Nama Hugo Samir, pemain Borneo FC ada dalam 26 nama pemain timnas Indonesia U-20 yang diumumkan PSSI Kamis (22/12). Indra Sjafrie tampak tidak mempermasalahkan perilaku Hugo Samir selama ini.
Permasalahan yang muncul di sini tentunya berkaitan dengan attitude yang ditampilkan Hugo Samir selama ini. Dalam beberapa kesempatan, pemain muda berbakat putra Jackson F. Tiago sering tidak mampu mengendalikan emosinya.
Berdasar dari rekam jejak yang ada, sebagian orang menyayangkan pemanggilan pemain Borneo FC ini. Dalam kasus terakhir, Hugo Samir terkena hukuman dari PSSI yang dirilis pada Senin (23/10). Hugo Samir kena larangan bertanding 2 kali dan denda 5 juta rupiah.
BACA JUGA: Statistik Piala Asia Buruk, Waktunya Timnas Indonesia Buktikan Diri Bukan Tim Kacangan
Kasus yang menimpa dirinya adalah bogem mentah yang dilayangkan pada pemain Persib Bandung U-20. Saat itu kedua tim, Borneo FC dan Persib Bandung U-20 tengah mengikuti EPA Liga 1 U20 2023/2024 (14/10).
Dalam kasus ini Hugo Samir langsung mendapat kartu merah dan dikeluarkan dari lapangan. Sedangkan hukuman berikutnya adalah larangan bertanding dan denda seperti tersebut di atas.
Sebelum kasus ini, Hugo Samir pun terbelit masalah saat memperkuat timnas Indonesia U-24. Dalam ajang Asian Games 2023, dia mendapat kartu merah akibat pelanggaran terhadap pemain Uzbekistan dalam babak 16 besar.
BACA JUGA: Kembali Bermain di Piala Asia, Waktunya Timnas Indonesia Keluar dari Zona Nyaman
Dua kasus inilah yang membuat sebagian pihak menyayangkan pemanggilan Hugo Samir. Mereka khawatir lemahnya Hugo Samir dalam mengendalikan emosi akan merugikan tim saat berlaga di Piala AFF U-19 2024 dan Penyisihan Piala Dunia U-20 2025.
Namun di mata Indra Sjafri hal itu tidak begitu dipermasalahkan. Potensi yang ada pada Hugo Samir memang dibutuhkan di timnas Indonesia U-20 dalam menghadapi beberapa ajang besar.
Bagi Hugo Samir, kesempatan yang diperoleh kali ini bisa jadi akan menjadi momentum perbaikan diri. Paling tidak hal ini terlihat dari keinginannya untuk dapat memperkuat timnas Indonesia kembali.
“Target pribadi saya bisa bergabung dengan timnas U-20 ini dan bisa berpartisipasi dalam Piala Dunia (U-20) nanti. Dan semoga untuk seterusnya saya bisa (mendapat panggilan) di timnas terus,” kata Hugo Samir di laman resmi PSSI (24/12).
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Jamu CAHN FC, PSM Makassar Optimis Mampu Tembus Babak Final ACC 2025
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
-
Bahrain Meremehkan, Vietnam Justru Kagum! Erick Thohir Jadi Kunci Sukses Timnas Indonesia?
-
Giliran Timnas Indonesia Putri Terjun di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
Artikel Terkait
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Nasib Jay Idzes: Yakin Lolos dari Zona Kutukan Liga Italia
-
Ternyata Bukan Tristan Gooijer Pemain Keturunan Idaman Patrick Kluivert, Siapa?
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Wajah Mirip Ivar Jenner, Pemain Keturunan Surabaya Berpaspor Jerman Tersedia Lawan Jepang dan China
Hobi
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
-
Piala Asia U-17: Media Vietnam Kritik Postur Tubuh Skuad Timnas Indonesia
Terkini
-
Menelisik Kiprah Ki Hadjar Dewantara dalam Pendidikan dan Politik Indonesia
-
4 Skincare dengan Cactus Extract, Rahasia Hidrasi Kulit Tanpa Lengket!
-
Review Norma - Antara Mertua dan Menantu: Film Selingkuh Menariknya Apa?
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
-
Ulasan Your Friendly Neighborhood Spider-Man: Fresh, Fun, dan Penuh Aksi!