Chow Yun Damanik adalah salah satu pemain diaspora berbakat yang dikabarkan batal memperkuat Timnas Indonesia U-17 karena masalah paspor. Kabar ini pun menuai kekcewaan bagi pelatih Timnas U-17 dan pemain diaspora tersebut.
Meski demikian, melansir Yoursay.id pada Senin (30/10/2023), Chow Yun dilaporkan akan tetap optimis dalam pertandingan Piala Dunia mendatang.
Untuk mengenalnya lebih jauh, berikut profil dari Chow Yun, pemain diaspora yang gagal memperkuat Timnas Indonesia U-17.
Dilansir oleh Suara.com, Chow Yun Damanik adalah pemain muda keturunan Swiss. Pemain Swiss ini lahir pada 24 Agustus 2007 di Lausanne, Swiss. Meski begitu, ia memiliki darah Indonesia dari ibunya, yang berasal dari Medan, Sumatera Utara.
Mengutip Instagram @futboll.indonesiaa, walau awalnya ibu Chow Yun Damanik memiliki paspor Indonesia, tapi semuanya berubah setelah ia pindah ke Swiss bersama suaminya. Status kewarganegaraannya pun berubah sejak saat itu. Sementara sang anak, Chow Yun Damanik akhirnya memiliki satu kewarganegaraan mengikuti ayahnya, yaitu Swiss.
Hal ini membuatnya harus menjalani proses naturalisasi agar bisa berkesempatan membela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023.
BACA JUGA: Egy Maulana Vikri Cedera, Peluang Comeback Stefano Lilipaly ke Timnas?
Di lapangan hijau, Chow Yun Damanik berposisi sebagai seorang gelandang. Bakatnya di bidang ini membuatnya bisa berperan sebagai gelandang bertahan maupun gelandang tengah, dalam berbagai kondisi tim.
Chow Yun Damanik memiliki tinggi 177 cm yang menunjang penampilannya di lapangan. Saat ini ia bermain untuk FC Lausanne-Sport U-17, akademi dari FC Lausanne-Sport, yaitu klub yang berlaga di liga teratas Swiss.
Posisi ini tentu tidak main-main sehingga pengalaman Chow Yun Damanik saat bermain di klub Swiss yang prestisius ini dianggap sebagai salah satu calon kuat untuk mengisi posisi lini tengah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 mendatang.
Meski begitu, Tim Garuda masih belum beruntung untuk bermain bersama pemain berdarah campuran ini, karena Chow Yun Damanik memiliki kendala administrasi yang belum terselesaikan.
Hal tersebut tentu disayangkan banyak pihak. Sebab banyak yang meyakini bahwa menggandeng pemain keturunan luar negeri atau campuran, adalah salah satu kunci bagi kesuksesan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia 2023 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
Artikel Terkait
-
8 Pemain Kualifikasi Piala Dunia 2026 Dipertahankan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Asnawi Mangkualam: Indonesia Negara Asia Tenggara Pertama ke Piala Dunia
-
Calvin Verdonk Bongkar Skema Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Sekarang Semuanya Sudah...
-
Berapa Nilai Pasar Marselino Ferdinan Terbaru? Golnya ke Gawang Arab Saudi Masuk Nominasi Terbaik
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
Hobi
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
Terkini
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
Semangat Menggapai Cita-Cita dalam Buku Mimpi yang Harus Aku Kejar
-
Yoursay Talk Unlocking New Opportunity: Tips dan Trik Lolos Beasiswa di Luar Negeri!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis