal yang Cukup Penting Guna Menghadapi Turkmenistan di Laga Penentu

Kemenangan telak 9-0 skuad asuhan pelatih Shin Tae-Yong membuat timnas Indonesia kini berada di peringkat pertama grup K dengan torehan 3 poin. Indonesia unggul defisit gol atas Turkmenistan yang berada di posisi runner-up dengan sama-sama memperoleh 3 poin, namun Turkmenistan hanya sukses mencetak 4 gol saat menghadapi Chinese Taipei di laga pembuka grup K hari Rabu (06/07/2023) kemarin.

Kemenangan dengan skor telak ini tentunya menjadi modal yang cukup berharga bagi skuad timnas U-23 jelang laga hidup mati kontra Turkmenistan pada 12 September 2023 nanti. Timnas Indonesia hanya memerlukan hasil imbang atas Turkmenistan guna memastikan diri lolos ke fase putaran final Piala Asia U-23 yang akan digelar tahun 2024 mendatang. Di sisi lain, Turkmenistan tentunya memerlukan hasil kemenangan guna memastikan lolos ke putaran final Piala Asia karena tertinggal dari segi jumlah gol atas Indonesia.

zahir zahir