Pada lanjutan laga di pekan ke-24 BRI Liga 1 musim 2023/2024, pemuncak klasemen sementara, yakni Borneo FC Samarinda akan menjamu tamunya, Persija Jakarta pada Selasa (06/02/2024) besok. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga tersebut akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan karena kandang utama Borneo FC Samarinda, yakni Stadion Segiri tengah menjalani proses renovasi.
Borneo FC Samarinda selaku pemuncak klasemen sementara di musim ini tentunya akan menargetkan kemenangan saat menjamu tim berjuluk “Macan Kemayoran” tersebut. Di sisi lain, Persija Jakarta tentunya juga akan menargetkan mencuri poin di laga tersebut untuk mendongrak posisi mereka yang kini masih berkutat di papan tengah klasemen sementara.
Asisten Pelatih Borneo FC Ungkap Para Pemain Masih Memiliki Kekurangan
Jelang hadapi Persija Jakarta, Borneo FC Samarinda yang telah menjalani pemusatan latihan selama kurang lebih 1 bulan terakhir, kini tengah fokus melakukan persiapan akhir jelang laga tersebut. Melansir dari laman resmi Liga Indonesia Baru, asisten pelatih Borneo FC Samarinda, yakni Akhyar Ilyas mengungkapkan kondisi fisik para pemain kini sudah cukup stabil usai masa pemusatan latihan.
Namun, dirinya juga mengungkapkan bahwa masih ada beberapa aspek yang perlu dibenahi dari skuas Borneo FC Samarinda jelang laga pekan ke-24 nanti. Akan tetapi, dirinya juga bersyukur tim mampu memperbaikinya dan sempat menggelar laga uji coba dengan Barito Putera untuk mengetahui titik-titik lemah yang perlu dibenahi.
“Sudah nyaris sebulan sejak kami menjalankan pemusatan latihan. Program pelatih mampu dijalankan semua pemain dengan baik. Saat ini kondisi fisik pemain juga sudah sangat bagus. Kurangnya koordinasi dalam bertahan dan menyerang, menjadi salah satu hal yang dibenahi. Terus terang kami bersyukur bisa beruji coba dengan Barito Putera, karena mereka memperlihatkan sisi mana yang mesti kami benahi jelang pertandingan nanti. Sekarang fokus kami adalah mematangkan persiapan,” ujar Akhyar Ilyas
Hingga pekan ke-24 BRI Liga 1 musim ini, Borneo FC Samarinda masih berada di posisi puncak klasemen sementara dengan raihan 51 poin dan belum terkalahkan dalam 5 laga terakhir di liga. Sementara itu, Persija Jakarta masih berada di peringkat ke-9 dengan raihan 32 poin.
Baca Juga
-
Eks-Mertua Pratama Arhan Sindir Timnas Indonesia dan PSSI, Singgung Siapa Ya?
-
Lawan Brazil, Peluang Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17 Terbilang Mustahil?
-
Media Asing Sebut Park Hang-seo sedang Diminati oleh PSSI, Benarkah?
-
Takluk 1-3 dari Zambia, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17
-
Piala Dunia U-17: Bukti Timnas Indonesia Tak Boleh Remehkan Tim Lawan!
Artikel Terkait
-
2 Penyerang Persebaya Bikin Ketar-ketir Mario Gomez Jelang Bentrok dengan Bhayangkara FC
-
Nick Kuipers Absen di Laga Persib vs Persis Solo, Marc Klok Juga Diprediksi Tak Ikut Main
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United, Barito Putera Incar Poin di Kandang Lawan
-
Prediksi Persebaya Surabaya vs Bhayangkara FC di BRI Liga 1: Head to Head, Skor, Link Live Streaming
-
2 Kunci Persib Bandung Ada di Papan Atas Klasemen BRI Liga 1
Hobi
-
Nasib! Banding Ditolak FIFA, Malaysia Juga Terancam Potensi Hukuman Tambahan
-
Mantap! Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2030
-
Imanol Machuca, Timnas Malaysia dan 17 Menit yang Membuat Karier Sepak Bolanya Sengsara
-
Lawan Brazil, Peluang Lolos Fase Grup Timnas Indonesia U-17 Terbilang Mustahil?
-
Dear Malaysia, Sudah Terima Saja Sanksi dari FIFA, Tak Usah Lagi Ajukan Banding ke CAS
Terkini
-
Sinopsis Those Days, Drama China yang Dibintangi Tong Yao dan Jiang Xin
-
Akhirnya! KPop Demon Hunters 2 Dikonfirmasi Tayang pada 2029
-
Diterpa Isu Miring, Hamish Daud Akui Baru Pulih usai Operasi di Rumah Sakit
-
Bagikan Trailer Baru, Five Nights at Freddy's 2 Segera Rilis Desember 2025
-
Bahas Pembagian Harta dan Pengasuhan Anak, Hamish Daud: Tak Ada Perebutan