Podcast/siniar beberapa tahun belakangan ini lagi jadi media yang naik daun nih, terutama di kalangan anak muda. Kalau dulu informasi sama hiburan kebanyakan terkenal lewat foto dan video, sejak adanya podcast, audio pun juga jadi pilihan yang enggak kalah tenar.
Enggak heran nih banyak orang termasuk selebritis yang ikut bikin podcast, profesi podcaster pun mulai jadi primadona. Buat kamu yang tertarik jadi podcaster, di bawah ini ada beberapa tips latihan yang bisa kamu lakukan.
1. Mengolah Suara
Meskipun kelihatannya cuma ngomong, tapi penyiar/podcaster itu enggak sembarangan dipilih, lho. Mereka perlu punya karakter suara yang kuat dan belum tentu semua orang punya.
Jadi, kalau kamu mau jadi podcaster, coba dari sekarang latihan mengolah suara, seperti nada dan artikulasi biar lebih enak di dengar.
2. Membaca Bersuara
Untuk jadi podcaster kamu perlu lihai membaca sambil bersuara, ini mungkin bakal agak susah karena sejak dulu kita diajari untuk membaca dalam hati. Begitu sambil ngomong eh jadinya belibet. Kamu bisa latihan secara rutin dengan membaca apa saja sambil disuarakan.
3. Kreatif
Jadi podcaster harus kreatif, kreatif bikin acara biar podcast-mu hidup dan kreatif berimprovisasi. Sama kayak kreator konten lain, kamu perlu putar otak biar pendengar enggak bosan sama konten yang kamu buat.
4. Keterampilan Editing Audio
Walau cuma audio, kamu enggak bisa main upload mentahan aja. Perlu ada proses editing supaya suara yang dihasilkan jernih, jelas, dan menarik pastinya. Coba belajar edit audio dengan aplikasi yang sederhana.
5. Lakukan Rekaman Mandiri
Biar enggak gerogi pas bikin podcast, kamu bisa latihan mandiri dulu. Rekam pakai HP atau alat seadanya, tujuannya biar kamu terbiasa. Ingat ya, rekaman sama ngomong biasa itu enggak sama, terutama buat yang masih pemula.
6. Evaluasi
Kalau sudah rekaman mandiri, coba evaluasi apa yang kurang dari audiomu. Apakah suaramu kurang lantang, kurang luwes, atau editing-nya yang belum maksimal. Setelah itu perbaiki di latihan selanjutnya.
Itu tadi beberapa tips latihan untuk kamu yang mau jadi podcaster, yang terpenting harus percaya diri. Semoga membantu!
Baca Juga
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
-
Terdepak dari Pramac, Miguel Oliveira: Keputusan Ini Mengejutkan Saya
-
CEO MotoGP Enggan Hentikan Marc Marquez yang Dianggap 'Terlalu Mendominasi'
Artikel Terkait
-
Cerita Jero Tangkas, Pengayah Bangke Matah Yang Pernah Divonis Mati
-
Tips Memilih Outfit Cowok, Ini 4 Jenis Celana yang Nyaman Dipakai
-
6 Tips Mudah Memancing untuk Pemula agar Langsung Mendapat Ikan
-
Review Buku 'Sukses Menjadi Penulis', Tips agar Tidak Jenuh saat Menulis
-
Nicholas Saputra Ngacir saat Ditanya soal Pacar, Nama Ariel Tatum Ikut Terseret
Hobi
-
SEA Games 2025: Beda Nasib Timnas Putra dan Putri Indonesia, Seperti Apa?
-
Dear Ivar Jenner, Tak Masalah Jika Kali Ini Menolak Bergabung ke Timnas SEA Games!
-
Persyaratan Kembalinya STY dan Pemikiran Liar Suporter Timnas Indonesia Terhadap Federasi
-
5 Tahun Tak Mampu Berikan Gelar, Mengapa Pendukung Timnas Indonesia Inginkan STY Kembali?
-
Shin Tae-yong Masuk Bursa Pelatih Baru Thailand, PSSI Bakal 'Ketikung'?
Terkini
-
Halloween Bareng Pacar? Ini 5 Kostum Couple yang Simple tapi Tetap Stylish
-
Desak DPR, Pigai Ingin Korupsi Diakui Sebagai Pelanggaran HAM
-
Never Boring! 4 Ide OOTD Hitam ala Ningning aespa Buat yang Suka Gaya Bold
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Clara Shinta Minta Cerai Gegara Suami Kecanduan Drama China hingga Lupa Perhatikan Istri