Timnas Indonesia sukses melewati babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran pertama dengan baik. Dalam dua kali laga melawan Brunei Darussalam, Rizky Ridho dan kolega sukses membantai sang lawan dengan skor sangat telak.
Dalam dua kali laga yang dijalani, Pasukan Merah Putih sukses menjebol gawang The Bees sebanyak 12 kali, dengan masing-masing 12 gol setiap laga. Sebuah hasil yang sangat positif dan membuat mereka memastikan satu tempat di putaran kedua alias fase penyisihan grup.
Namun sayangnya, kesuksesan Timnas Indonesia tersebut tak diikuti oleh seluruh wakil Asean yang berlaga di putaran pertama. Hanya Myanmar dan Singapura yang sukses mengikuti jejak Indonesia ke putaran kedua.
Selebihnya, empat negara lainnya harus menuai kegagalan, termasuk Brunei Darussalam yang dibabat habis oleh Indonesia. Lantas, negara mana sajakah yang akhirnya harus terhenti langkahnya di fase ini?
1. Kamboja
Kamboja harus merasakan kekalahan pahit dari lawannya, Pakistan di putaran pertama babak kualifikasi ini. Sempat menumbuhkan harapan untuk lolos ke fase berikutnya dengan bermain imbang tanpa gol di kandang, Kamboja harus menyerah 0-1 dari Pakistan saat menjalani laga tandang.
Bermain di Jinnah Sports Stadium, Kamboja harus pulang dengan kegagalan selepas gol tunggal dari Harun Hamid pada menit ke 68, menentukan kemenangan agregat 1-0 Pakistan atas mereka.
2. Timor Leste
Negara kedua yang harus terhenti langkahnya di putaran pertama adalah Timor Leste. Tragisnya, negara tetangga Indonesia ini harus rela dicukur tujuh gol agregat oleh sang lawan, China Taipei.
BACA JUGA: Nathan Tjoe-A-On Dinaturalisasi, Shin Tae Yong Sebut Proses Berjalan Lancar
Dua kali bertanding di National Stadium Kaohsiung karena tak memiliki stadion yang representatif, Timor Leste kanda 0-4 pada leg pertama, dan pada pertemuan kedua menyerah 0-3 dari China Taipei.
3. Laos
Negara kawasan Asia Tenggara ketiga yang gagal melaju ke putaran selanjutnya adalah Laos. Berhadapan dengan Nepal, Laos yang bermodalkan hasil imbang 1-1 pada leg pertama di kandang Nepal, justru tersungkur 0-1 saat bermain di New Laos National Stadium, Vientianne.
Gol tunggal Manish Dangi di menit ke 53 membuat Laos yang sejatinya unggul gol tandang, harus meratapi nasib, karena secara agregat kalah 1-2 dari Nepal.
4. Brunei Darussalam
Negara keempat yang gagal lolos ke fase selanjutnya adalah Brunei Darussalam. Seperti yang telah kita ketahui, Brunei harus rela menjadi lumbung gol Indonesia di putaran pertama ini. Total selusin gol yang bersarang ke gawang mereka, membuat Brunei harus terkapar dan memberikan satu slot putaran kedua kepada Indonesia.
Itulah empat negara Asia Tenggara yang terhenti langkahnya di putaran pertama babak kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Semoga kedepannya makin banyak wakil Asean di berbagai turnamen sepak bola level benua atau bahkan dunia, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
BREAKING NEWS! FIFA Rilis Ranking Terbaru, Timnas Indonesia Peringkat Berapa?
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Striker Keturunan Surabaya Promosi ke Skuad Utama Los Angeles FC, Jadi Musuh Maarten Paes
-
Heboh Pengamat Sepak Bola Kalah Taruhan Rp 200 Juta Usai Timnas Indonesia Menang, Netizen Seret Nama Bung Towel
Hobi
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
Terkini
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar