Perhelatan Piala Asia 2023 akhirnya menemukan puncaknya. Turnamen sepak bola empat tahunan berskala benua tersebut, telah memainkan laga terakhir yang mempertemukan tuan rumah Qatar melawan Yordania.
Menyadur laman the-afc.com pada Sabtu (10/2/2024), pertarungan yang berlangsung di Lusail Stadium tersebut berakhir dengan kemenangan sang tuan rumah.
The Maroons mengakhiri pergumulan kedua kesebelasan dengan skor 3-1, di mana ketiga gol tersebut dilesakkan keseluruhannya oleh Akram Afif pada menit ke-22, 73 dan 90+5.
Sementara satu-satunya gol balasan dari Yordania, dicetak oleh Yazan Al-Naimat ketika pertandingan memasuki menit ke-67.
Kesuksesan Qatar merengkuh gelar juara Piala Asia edisi kali ini tentu menyisakan sebuah kepedihan tersendiri bagi kubu Yordania. Pasalnya, dengan kekalahan ini, tim dari wilayah Syam tersebut harus mengakhiri rangkaian indah perjalanan mereka di turnamen dengan antiklimaks.
Melajunya Yordania ke partai puncak gelaran, menunjukkan sebuah kisah yang cukup indah untuk dinikmati oleh para pencinta sepak bola benua Asia. Pasalnya, Yordania sendiri bukanlah tim yang lolos otomatis ke putaran final Piala Asia, melainkan harus memulai perjuangannya melalui babak kualifikasi.
Tentu semua pencinta Timnas Indonesia masih ingat, Yordania adalah lawan Pasukan Merah Putih di babak kualifikasi, selain Kuwait dan Nepal. Tak hanya itu, rangkaian mimpi indah Yordania pun juga mereka tunjukkan di putaran final kemarin.
Meskipun berstatus bukan sebagai tim unggulan, namun Al-Taamari dan kolega menunjukkan progres yang sangat mengagumkan di putaran final.
Laman AFC mencatat, dalam perjalanan mereka menuju partai puncak, Yordania sukses menyingkirkan tim-tim kuat sekelas Irak maupun Korea Selatan yang berstatus sebagai mantan jawara benua.
Sebuah pencapaian yang tentunya sangat membanggakan bagi tim yang terbiasa angkat koper paling jauh di babak delapan besar turnamen ini.
Sayangnya, rangkaian mimpi indah yang coba dirajut oleh Yordania pada akhirnya harus kandas di partai puncak. Meskipun bermain cukup bagus di partai puncak gelaran, mereka dipaksa untuk mengakui ketangguhan Qatar sang tuan rumah dengan skor 1-3.
Sebuah mimpi yang bisa saja hanya mengalami penundaan, karena jika mereka bisa terus konsisten bermain seperti ini, bukan tak mungkin gelar juara hanyalah menunggu waktu saja untuk mereka rengkuh ke depannya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
-
John Herdman Mainkan Gaya Kick and Rush, 2 Pemain Ini Berpotensi Dicoret dari Timnas Indonesia!
-
Dikritik Meski Belum Bekerja di Timnas, PSSI dan John Herdman Sudah Berada di Jalur yang Benar?
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Lokal, Meski Layak, Sebaiknya Jangan Nova Arianto!
-
Usung Permainan Intensitas Tinggi, Kepelatihan John Herdman Jadi Akhir Era Pemain Uzur di Timnas?
Artikel Terkait
-
Jalan Terjal Timnas Qatar Hingga Juara Piala Asia 2023
-
Qatar Kembali Juara Piala Asia, Samai Rekor Korea Selatan 64 Tahun Lalu
-
Akram Afif Jadi Pemain Terbaik Piala Asia 2023, Kiprahnya Mentereng Membela Timnas Qatar
-
Hasil Final Piala Asia 2023: Hattrick Penalti Bantu Qatar Pertahankan Gelar, Hajar Yordania 3-1
-
Di Luar Nalar! Striker Qatar Akram Afif Selebrasi Sulap usai Bobol Gawang Yordania
Hobi
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Timnas, Nama Nova Arinto Justru Tak Masuk
-
Dilatih John Herdman, Filosofi Permainan Timnas Indonesia Bakal Berubah?
-
Menanti Debut John Herdman, Timnas Indonesia Bakal Kembali ke Masa Emas?
-
John Herdman Puji Proyek Naturalisasi Timnas Indonesia, Kode akan Dilanjut?
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
Terkini
-
Penuh Chemistry! 3 Rekomendasi Drama Korea Go Yoon Jung di Netflix yang Bikin Baper
-
Anime Coming-of-age The Ramparts of Ice Siap Tayang April di Netflix
-
Terseret Isu Penelantaran Anak, Denada Unggah Pesan Haru untuk Mendiang Ibu
-
Psikologi Perubahan Iklim: Mengapa Kita Sadar Lingkungan tapi Malas Bertindak?
-
Kepekaan Perempuan Terhadap Bencana, Mengapa Kepedulian Dianggap Ancaman?