Baru-baru ini heboh obrolan dua pemain Timnas Indonesia Arkhan Fikri dan Marselino Ferdinan. Pasalnya, mereka membahas tentang bonus Piala AFF U-23 yang belum cair.
Piala AFF U-23 2023 sendiri telah berakhir pada 26 Agustus 2023 lalu. Timnas Indonesia harus puas menjadi runner-up setelah dikalahkan Vietnam lewat babak adu penalti.
BACA JUGA: Tak Hanya Satu, Timnas Indonesia U-17 Miliki 3 Pemain Keturunan Sekaligus!
Skuad Garuda Muda kalah denga skor 5-6 yang sebelumnya bermain imbang selama 120 menit. Walau juara kedua tetapi Timnas Indonesia U-23 mendapatkan hadiah uang.
Jika mengacu dari tahun sebelumnya, skuad Garuda Madu tetap mendapatkan hadiah 100 ribu dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp1,55 miliar. Ada juga bonus tambahan dari PSSI.
Hampir satu bulan setelah kompetisi berakhir ternyata hadiah yang dijanjikan belum cair hinga sekarang. Hal itu terungkap dari obrolan Arkhan Vikri yang diunggah oleh akun TikTok @scorpio1411999.
Marselino Ferdinan membuka obrolan soal bonus Piala AFF itu dengan menanyakan ke Arkhan Vikri.
"AFF sudah cair kah?," tanya Marselino.
"Belum-belum," jawab Arkhan Fikri yang menjadi pemain terbaik dalam turnamen tersebut.
BACA JUGA: Ramai Rumakiek, Ditepikan Coach Shin Tae Yong, Kembali Diangkat oleh Indra Sjafrie
Mendengar jawaban sang rekan seperti membuat Marselino pesimis dengan bonus yang akan diterimanya.
"AFF belum cair, mau AFC cair lagi," ucap Lino, sapaan akrab Marselino.
"Miskin dulu, miskin miskin," sahut Arkhan.
Di luar masalah bonus Piala AFF yang belum cair, dua pemain ini telah membantu Timnas Indonesia U-23 berkembang lebih baik. Mereka sama-sama membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke Piala Asia U-23 2024 karena menjadi juara grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Skuad asuhan pelatih Shin Tae-yong ini berhasil meraih dua kemenangan sekaligus saat melawan Turkmenistan dan Taiwan.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Film Korea Sugar: Kisah Choi Ji Woo Melawan Hukum demi Nyawa Anak
-
Krisis Venezuela-Amerika Serikat dan Persimpangan Kebijakan FIFA Imbas Ulah sang Anak Emas
-
Intip Pemulihan Infrastruktur Jalan dan Jembatan Pasca Bencana Sumatra
-
Gambling Kirim Paket untuk Solgan di PMDG Kampus 9 Sumbar Terpecahkan
-
Sering Cemas Hari Senin? Inilah Mengapa Gen Z Rentan Kena Monday Blues
Artikel Terkait
Hobi
-
Krisis Venezuela-Amerika Serikat dan Persimpangan Kebijakan FIFA Imbas Ulah sang Anak Emas
-
PSSI Tunjuk John Herdman, Bayang-bayang Kegagalan Peter Withe Kembali Muncul
-
Target Timnas Indonesia di 2026: Ajang AFF Cup Masih Jadi Prioritas!
-
Cara Unik Nova Arianto Seleksi Pemain Jelang AFF Cup U-19, Seperti Apa?
-
Pindah Agensi, Mees Hilgers Bisa Akhiri Perang Dingin dengan FC Twente?
Terkini
-
Sinopsis Film Korea Sugar: Kisah Choi Ji Woo Melawan Hukum demi Nyawa Anak
-
Intip Pemulihan Infrastruktur Jalan dan Jembatan Pasca Bencana Sumatra
-
Gambling Kirim Paket untuk Solgan di PMDG Kampus 9 Sumbar Terpecahkan
-
Sering Cemas Hari Senin? Inilah Mengapa Gen Z Rentan Kena Monday Blues
-
Runtuhnya Rezim Maduro dan Babak Baru Kendali Amerika Serikat di Venezuela