Nama Hugo Samir, pemain Borneo FC ada dalam 26 nama pemain timnas Indonesia U-20 yang diumumkan PSSI Kamis (22/12). Indra Sjafrie tampak tidak mempermasalahkan perilaku Hugo Samir selama ini.
Permasalahan yang muncul di sini tentunya berkaitan dengan attitude yang ditampilkan Hugo Samir selama ini. Dalam beberapa kesempatan, pemain muda berbakat putra Jackson F. Tiago sering tidak mampu mengendalikan emosinya.
Berdasar dari rekam jejak yang ada, sebagian orang menyayangkan pemanggilan pemain Borneo FC ini. Dalam kasus terakhir, Hugo Samir terkena hukuman dari PSSI yang dirilis pada Senin (23/10). Hugo Samir kena larangan bertanding 2 kali dan denda 5 juta rupiah.
BACA JUGA: Statistik Piala Asia Buruk, Waktunya Timnas Indonesia Buktikan Diri Bukan Tim Kacangan
Kasus yang menimpa dirinya adalah bogem mentah yang dilayangkan pada pemain Persib Bandung U-20. Saat itu kedua tim, Borneo FC dan Persib Bandung U-20 tengah mengikuti EPA Liga 1 U20 2023/2024 (14/10).
Dalam kasus ini Hugo Samir langsung mendapat kartu merah dan dikeluarkan dari lapangan. Sedangkan hukuman berikutnya adalah larangan bertanding dan denda seperti tersebut di atas.
Sebelum kasus ini, Hugo Samir pun terbelit masalah saat memperkuat timnas Indonesia U-24. Dalam ajang Asian Games 2023, dia mendapat kartu merah akibat pelanggaran terhadap pemain Uzbekistan dalam babak 16 besar.
BACA JUGA: Kembali Bermain di Piala Asia, Waktunya Timnas Indonesia Keluar dari Zona Nyaman
Dua kasus inilah yang membuat sebagian pihak menyayangkan pemanggilan Hugo Samir. Mereka khawatir lemahnya Hugo Samir dalam mengendalikan emosi akan merugikan tim saat berlaga di Piala AFF U-19 2024 dan Penyisihan Piala Dunia U-20 2025.
Namun di mata Indra Sjafri hal itu tidak begitu dipermasalahkan. Potensi yang ada pada Hugo Samir memang dibutuhkan di timnas Indonesia U-20 dalam menghadapi beberapa ajang besar.
Bagi Hugo Samir, kesempatan yang diperoleh kali ini bisa jadi akan menjadi momentum perbaikan diri. Paling tidak hal ini terlihat dari keinginannya untuk dapat memperkuat timnas Indonesia kembali.
“Target pribadi saya bisa bergabung dengan timnas U-20 ini dan bisa berpartisipasi dalam Piala Dunia (U-20) nanti. Dan semoga untuk seterusnya saya bisa (mendapat panggilan) di timnas terus,” kata Hugo Samir di laman resmi PSSI (24/12).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia akan Mencapai Target Karena Hal Ini
-
Ketegasan Erick Thohir Terhadap Timnas Indonesia Akhirnya Berbuah Manis
-
China Masters 2024, Celah Jonatan Christie Lolos BWF World Tour Finals 2024
-
Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi 2-0, Begini Komentar Media Vietnam
Artikel Terkait
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Jual Mahal Bela Timnas Indonesia, Begini Perbandingan Skill Miliano Jonathans vs Marselino Ferdinan
-
Momen Haru Eliano Reijnders Siapkan Jersey Nathan Tjoe-A-On yang Hendak Bermain
-
Persib vs Borneo FC: Adu Tajam Tyronne del Pino Kontra Leo Gaucho
-
Sikat Arab Saudi, Timnas Indonesia Sejajar dengan Juara 4 Piala Dunia
Hobi
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
Terkini
-
Memperbaiki Kesalahan di Masa Lalu dalam Novel 'Ten Years Challenge'
-
Jennie-Lisa, XG, Hingga ENHYPEN Dikonfirmasi Tampil di Coachella 2025
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
Review Buku 'Waktu untuk Tidak Menikah', Alasan Perempuan Harus Pilih Jalannya Sendiri
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick