Jelang laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 round 2 kontra Vietnam, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta kembali menjadi sorotan. Pasalnya, kondisi stadion kebanggan rakyat Indonesia sekaligus markas skuad garuda tersebut diklaim memiliki kondisi rumput yang kurang begitu layak untuk menggelar pertandingan internasional.
Hal ini dikarenakan dalam gelaran uji coba pertandingan antara timnas Indonesia U-20 yang digelar beberapa waktu lalu, kondisi rumput stadion terlihat cukup buruk dan bergelombang. Hal ini membuat salah satu pengamat sekaligus komentator sepakbola nasional, Kusnaeni angkat biara mengenai kondisi SUGBK. Pria yang akrab disapa “Bung Kus” tersebut mengkritik kondisi rumput stadion Gelora Bung Karno yang kurang begitu layak dan meminta pada para pengelola untuk segera membenahi rumput di stadion.
“Jika melihat kondisi terakhir saat ini, memang agak mengkhawatirkan. Tapi pengelola GBK sebetulnya masih punya waktu untuk mengoptimalkan pemulihan kondisi rumput agar layak pakai. Apalagi saat ini masih periode musim hujan yang relatif lebih kondusif untuk perawatan rumput. Tapi jangan lupakan pula aspek lain, yaitu kesiapan infrastruktur penunjang. Misalnya bangku penonton, fasilitas sanitasi, hingga pagar pemisah antar tribun,” ujar Kusnaeni, dikutip dari kanal berita suara.com pada Rabu (06/03/2024) kemarin.
Penggunaan Stadion Untuk Acara Non-Olahraga Disinyalir Menjadi Penyebab
Sejatinya, Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta memang tidak hanya diperuntukkan untuk menggelar acara olahraga, khususnya sepakbola semata. Tercatat, beberapa kali pula acara non olahraga seperti konser ataupun acara lainnya juga menjadikan stadion tersebut menjadi lokasi venue-nya. Belum lagi dalam 1-2 bulan terakhir, Indonesia sedang dalam pesta demokrasi terbesar, yakni Pemilu dan Pilpres 2024 yang membuat stadion tersebut menjadi lokasi dari beberapa acara kampanye.
Hal inilah yang disinyalir menjadi salah satu penyebab rusaknya rumput di stadion tersebut sehingga saat timnas Indonesia U-20 beruji coba melawan Thailand U-20 pada beberapa waktu lalu terlihat memiliki kondisi yang cukup buruk. Tentunya diharapkan pihak pengelola stadion segera memperbaiki kualitas rumput di SUGBK agar layak untuk digunakan menggelar ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Vietnam.
Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), laga kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Vietnam dijadwalkan digelar pada 21 Maret dan 26 Maret 2024 mendatang. Timnas Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu di tanggal 21 Maret sebelum melakoni laga tandang di Hanoi pada 26 Maret mendatang.
Tag
Baca Juga
-
PSSI Anak Tirikan Timnas Indonesia Senior, Media Asing Berikan Sorotan!
-
Cadangkan Zahaby Gholy saat Jumpa Brazil, Nova Arianto Berikan Klarifikasi!
-
Piala Dunia U-17: Takluk dari Brazil, Peluang Lolos Indonesia Masih Ada!
-
Misi Baru! Gagal di Edisi 2026, PSSI target Timnas Main di Piala Dunia 2030
-
PSSI Tak Masukkan Laga Uji Coba Timnas U-22 ke Kalender FIFA: Konsistensi Dipertanyakan?
Artikel Terkait
-
Timnas Perlu Striker Tajam, Penyerang Barito Putera Ini Bisa Jadi Pilihan
-
2 Gelandang Senior Cedera, Pelatih Vietnam Bakal Andalkan Jebolan Klub La Liga untuk Lawan Timnas Indonesia
-
Profil Tristan Schenkhuizen, Gelandang Subur Keturunan Indonesia, Satu Klub dengan Ragnar Oeratmangoen
-
Sudah Direstui DPR, Tiga Pemain Keturunan Ini Tetap Absen Lawan Vietnam?
-
Usai Pantau Jay Idzes, Shin Tae-yong Berharap Pemain Timnas Indonesia Mentas di Liga Italia
Hobi
-
Ni Kadek Dhinda Jadi Harapan Regenerasi Tunggal Putri Pelatnas PBSI
-
Libas Honduras, Timnas Indonesia U-17 Gantungkan Nasib kepada Tim Lain?
-
Bukan Cuma Milik Indonesia, Catatan Kemenangan Timnas U-17 Juga Jadi Rekor Regional
-
Bikin Bangga! Ini 3 Rekor yang Dicatatkan oleh Indonesia Pasca Kalahkan Honduras
-
Piala Dunia U-17, Garuda Muda dan Nova Arianto yang Mulai Ikuti Label History Maker sang Mentor
Terkini
-
Rahim Sehat, Sarwendah Sebut Ada 'Permintaan' Soal Program Bayi Tabungnya?
-
Na Daehoon Resmi Gugat Cerai Jule, Sidang Perdana Siap Digelar 18 November
-
Sempat Diisukan Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Kini Saling Follow Lagi
-
Ketika Kecerdasan Perempuan Dianggap Ancaman
-
4 Pelembab Copper Peptide untuk Rawat Elastisitas Kulit dan Skin Barrier!