Pada lanjutan laga di pekan ke-22 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Arema FC akan menjamu tamunya, Persis Solo di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Melansir dari laman resmi Liga Indonesi Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut dijadwalkan digelar pada Sabtu (09/12/2023) akhir pekan ini.
Arema FC yang pada laga di pekan ke-21 kemarin harus takluk dengan skor 3-2 dari Bali United tentunya akan menargetkan kemenangan saat menghadapi Persis Solo guna keluar dari zona degradasi di musim ini. Sementara itu, Persis Solo juga pastinya akan menargetkan mencuri poin di kandang lawan agar bisa merangsek ke papan tengah klasemen BRI Liga 1 musim ini.
Pelatih Persis Solo Fokus Asah Taktikal Para Pemain
Jelang hadapi Arema FC, Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina mengaku kondisi anak asuhnya kini sedang dalam kondisi cukup baik dan dirinya tengah mematangkan taktik yang akan digunakan untuk melawan Arema FC di laga pekan ke-22 besok. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru, Leonardo Medina dipastikan akan menurunkan hampir seluruh legiun asingnya guna meredam Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta akhir pekan ini.
“Kondisi pemain bagus, fokus pada taktkal dan kami bekerja keras pada taktikal. Sepertinya kami akan melakukan pertandingan dengan bagus. Dan kami akan memenangkan laga melawan Arema FC,” ujar Leonardo Medina seperti yang dikutip dari laman Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com).
Beberapa pemain asing yang dipastikan akan turut dibawa oleh Leonardo Medina ke dalam skuadnya kontra Arema FC adalah Jaimerson Xavier. Moussa Sidibe, Diego Bardanca, Alexis Messidoro, David Gonzales, serta rekrutan baru di paruh kedua musim ini, Sho Yamamoto. Gelandang asal Jepang tersebut direkrut oleh Persis Solo usai didepak oleh Persebaya Surabaya di putaran kedua musim ini.
Selain itu, beberapa andalan seperti Arkhan Kaka, Ramadhan Sananta, M, Riyandi dan Sutanto Tan juga dipastikan dapat bermain dalam laga kontra Arema FC nantinya. Lebih lanjut lagi, Persis Solo seusai menghadapi Arema FC akan melakoni laga tunda melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Laga ini sejatinya digelar pada pekan ke-21 kemarin, namun tertunda karena penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Surabaya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Diisukan Latih Indonesia, Oscar Garcia Ternyata Miliki Kesamaan dengan STY!
-
FIFA ASEAN Cup: Peluang Indonesia Juara Lebih Besar Dibanding di AFF Cup?
-
Sea Games 2025: Legenda Timnas Yakin Skuad Garuda Raih Medali Emas, Kenapa?
-
Bertemu Para Suporter Timnas Indonesia, Erick Thohir Coba Pulihkan Kepercayaan Publik
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
Artikel Terkait
-
Dewa United vs Bali United, Teco Bertekad Lanjutkan Trend Positif Serdadu Tridatu di Pekan ke-22 BRI Liga 1
-
Prediksi Dewa United vs Bali United di BRI Liga 1: Preview, Head to Head, Skor dan Live Streaming
-
Pelatih Bhayangkara FC Ungkap Alasan Radja Nainggolan Batal Hadapi PSM Makassar di BRI Liga 1
-
Prediksi PSM Makassar vs Bhayangkara FC, BRI Liga 1 Hari Ini: Head to Head, Susunan Pemain, Skor, dan Live Streaming
-
PSM Makassar Dihantam Isu Gaji Tertunggak 5 Bulan, Pemain Sampai Mogok Latihan
Hobi
-
Akhiri Paceklik Bersama Dewa United, Kapan Terakhir Kali Rafael Struick Dentumkan Gol?
-
Fakta Unik Hylo Open 2025: Naik Level dan Wakil Denmark Back to Back Juara
-
Piala Dunia U-17 dan 2 Poin Mati yang Jadi Indikator Kesuksesan Nova Arianto Bersama Garuda Muda
-
Tak Gentar, Timnas Indonesia Bidik Tiga Poin Perdana di Piala Dunia U-17
-
Masuk List Bintang Asia yang Harus Dinantikan di Piala Dunia U-17, Apa Kelebihan Fadly Alberto?
Terkini
-
Dari Rindu sampai Candu: Fenomena Sleep Call Anak Muda
-
SM Entertainment Beri Klarifikasi Soal EXO-CBX, Tegaskan Dua Isu Berbeda
-
4 Milky Toner dengan Ekstrak Beras, Rahasia Wajah Auto Cerah dan Kenyal!
-
Unik! Dhika Himawan Hamil, Brandon Salim Umumkan Lewat Kostum Halloween
-
Isu Hamish Daud Selingkuh Mencuat, Klarifikasi Perceraian Raisa Dihapus?